Banyak yang beranggapan bahwa main game online atau game konsol menghambat kesuksesan seseorang. Padahal, ada banyak YouTuber gaming Indonesia yang meraih banyak keuntungan setelah mengunggah aktivitas game-nya di kanal YouTube.
Konten yang mereka unggah pun beragam. Ada yang membuat konten gameplay, tips dalam bermain game, rekomendasi game, hingga tutorial-tutorial yang asyik! Semua itu tidak hanya menghibur, tetapi juga menambah wawasan penonton sebagai gamers.
Produk Rekomendasi
Nah, kalau kamu pencinta game, jangan lupa ikuti berbagai kanal YouTuber gaming Indonesia, ya! Siapa sajakah mereka? Simak informasinya berikut ini.
Baca Juga: 10 Peralatan untuk YouTuber Gaming Pemula, Bikin Semangat Berkonten!
YouTuber Gaming Indonesia
1. Dyland Pros
Penggemar Mobile Legends: Bang Bang pasti sudah tidak asing lagi dengan sosok Dyland Pros. YouTuber gaming Indonesia bernama asli Dyland Maximus Zidane ini sudah memulai kariernya di YouTube sejak 2015 silam.
Saat itu, konten gaming-nya mayoritas berkutat pada gim Mobile Legends: Bang Bang saja. Namun, sekarang, ia lebih banyak membuat konten seputar game battle ground Free Fire.
Tak hanya membuat konten, Dyland Pros juga membuka bisnis, seperti PROS Coffee dan PROS Clothing. Oleh karena itu pula, ia didapuk sebagai salah satu YouTuber gaming terkaya!
2. Reza Arap Oktavian
Siapa yang tidak tahu YouTuber gaming yang satu ini? Reza Arap Oktovian atau Reza Arap sudah menggeluti gim battle royale sejak 2003. Saat itu, ia lebih fokus pada gim Defense of the Ancients atau DotA1. Ia bahkan meraih beberapa prestasi dari situ, loh!
Pada September 2018 silam, ia menghapus kanal YouTube-nya dan mendonasikannya ke Yayasan Anyo Indonesia, sebuah yayasan yang peduli pada penyakit kanker anak. Pada bulan berikutnya, ia pun membuat kanal baru yang bernama YB, singkatan dari ‘Your Bae’.
Saat ini, kanal tersebut dipenuhi dengan konten-konten gaming, mulai dari Ragnarok X: Next Generation, Valorant, hingga Apex Legends. Adapun jumlah subscriber-nya yaitu 2,13 juta.
3. Gerrard Wijaya
Sobat Shopee, kalau kamu suka permainan Mobile Legends: Bang Bang, kanal YouTube Gerrard Wijaya wajib kamu tonton! Pasalnya, kanal tersebut berisi banyak trik dalam bermain gim garapan Moonton tersebut.
Hampir semua konten di kanal YouTuber gaming Indonesia ini berisi video permainan Mobile Legends: Bang Bang. Akan tetapi, ada pula beberapa video gim lainnya, seperti Grand Theft Auto V/GTA V dan PUBG.
Sejak bergabung di YouTube pada 30 Jul 2018, kanal Gerrard Wijaya berhasil menarik 3,07 subscriber.
4. Rendy Rangers
Permainan Free Fire menjadi semakin booming dalam beberapa waktu terakhir. Apakah kamu memainkannya juga, Sobat Shopee? Kalau iya, cobalah untuk datang ke kanal YouTube Rendy Rangers.
Dalam kanal yang sudah di-subscribe 8,86 juta akun tersebut, kamu bisa menemukan review, gameplay, tips, hingga informasi terbaru seputar Free Fire.
Konten yang dibuat oleh salah satu YouTuber gaming Indonesia ini pun mengikuti update dan kebutuhan pemain Free Fire. Jadi, kamu bisa semakin mahir dalam bermain gim yang dikembangkan 111dots Studio itu, Sobat Shopee!
5. MiawAug
Berbeda dengan sebagian besar YouTuber gaming Indonesia lainnya, MiawAug alias Reggy Prabowo Wongkar tidak memainkan game berdasarkan tren. Sosok yang memulai kanalnya pada 15 Maret 2014 ini lebih memilih memainkan game yang memang sedang disukainya.
Beberapa game yang sering ia mainkan antara lain The Last of Us, Smash It, The Walking Dead, Life 4 Dead 2, Godzilla Strike Zone, Attack On Titan, dan Ghost of Taushima.
Meski begitu, konten-konten MiawAug menawarkan keseruan yang berbeda karena berisi banyak judul game. Adapun ketika artikel ini ditulis, kanal YouTube MiawAug telah memiliki 15,4 juta pengikut, loh, Sobat Shopee!
Baca Juga: 10 Aplikasi Download Video YouTube Terbaik, Bebas Buffering!
6. Jess No Limit
Jess No Limit digadang-gadang sebagai salah satu YouTuber gaming Indonesia terpopuler, Sobat Shopee! Bagaimana tidak? Kanal YouTube-nya sudah di-subscribe oleh 23,2 juta akun dari seluruh dunia.
Laki-laki bernama asli Tobias Justin ini awalnya menjuarai turnamen Mobile Legends. Ia berhasil menduduki peringkat kedua dari seluruh dunia pada musim keempat dan posisi pertama pada musim keenam. Kemudian, ia bergabung dengan EVOS, sebuah tim e-sport.
Jess No Limit pun membuat berbagai jenis konten gaming di kanal YouTube-nya. Kanal tersebut memang didominasi oleh permainan MLBB. Namun, beberapa kali, ia juga sempat membuat konten gaming Free Fire, Among Us, dan Fall Guys.
7. Andy Irfan “Erpan1140”
YouTuber gaming Indonesia yang menggunakan nama Erpan1140 ini senang membuat konten yang berhubungan dengan game favoritnya, yaitu Minecraft. Permainan pembuatan bangunan tersebut memang asyik dan bisa mengasah kreativitas pemainnya, bukan?
Nah, Erpan1140 sudah mulai aktif berkarier di dunia YouTube sejak 2014. Ia rajin meng-upload konten gaming hingga sekarang kanalnya sudah memiliki 7,72 juta subscriber.
Erpan1140 memiliki khas berupa jokes lucu yang dilemparkannya selagi bermain gim. Apakah kamu pernah menontonnya?
8. Miawaug
Reggy Prabowo atau biasa dikenal dengan nama Miawaug merupakan salah satu YouTuber terbesar di Indonesia. Kanal YouTubenya sudah ia mulai sejak tahun 2014. Hingga saat ini, kanal YoutTube-nya telah mencapai 18 juta subscribers!
Tidak hanya memiliki pembawaan yang ceria, Miawaug juga memiliki skill bermain yang sangat baik. Miawaug biasa memainkan beragam jenis game dan selalu update dengan tren saat ini.
9. Afif Yulistian
Afif Yulistian merupakan salah satu gamer professional yang juga memiliki kanal YouTube-nya sendiri. Biasanya, Afif sering melakukan review dan gameplay di setiap video yang ia unggah.
Penonton menyukai konten game milik Afif karena pembawaanya yang ceria. Hingga saat ini, kanal YouTube-nya telah mencapai 3.9 juta subscribers.
10. Lord Windah Basudara
Hampir semua gamer Tanah Air pasti kenal dengan nama Windah Basudara. YouTuber yang juga dikenal sebagai Lord Windah ini terkenal memiliki pembawaan yang lucu, serta konten-konten yang menarik.
Ia juga dikenal sebagai Brand Ambassadors dari RRQ E-Sport dan memiliki basis penggemar bernama “bocil kematian”. Selain itu, Lord Windah juga sering mengumpulkan donasi pada live stream-nya untuk membantu orang-orang yang membutuhkan.
Baca Juga: Biodata Atta Halilintar, Dari Penjaga Konter HP hingga Jadi YouTuber Sukses!
Dapatkan Promo Top Up Voucher Game di Shopee!
Karier YouTuber gaming Indonesia saat ini memang terbilang menjanjikan. Oleh karenanya, tak heran jika para YouTuber gaming memiliki pendapatan yang sangat tinggi setiap bulannya.
Nah, kalau kamu suka bermain gim, peluang ini bisa kamu manfaatkan, Sobat Shopee! Berlatihlah dengan giat agar kamu bisa menjadi pro player ML, pro player FF, atau permainan lainnya yang kamu sukai.
Untuk mencapai itu semua, kamu bisa top up voucher game di aplikasi Shopee, loh! Dengan melakukan top up, berbagai item di dalam gim bisa kamu dapatkan dengan mudah.
Begini cara top up voucher game di Shopee.
- Buka aplikasi Shopee.
- Pada halaman utama, pilih menu Pulsa, Tagihan & Hiburan lalu pilih Voucher Game.
- Pilih gim yang ingin kamu top up.
- Pilih nominal diamond/coin yang kamu inginkan, klik Lanjut.
- Tentukan metode pembayaran yang diinginkan.
- Pastikan detail pembelian sudah benar, lalu pilih Bayar Sekarang.
- Setelah itu, kamu bisa redeem voucher atau diamond melalui Google Play Store.
Cara top up voucher game di Shopee mudah sekali, bukan? Jangan lupa manfaatkan berbagai promonya juga, ya, seperti diskon dan cashback!
Yuk, top up voucher game kecintaanmu di Shopee sekarang juga!