X

5 Cara Menghilangkan Bau Rokok di Dalam Rumah

Apakah suami kamu perokok sehingga meninggalkan bau rokok di sekitar rumah? Berikut adalah cara sederhana untuk menghilangkan bau rokok di dalam area rumahmu.

1# Semudah  merebus cuka.

Rebus white vinegar atau apple cider vinegar dan biarkan uapnya menguar ke seluruh ruangan. Uap dari rebusan ini dapat menetralisir bau udara di rumahmu.

Cara membuatnya mudah, yaitu dengan mencampurkan satu cups cuka pada sepanci air hangat. Kemudian, rebus hingga mendidih.

2# Taburkan baking soda.

Baking soda berfungsi untuk menyerap bau dan udara yang lembap. Taburkan baking soda pada sofa atau karpet, dan diamkan selama beberapa saat. Setelahnya, vakum baking soda dari atas permukaan tersebut. Rumah bebas bau dalam seketika!

3# Siapkan arang di wadah.

Arang seringkali digunakan untuk menyaring udara kotor karena kemampuannya menyerap bau menyengat. Letakkan wadah kecil berisi arang di beberapa area rumahmu. Ganti dengan arang yang baru setelah beberapa hari agar udara tetap segar.

4# Ganti arang dengan kopi.

Sulit mendapatkan arang? Kamu bisa mengganti arang dengan biji atau bubuk kopi. Walaupun begitu, kopi akan membuat rumahmu beraroma kopi. Jadi kalau kamu tak suka dengan baunya, kamu bisa pilih 3 bahan dasar yang sudah disebutkan di atas.

5# Percayakan pada ekstrak vanilla.

Suka wewangian yang manis? Kamu bisa meneteskan ekstrak vanilla di atas kapas, dan letakkan di area-area yang memiliki bau. Selain itu, kamu juga bisa meneteskan ekstrak vanilla di lap atau spons yang sudah dibasahkan sebelumnya, dan gunakan untuk mengelap perabotan di rumahmu. Wah, kok sekarang jadi lapar ya?

Categories: Home & LivingNews & Lifestyle
Tags: bau rokokbau tidak sedapperawatan rumah