5 Fashion Muslim yang Wajib Dipakai Saat Lebaran

Di Indonesia, fashion muslim menjadi salah satu fashion yang paling diminati karena mayoritas perempuan di Indonesia adalah para hijabers. Hal tersebut tentunya memancing para desainer untuk merancang fashion muslim yang semakin menarik mulai dari blouse, gamis, tunik, dan hijab. Bahkan saat ini dari model baju muslim pun sangat mudah diaplikasikan dengan hijab dan tetap bisa terlihat fashionable. Untuk itu, kami akan merekomendasikan fashion muslim untuk mempercantik tampilanmu di lebaran nanti. Yuk, intip baju muslim yang wajib dipakai saat lebaran nanti!

  1. Gamis

Menggunakan gamis akan membuat penampilan terlihat sopan dan elegan, baju muslim model gamis ini sangat cocok untuk digunakan pada hari lebaran nanti. Selain itu, gamis juga mempunyai jenis bahan yang beraneka ragam seperti, gamis dari bahan plisket dan mostcrepe.

  1. Tunik

Untuk Sobat Shopee yang tidak ingin ribet menggunakan gamis, kamu bisa memilih untuk menggunakan tunik, karena terlihat lebih simple. Tunik juga sangat cocok untuk dipadupadankan dengan berbagai model celana mulai dari, jeans sampai celana kulot yang sedang trend.

3.Blouse

Nah, blouse dapat menjadi alternatif lain jika sobat Shopee ingin tampil lebih simple namun tetap terlihat cantik dan stylish. Blouse muslim juga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk di hari lebaran nanti. Sobat Shopee dapat memadupadankan blouse dengan berbagai model bawahan seperti celana maupun rok. Yakin deh, penampilanmu kali ini akan terlihat lebih fresh!

  1. Kaftan

Pakaian muslim model ini merupakan salah satu model baju yang paling banyak digunakan setiap tahunnya. Model baju kaftan dapat membuat tampilanmu terlihat lebih elegan dan classy.

5. Hijab

Hijab merupakan pelengkap dari pakaian muslim, dengan memakai hijab akan membuat tampilan terlihat tetap sopan. Para desainer banyak mengeluarkan model hijab mulai dari segiempat, pashmina hingga syar’i. Model hijab ini banyak disenangi oleh muslimah terutama hijabers, karena sangat cocok untuk diaplikasikan pada baju muslim kamu di hari lebaran nanti. Baca juga: Bosan dengan Gaya Hijabmu? Yuk Berkreasi dengan Gaya Hijab Ini!

Itulah trend fashion muslim yang kami rekomendasikan untuk mempercantik penampilan Sobat Shopee di hari lebaran nanti. Jadi, dari kelima fashion muslim di atas Sobat Shopee lebih suka yang mana?

Images: Pinterest

2 thoughts on “5 Fashion Muslim yang Wajib Dipakai Saat Lebaran

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *