Menggunakan GPS memang sangat membantu kita menuju tempat tujuan tanpa takut tersesat. Jika kita bandingkan Beberapa waktu lalu dengan saat ini, penggunaan GPS sangat sedikit sekali, hal ini terjadi karena pada saat itu GPS harus dibeli dengan harga yang tidak murah. Dan juga hanya tersedia pada beberapa kendaraan dari pabrikan tertentu.
Saat ini GPS dapat dengan mudah digunakan, karena sudah banyak smartphone yang dibekali dengan fitur GPS yang mempermudah kita dalam perjalanan tanpa takut salah arah. Berbagai aplikasi navigasi pun bermunculan dengan fitur canggih yang semakin mempermudah aktivitas kita.
Namun sayangnya penggunaan GPS juga membawa hal negatif jika kita salah memakainya. Sudah banyak terjadi kecelakaan karena pengendara yang tidak fokus berkendara saat menggunakan GPS. Sampai belum lama ini, pemerintah Indonesia membuat sebuah peraturan yang menyatakan kita tidak boleh menggunakan alat navigasi di dalam kendaraan.
Hal tersebut terjadi karena pengendara tidak menggunakan GPS dengan baik saat berkendara. Nah Sobat Shopee, mari kita lihat 5 tips menggunakan GPS saat berkendara berikut ini.
Sebelum melakukan sebuah perjalanan, alangkah baiknya kamu menentukan tujuan dan mempelajari terlebih dahulu rute yang akan digunakan dalam perjalanan nanti. Dengan melakukan hal tersebut tentu perjalanan akan lebih aman serta lancar karena kamu dapat mencari rute yang terbaik sebelum memulai berkendara. Kamu akan tetap berkonsentrasi saat berkendara dibandingkan menggunakan GPS saat berkendara yang sangat berbahaya karena konsentrasi terbagi antara melihat jalan dan layar navigasi. Jadi, sebaiknya gunakan GPS untuk mempelajari rute sebelum berkendara ya Sobat Shopee.
Jangan lupa untuk mematuhi peraturan berkendara yang ada walaupun kamu menggunakan sistem navigasi. Tetap perhatikan rambu lalu lintas dan tanda-tanda di jalan. Bagi pengendara sepeda motor tetap gunakan helm sebagai pelindung kepala dan perhatikan jalan yang direkomendasikan sistem navigasi. Jangan sampai kamu memasuki jalan raya tol, ya!
Jangan berkendara sambil memegang GPS di tangan, karena pihak Kepolisian sudah memberikan penjelasan mengenai peraturan GPS saat berkendara. Penggunaan GPS yang dilarang adalah dipegang di tangan saat berkendara.
Pada saat berkendara Sobat Shopee harus selalu konsentrasi supaya keselamatan terjaga. Untuk itu GPS sebaiknya ditaruh di tempat aman yang tidak mengganggu konsentrasi saat berkendara.
Hal yang dapat kamu lakukan untuk menggunakan GPS dengan aman adalah dengan menepi pada tempat yang diperbolehkan untuk melihat sistem navigasi yang ada dan mengingatnya. Hal ini lebih baik dilakukan daripada konsentrasi mengemudi kamu terganggu saat berkendara sambil melihat sistem navigasi.
Dengan menggunakan fitur navigasi suara, kamu tidak perlu terus melirik ke perangkat GPS sehingga lebih fokus saat berkendara. Kamu akan langsung dipandu dalam perjalanan dengan mengambil rute yang disarankan.
Namun tetap pastikan jalan yang akan diambil aman serta tetap fokus menyetir dan perhatikan jalan, jangan sampai suara navigasi malah mengganggu kamu dalam berkendara.
Itu dia Sobat Shopee 5 tips menggunakan GPS saat berkendara. Pastikan selalu fokus untuk berkendara dengan aman dan selamat sampai tujuan.
Amirul Asa Bahri – asabahri
Image: Unsplash
Gadget & Electronics