Film-film layar lebar buatan anak bangsa yang berhasil dipasaran memang tidak sedikit jumlahnya, namun karya yang diangkat dari barisan tulisan dan berhasil memikat masyarakat masih belum terlalu banyak jumlahnya. Karena ketika menumpahkan cerita yang ada di novel menjadi sebuah karya visual bukan merupakan hal yang mudah. Pensaran apa saja film yang awalnya berasal dari adaptasi novel? Yuk cek di bawah ini!
Novel legendaris ini mengangkat tentang kehidupan di sebuah daerah di Belitung. Bercerita tentang murid di SD Muhammadiyah yang sedang dalam keadaan genting karena tempat belajar mereka diancam tutup apabila murid yang masuk tidak genap menjadi 10 orang.
Novel romansa ini sempat viral beberapa waktu lalu karena kisahnya yang romantis dan berhasil menyentuh hati para pembacanya. Bercerita tentang seorang gadis SMA bernama Milea yang baru pindah ke salah satu sekolah di Bandung dan bertemu dengan seorang pemuda yang menjadi teman satu sekolahnya, Dilan.
Diangkat dari novel karya Ika Natassa, Critical Eleven berhasil membawakan drama dan perselisihan antara Ale dan Anya pasangan suami istri yang dihadapkan pada sebuah cobaan yang menguji rasa percaya dan komitmen masing-masing.
Bercerita mengenai Keenan yang baru menyelesaikan masa SMAnya di Belanda dan kembali ke Indonesia untuk melanjutkan studinya di salah satu universitas di Bandung. Kisah Keenan di mulai di sini ketika ia bertemu dengan seorang wanita bernama Kugy.
Bercerita tentang Tita seorang gadis SMA yang dijodohkan dengan anak dari sahabat ayahnya, Adit yang baru datang dari Paris. Tidak hanya harus membiasakan diri satu sama lain, Tita juga harus dengan sabar menghadapi perlakuan Adit yang dingin.
Image: Miles, Google
FM