Nyatanya, pria beraroma tubuh harum memiliki nilai tambah sendiri di mata wanita. Otomatis, pria yang terbiasa menggunakan parfum pun memiliki rasa percaya diri yang tinggi. Wangi parfum untuk pria juga sangat beragam dan dapat disesuaikan dengan karakter masing-masing. Walaupun begitu, biasanya parfum untuk pria memiliki aroma yang kuat dan memberikan kesan maskulin. Berikut ini adalah lima aroma yang dijamin bikin cewek mabuk kepayang.
Keharuman yang berasal dari kayu cendana memberikan sensasi segar dan bersih. Aroma parfum ini cocok digunakan untuk sehari-hari. Dibanding aroma parfum yang lain, aroma cendana menciptakan aroma yang lembut namun tetap hangat. Wanginya yang banyak disukai wanita dijamin akan membuat pasangan Anda lebih betah berlama-lama bersama Anda!
Kalau Sobat Shopee menginginkan aroma parfum pria yang kuat namun tidak membosankan, pilih parfum yang terbuat dari campuran musk, kayu manis, dan tobako sehingga menghasilkan aroma yang unik dan maskulin. Wewangian satu ini juga tergolong tahan lama saat dipakai karena aromanya yang kuat.
Hmm, para pria petualang cocok sekali menggunakan parfum yang memiliki wewangian khas rempah. Aroma rempah sendiri biasanya dihasilkan dari bahan-bahan seperti coriander, mint, sandalwood, vetiver, dan tonka bean. Aroma yang satu ini benar-benar cocok untuk kamu yang memiliki jiwa petualang.
Jenis aroma parfum pria selanjutnya yang banyak disukai wanita adalah citrus. Kesegaran buah ini bisa biasanya hadir berpadu dengan bahan lain seperti bergamot, lemon, orange, thyme, dan cedarwood . Wanginya yang lembut dan mempesona membuat para pria terkesan lebih hangat dan gentle.
Image: Scentbird
IA