Hari Raya Idul Fitri tentunya identik dengan menu opor ayam, lontong, dan sambal goreng ati. Namun sebenarnya ada banyak banget menu lebaran sederhana tapi mewah yang bisa Sobat Shopee coba bikin di rumah loh.
Merayakan lebaran setelah sebulan penuh berpuasa tentu harus dirayakan dengan hidangan makanan yang lain daripada yang lain. apalagi jika sudah mendekati hari raya, kamu pasti sibuk mencari menu makanan yang cocok disajikan untuk keluarga dan para tamu yang akan datang.
Nah, kalau kamu masih pemula dalam memasak menu lebaran, pasti kamu akan kerepotan sendiri. Namun, gak usah khawatir ya Sobat Shopee, di bawah ini ada beberapa pilihan menu lebaran yang praktis namun juga mewah yang bisa kamu coba bikin.
Yuk, simak apa aja sih menu makanannya.
Menu Lebaran Sederhana Tapi Mewah
-
Opor Ayam Kuning
Menu lebaran Idul Fitri yang satu ini memiliki sejarah khusus sejak kemunculannya di Indonesia, sehingga kemudian menjadi hidangan wajib saat lebaran. Menu ini muncul di Jawa sekitar abad ke-15 dan tidak bisa dibedakan dengan jenis gulai nusantara lainnya.
Opor ayam kuning ini murni lahir di Jawa dan berkembang pesat dengan tetap menjaga cita rasa masyarakat Jawa yang tidak terlalu banyak menggunakan bumbu rempah.
Dalam pembuatannya, opor dibuat dengan mencampurkan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, kemiri, dan kunyit. Bumbu-bumbu tersebut kemudian disangrai dan dicampur dengan santan agar nikmat.
Dari waktu ke waktu, opor dapat bertahan dan berkembang sebagai identitas kuliner di jawa dan cocok dihidangkan saat lebaran tiba.
Baca Juga : 10 Rekomendasi Tempat Bukber Solo yang Asyik dan Harganya Terjangkau
-
Semur Daging
Semur adalah daging olahan yang bumbunya berasal dari penggunaan kecap manis. Ada rasa rempah karena menggunakan bumbu khas Indonesia seperti pala, ketumbar, jinten, kayu manis, dan cengkeh.
Tentunya kamu udah ga asing kan dengan masakan lebaran yang satu ini. Namun kamu pasti belum tahu gimana sih sejarah singkat dari makanan ini. Uniknya, semur adalah makanan hasil budaya dari berbagai bangsa yaitu Indonesia, Cina, dan Belanda.
Menu lebaran sederhana tapi mewah ini yang datang dari pendatang Cina saat di Indonesia. Namun karena banyak pendatang yang menikah dengan wanita Melayu, maka resepnya ditambahkan dengan gula aren dan kecap manis.
Menariknya, makanan yang satu ini dinamakan semur oleh orang Belanda yang berarti daging manis yang dimasak dengan lembut. Gak heran kalau semur jadi makanan gabungan dari tiga budaya yang cocok dihidangkan ketika lebaran.
-
Ayam Woku
Kali ini menu lebaran yang praktis datang dari Manado yaitu ayam woku. Mungkin menu yang satu ini jarang Sobat Shopee lihat ketika berkunjung ke rumah keluarga atau tetangga, namun menu ini bisa kamu coba sebagai hidangan yang berbeda di lebaran tahun ini.
Nama masakan woku berasal dari daun woka, daun woka sendiri adalah sejenis daun lontar yang biasa digunakan untuk membungkus nasi. Hidangan ini aslinya berbahan dasar ikan, namun seiring berjalannya waktu bisa disajikan dengan ayam sebagai masakan lebaran.
Dahulu kala, Suku Minahasa menggunakan daun woka untuk membungkus jenazah sebelum dimakamkan. Selain itu, daun ini juga digunakan sebagai pengganti atap rumah. Namun, seiring berkembangnya jaman, daun woka digunakan untuk membungkus makanan sehingga mirip dengan pepes.
-
Ketupat Sayur
Menu lebaran sederhana tapi mewah yang selanjutnya pasti udah ga asing lagi di telinga Sobat Shopee. Ketupat adalah makanan wajib yang tidak boleh dilewatkan saat Idul Fitri. Makanan ini adalah makanan khas Asia Tenggara yang terbuat dari beras dan dibungkus dengan anyaman daun kelapa muda berbentuk persegi.
Dalam bahasa Jawa dan Sunda, ketupat artinya ngaku lepat yaitu mengakui kesalahan. Makna ini sesuai dengan Idul Fitri, yaitu bulan suci untuk saling memaafkan.
-
Bakso
Di urutan terakhir ada menu lebaran sederhana tapi mewah yang dicari semua orang. Makanan yang hangat ini memang biasanya disantap saat hujan atau cuaca dingin, namun juga jadi primadona saat lebaran.
Rasa bakso yang nikmat dengan kuah bening yang segar dan hangat jadi salah satu obat penyegar kala perut bosan makan ketupat dan opor ayam. Makanya gak heran kalau menu bakso bisa jadi selingan untuk menu lebaran kamu di rumah.
Baca Juga : Berikut Doa Sahur dan Buka Puasa Ramadan Beserta Arti Lengkapnya
Beli Kebutuhan Dapur dengan Pengiriman Instant Shopee
Nah itu dia berbagai olahan menu lebaran sederhana tapi mewah yang bisa Sobat Shopee coba di rumah. Masih banyak lagi sebenarnya menu-menu andalan lebaran yang bisa kamu cari tahu lebih lanjut. Makin banyak variasi makanannya, pasti lebih meriah perayaan lebaran kamu bersama keluarga dan kerabat dekat.
Supaya masak masakan lebaran gak buru-buru, kamu bisa beli bahan-bahan makanan dan kebutuhan dapur lengkap di Shopee, loh! Jangan takut ngaret, karena di Shopee ada fitur pengiriman instant, jaminan 2 jam sampai!
Kamu juga bisa dapetin gratis ongkir sampai dengan Rp50 ribu! Tunggu apalagi, yuk langsung lengkapi kebutuhan dapur kamu untuk menyambut Idul Fitri!