Merupakan lembaran yang direndam di dalam serum atau essence, sheet mask merupakan produk perawatan praktis dengan hasil yang optimal. Berikut adalah 5 fakta mengenai sheet mask yang kamu harus tahu!
Fakta #1: Sheet mask pertama kali digunakan oleh Geisha
Konon katanya, Geisha, seniman sekaligus penghibur tradisional Jepang, yang terkenal akan rutinitas kecantikannya, adalah perempuan pertama yang menggunakan sheet mask.
Ratusan tahun yang lalu, Geisha mengumpulkan sisa-sisa bahan sutera dari kimono yang mereka gunakan, dan merendamnya dengan air bunga, lalu menggunakannya di wajah. Rutinitas tersebutlah yang mengawali sejarah sheet mask!
Fakta #2: Sheet mask menjadi populer di Korea.
Walau ditemukan di Jepang, sheet mask kini menjadi perawatan wajib cewek Korea. Itulah sebabnya banyak brand kecantikan Korea yang berlomba-lomba mengeluarkan sheet mask.
Fakta #3: Menggunakan toner dapat mengoptimalkan kinerja sheet mask.
Source: bustle.com
Berpikirlah kalau toner adalah base coat sebelum kamu menggunakan cat kuku. Toner akan membantu menyeimbangkan level pH kulit dan membuka pori-porimu,sehingga nutrisi dari sheet mask akan menyerap jauh ke daalam kulit.
Fakta #4: Jangan biarkan sheet mask mengering di wajahmu.
Source: healthline.com
Seringkali kita berasumsi, semakin lama kita mendiamkan sheet mask di wajah, semakin banyak manfaat yang kita dapatkan. Namun, justru sebaliknya Sobat Shopee!
20 menit adalah waktu yang cukup untuk menggunakan sheet mask. Lebih dari itu, kulit kamu akan menjadi kering dan rusak. Wah, wah, kita harus hati-hati mulai sekarang.
Fakta #5: Kamu dapat menggunakan sheet mask sebanyak yang kamu inginkan.
Source: fashionista.com
Pernah dengar tantangan #onedayonemask? Pastinya datang dari Korea, tantangan tersebut diperuntukkan untuk mereka yang ingin kulitnya indah dan sehat. Bahkan, para cewek Korea berani bersumpah bahwa menggunakan sheet mask setiap harilah yang membuat kompleksi mereka kenyal, lembap, dan tentu saja, glowing!
Main image: bustle.com