X

5 Produk Bersih-Bersih Ini Wajib Sobat Shopee Miliki

Mulai dari pembersih lantai hingga detergent ampuh basmi kuman, semua ada harus dimiliki!

Kalau diibaratkan, kegiatan bersih-bersih itu seperti dua sisi mata koin, bertolak belakang. Kadang menjadi kegiatan yang menyenangkan, tidak jarang juga menjadi beban juga. Terlebih ketika Sobat Shopee memiliki aktifitas segudang dan sudah pasti kesulitan untuk mencari waktu yang tepat untuk bersih-bersih.

Nah kalau sudah seperti ini, tidak hanya waktu yang harus dipersiapkan dengan matang tetapi juga instrument esensial bersih-bersih tidak boleh luput dari perhatian. Yuk simak hal-hal apa saja yang harus Sobat Shopee perhatikan untuk buat bersih-bersih makin maksimal!

 

TIPS ESENSIAL PERTAMA: PAHLAWAN UNTUK LANTAI BERSIH MENGKILAT

Salah satu kunci lantai yang bersih mengkilat adalah cairan pembesih lantai yang tepat. Selain itu, pilihlah cairan pembesih lantai yang dapat membunuh bakteri dan kuman di lantai secara instan dan menghasilkan lantai yang bersih mengkilat diakhiri dengan sentuhan wewangian alami.

 

 

TIPS ESENSIAL KEDUA: JAGOAN UNTUK PAKAIAN BERSIH

Rahasia dari pakaian bersih adalah deterjen yang tidak hanya mengandalkan brand tetapi juga komposisi yang terdapat di dalamnya. Ada beberapa tips yang Sobat Shopee harus perhatikan ketika memiliki deterjen yang baik:

1. Pilih deterjen dengan konsentrat tinggi sehingga ia efektif untuk membersihkan noda pakaian secara cepat.

2. Pilih deterjen dengan teknologi clean and soft formula agar mampu membersihkan pakaian hingga dua kali lebih bersih.

3. Pilihlah deterjen yang mengandung akti bakteri agar menjaga kebersihan dan mengunci wangi pakaian Sobat Shopee supaya bersih sempurna.

 

 

TIPS ESENSIAL KETIGA:  SENJATA UTAMA UNTUK PIRING KESAT TANPA NODA

Kalau berbicara mengenai dapur, salah satu hal penting dipikiran Sobat Shopee adalah alat-alat makan yang dipakai untuk sehari-hari terlebih untuk memasak. Selain untuk membersihkan peralatan makan, sekarang ini sabun cuci piring juga sudah sering digunakan untuk membersihkan buah dan sayuran sebelum dikonsumsi.

Maka dari itu, memilih produk sabun cuci piring dapat menjadi hal yang susah-susah gampang alias tricky. Ada beberapa trik mudah untuk memilih sabun cuci piring yang berkualitas:

1. Pilihlah sabun cuci piring dengan teknologi anti bakteria yang mampu menghilangkan bekas masakan di piring.

2. Tidak hanya anti bakteria, pilihlah sabun cucui piring yang dilengkapi dengan BIOGUARD (agent guard) yang terbukti efektif untuk menghilangkan seluruh kuman dan pestisida pada buah dan sayuran.

3. Pilihlah sabun cuci piring yang tanggal kadaluarsanya masih jauh dari tanggal pembelian dan pastikan bahwa cairan sabun cuci piring yang dipilih tidak akan menimbulkan reaksi alergi pada kulit Sobat Shopee.

 

Image: The Spruce, Freepik

FM

Shopee Mall
Tags: bersih-bersihShopeeshopee malltips bersih-besihWings