X

Apa Itu Public Speaking? Kenali Manfaat dan Cara Meningkatkannya!

Ketahui Pengertian, Manfaat, dan Cara Meningkatkan Public Speaking, Yuk!

Berbicara di depan umum memang bukanlah hal yang mudah. Mungkin, beberapa di antara kamu akan merasa gugup ketika berbicara dan berhadapan dengan orang banyak. Kalau sudah begitu, berarti kamu wajib menguasai kemampuan public speaking. Lantas, apa itu public speaking?

Kemampuan ini menjadi suatu hal yang fundamental dan harus dimiliki oleh setiap orang, terutama ketika berada di lingkungan pekerjaan. Pasalnya, di lingkungan inilah kamu harus cakap dalam membawakan materi, presentasi, atau bahkan memimpin sebuah rapat. 

Oleh karena itu, tanpa adanya kemampuan public speaking yang baik, kamu akan merasa kesulitan untuk bisa berinteraksi dengan sekitar. Alhasil, bisa jadi hal ini akan berdampak pada efektivitas pekerjaan dan performamu.

Lalu, seberapa penting, sih, kemampuan ini? Mengapa kamu harus menguasainya dengan baik? Yuk, simak jawabannya berikut ini!

Apa Itu Public Speaking?

Sumber: pexels.com

Public speaking adalah sebuah soft skill yang digunakan untuk membangun keterlibatan dengan audiens saat berkomunikasi di depan umum. 

Kemampuan ini memegang peran yang sangat penting agar seseorang bisa terlihat lebih profesional. Namun, terkadang, beberapa orang merasa ketakutan yang besar jika diminta tampil di hadapan banyak orang. Padahal, rasa ketakutan tersebut bisa diatasi jika kamu mampu menguasai public speaking.

Lantas, apa manfaat atau pentingnya public speaking?

Manfaat Menguasai Kemampuan Public Speaking

Setelah mengetahui apa itu public speaking, tentu kamu juga harus tahu apa saja manfaat yang bisa kamu rasakan jika menguasai kemampuan ini. Pasalnya, kemampuan ini sangat berguna untuk prospek karier yang cemerlang ke depannya. Berikut beberapa manfaat public speaking.

1. Menumbuhkan Jiwa Kepemimpinan

Sobat Shopee tentu menginginkan karier yang cemerlang hingga menduduki posisi manajer, bukan? 

Untuk itu, perlu kamu ketahui bahwa seorang manajer harus mampu mendelegasikan pekerjaan dengan baik kepada setiap anggotanya. Ketika sedang melakukan delegasi, tentu seorang manajer harus piawai dalam melakukan presentasi, rapat, dan hal lainnya yang ingin ia capai.

Nah, di sinilah letak pentingnya public speaking, yakni memberikan materi atau informasi dengan jelas. Di sisi lain, kemampuan ini bisa membantumu untuk mengayomi anggotamu. Dengan begitu, hal tersebut tentu akan menumbuhkan jiwa leadership kamu.

2. Meningkatkan Kepercayaan Diri

Public speaking bisa membantumu untuk terus meningkatkan rasa kepercayaan diri. Pasalnya, kamu dituntut untuk bisa berinteraksi dengan bermacam-macam sifat. Oleh karena itu, kamu juga harus menguasai kemampuan interpersonal yang baik.

Ketika sedang melakukan public speaking, selalu ingat bahwa lakukanlah yang terbaik dengan memberikan informasi yang lugas dan melibatkan audiens. 

3. Berani Berpendapat

Berbicara di depan umum merupakan salah satu cara terbaik untuk menyampaikan pendapat atau ide. Menyampaikan apa yang kita pikirkan dapat menjadi jembatan untuk menemukan titik tengah antara kamu dan juga tim terkait tujuan yang ingin dicapai.

Oleh karena itu, berpendapat sangat membantu agar pekerjaan menjadi lebih efektif dan jelas. Selain itu, manfaat lainnya adalah kamu akan terlihat kompeten dan akan mengantarkanmu kepada jenjang karier yang bagus ke depannya.

Cara Meningkatkan Kemampuan Public Speaking

1. Kenali Tujuan dan Audiens dengan Baik

Sumber: socialbakers.com

Saat melakukan public speaking, tentunya kamu memiliki tujuan tertentu dan berharap apa yang kamu sampaikan dapat diterima dengan baik oleh audiens. 

Oleh karena itu, saat menyusun materi, kamu harus tahu terlebih dulu apa yang menjadi tujuanmu. Sebagai contoh, kamu ingin menyampaikan materi tentang bahaya sampah plastik kepada teman-teman. Dengan begitu, kamu akan menyesuaikan materi dan gaya bahasamu menjadi lebih sederhana. 

2. Susun Poin-Poin Penting

Sumber: freepik.com

Berikutnya, kamu bisa susun materi yang ingin disampaikan. Mungkin ada banyak hal yang ingin kamu sampaikan, tetapi karena keterbatasan waktu, kamu harus memilih poin-poin penting dalam materimu.

Pilihlah poin-poin penting sebagai bahan panduanmu dan agar pembicaraan tidak melebar ke mana-mana.

3. Persiapkan Alat Bantu

Sumber: pexels.com

Jika memungkinkan, kamu bisa menyiapkan alat bantu berupa slide presentasi untuk menampilkan cue card atau gambar yang berisi poin-poin yang akan dibahas. 

4. Kuasai Materi dan Terus Berlatih

Sumber: pexels.com

Hal terpenting agar kemampuan public speaking menjadi lebih baik adalah kuasai materi dan teruslah berlatih. Latihan dapat membuatmu menjadi terbiasa dengan isi materi dan sebagai ajang untuk mengoreksi kata-kata saat berbicara.

Untuk menyiasatinya, kamu bisa meminta teman untuk mendengarkan dan memberikan komentar pada latihan tersebut.

5. Perhatikan Aspek Non-Verbal

Sumber: pexels.com

Latihanlah seakan-akan kamu sudah berada di atas panggung dan berhadapan dengan banyak orang. Perhatikan gerak-gerik yang kamu lakukan, seperti cara berdiri, kontak mata dengan audiens, dan juga intonasi suara agar orang lain dapat memahami apa yang kamu sampaikan dengan baik.

Dapatkan Akses Situs Belajar Online di Shopee

Nah, itu dia Sobat Shopee, ulasan mengenai apa itu public speaking beserta manfaat dan tips untuk meningkatkannya. Apakah kamu siap untuk belajar dan meningkatkan kemampuanmu?  Jika iya, kamu bisa akses beberapa situs belajar online populer, lho.

Di Shopee, kamu bisa mendapatkan voucher-voucher situs belajar online, seperti Ruangguru, Cakap, Skill Academy, dan Zenius. Dengan adanya voucher tersebut, harganya jadi lebih terjangkau dan bersahabat!

Untuk mendapatkan voucher kelas belajar online di Shopee, berikut caranya:

  1. Buka aplikasi Shopee
  2. Pada halaman depan, pilih opsi Pulsa, Tagihan, dan Hiburan
  3. Pada bagian Hiburan, pilih menu E-Voucher
  4. Pilih opsi Hobi & Pendidikan
  5. Pilihlah merchant yang kamu inginkan dan lengkapi proses pembayarannya.

Jangan lupa juga siapkan alat-alat yang dapat menunjang online learning kamu, ya. Sebagai contoh, laptop untuk mahasiswawireless mouse, hingga aplikasi Office untuk Android

Jadi, tunggu apa lagi? Segera pilih kelasnya, yuk!

Featured
Tags: fun readpengembangan diripublic speakingself developmenttips kerja