X

Arti NT dalam Bahasa Gaul? Ini 65 Istilah Populer Lainnya di TikTok

Apa arti NT dalam bahasa gaul? Kamu pernah bertanya-tanya apa arti NT dan istilah populer lainnya di TikTok. Pasalnya, istilah ini seringkali disebut-sebut di jagat maya, mulai dari arti NT, YTTA, YGY, healing, FYP, IB, dan lainnya. Pastinya kamu tidak ingin dianggap kudet atau ketinggalan zaman kan? Tenang saja, di artikel ini kamu akan menemukan semua jawabannya. Jadi, kamu gak akan bingung lagi jika menemukan istilah unik di media sosial.

Jika kamu penasaran dengan arti dari berbagai istilah viral tersebut, jangan khawatir! Yuk simak artikel ini dan cari tahu arti NT dalam bahasa gaul dan berbagai istilah populer TikTok lainnya. Perlu diketahui bahwa istilah viral TikTok itu sangat banyak dan beragam, tapi menarik untuk diketahui.

Arti NT dalam Bahasa Gaul dan 65 Istilah Populer Lainnya

sumber: freepik.com/freepik

Nah, Sobat Shopee yang ingin tahu berbagai istilah populer di jagat maya biar gak ketinggalan tren, wajib baca nih arti NT dalam bahasa gaul dan istilah viral lainnya di TikTok. Kamu akan menemukan berbagai istilah di TikTok yang unik dan menarik. Cek informasi berikut ini yuk!

1. Bucin

Arti Bucin atau Budak Cinta adalah istilah untuk seseorang yang rela melakukan apa pun untuk kekasihnya.

2. Healing

Arti healing di media sosial yaitu sebuah aktivitas untuk proses penyembuhan dari kepenatan, misalkan liburan ke Bali, mendaki gunung, berkunjung ke taman, dan sebagainya.

3. FYP

Tak hanya arti NT dalam bahasa gaul, yang harus kamu tahu! FYP alias For Your Page sangat populer di TikTok, arti FYP yakni konten-konten yang berhasil viral di TikTok dan tampil di timeline para pengguna.

4. Ghosting

Selain arti nt dalam bahasa gaul, kamu juga wajib tahu arti ghosting. Ghosting adalah seseorang yang secara tiba-tiba menghilang tanpa kabar dan tanpa penjelasan terhadap calon kekasih. 

5. Cewek Bumi

Istilah ini juga sangat populer di jagat maya. Cewek bumi memiliki arti seseorang yang memiliki gaya berpakaian cenderung soft dan hangat. Umumnya warna baju yang digunakan adalah coklat, krem, beige, atau nude.

6. Cewek Kue

Selain cewek bumi, ada juga cewek kue. Cewek kue merupakan gaya berpakaian seseorang yang menyukai warna cerah dan warna-warni layaknya kue seperti ungu, biru muda, pink, dan sebagainya. 

7. Cewek Mamba

Cewek mamba adalah istilah populer untuk gaya berpakaian seorang perempuan yang menyukai warna gelap yaitu hitam. Cewek mamba dinilai classy dan elegan.

8. Gercep

Selain arti nt dalam bahasa gaul, ‘Gercep’ juga paling banyak dicari. Kata ini merupakan singkatan dari ‘gerak cepat’ yang menggambarkan orang yang cepat tanggap dalam bertindak.

9. Gabut

Arti gabut atau Gaji Buta adalah situasi dimana seorang yang merasa bosan karena tidak melakukan aktivitas apa pun di waktu senggang.

10. Insecure

Arti insecure adalah perasaan tidak nyaman atau tidak percaya diri dalam berbagai hal, mulai dari hubungan atau penampilan.

sumber: freepik.com/ chaay_tee

11. Mager

Arti mager alias malas gerak adalah kondisi dimana seseorang malas untuk melakukan aktivitas dan memilih untuk rebahan saja.

12. OOT

OOT merupakan singkatan dari out of topic. Istilah ini digunakan ketika percakapan yang terjadi keluar dari topik utama yang tengah dibicarakan. Kata ini juga paling banyak dicari, selain arti nt dalam bahasa gaul.

13. POV (Point of View)

POV alias point of view adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan sudut pandang atas sebuah situasi tertentu. Istilah ini merujuk cara pandang atau perspektif seseorang terhadap hal yang terjadi.

14. Spill

Sobat Shopee pasti pernah mendengar netizen meminta untuk “spill”. Arti spill sendiri yaitu membagikan cerita atau informasi tentang suatu hal, biasanya terkait gosip atau rumor orang lain.

15. IB

Selain arti nt, kamu pasti tidak asing dengan istilah TikTok yang satu ini, IB merupakan singkatan dari inspired by yang artinya terinspirasi dari. Umumnya, istilah ini disematkan ketika konten yang dibuat terinspirasi dari kreator lain. 

16. Simp

Simp adalah istilah dalam bahasa gaul yang digunakan untuk merujuk seseorang yang mengagumi orang lain, umumnya istilah ini digunakan untuk konteks hubungan romantis. 

17. Sasinem atau Sasima

Istilah ini disematkan untuk orang yang gampang dekat dengan orang baru. ‘Sasinem’ sendiri memiliki arti sana sini nempel, sedangkan ‘Sasima’ berarti sana sini mau.

18. Toxic

Kata ini paling sering disebut-sebut, apa arti toxic? Toxic berarti seseorang atau sebuah hubungan yang tidak baik.

19. Salty

Salty merupakan istilah dalam bahasa gaul yang berarti reaksi negatif terhadap suatu komentar atau pernyataan di jagat maya. Biasanya, ini adalah ekspresi kekesalan akan sesuatu hal. Kata ini harus kamu ketahui selain arti NT dalam bahasa gaul, biar kamu gak kudet!

20. YGY

Istilah trending lainnya di TikTok yaitu ‘YGY’. Istilah ini merupakan singkatan dari ‘Ya Ges Ya’, ‘Ya Guys Ya’, atau ‘Ya Gaes Ya’.

sumber: freepik.com/freepik

21. TBL

Salah satu istilah populer di TikTok yaitu TBL. TBL sendiri merupakan singkatan dari ‘Takut Banget Loh’. Umumnya, istilah ini digunakan untuk meledek seseorang di jagat maya.

22. VSCO Girl

Istilah dalam bahasa gaul lainnya adalah VSCO Girl. Nah, istilah yang satu ini digunakan untuk menggambarkan fashion style atau gaya seseorang yang unik dan estetik, contohnya seperti pilihan kemeja oversized, celana baggy, dan aksesori lainnya.

23. Bund

Bund adalah panggilan singkat untuk kata ‘Bunda’. Dalam bahasa gaul, istilah ini digunakan sebagai bentuk sapaan santai ketika berbicara kepada teman terdekat, contohnya, “Lagi ngapain nih, Bund?”. Istilah ini paling sering digunakan selain istilah dan arti nt dalam bahasa gaul.

24. Bestie

Selanjutnya, ada istilah ‘Bestie’. Arti bestie sendiri yaitu panggilan untuk sahabat atau orang terdekat, umumnya istilah ini digunakan dalam lingkup pertemanan perempuan.

25. Rungkad

Di media sosial, arti rungkad adalah seseorang yang sedang berada atau menghadapi banyak masalah.

26. Ngab

Selain itu, kata “Ngab” juga sangat populer di media sosial. Ini adalah istilah dalam bahasa gaul untuk sebutan Bang, mirip penggunaan kata ‘Bro’. Arti NT dan Ngab paling banyak dicari nih.

26. SBL

Istilah ini digunakan untuk mengungkapkan rasa kesal atau jengkel. SBL sendiri merupakan singkatan dari ‘Sebel Banget Loh’.

27. NBL

Istilah ini mirip dengan sebelumnya,  NBL adalah singkatan dari ‘Ngakak Banget Loh’. Ucapan ini biasanya merujuk ke kejadian yang sangat lucu dan membuat tertawa.

28. RL

Selain arti NT dalam bahasa gaul, kamu pasti penasaran arti ‘RL’ kan? RL merupakan singkatan dari ‘Real Life’. Istilah ini berarti kehidupan nyata, bukan jagat maya. 

29. Babayo

Babayo merupakan istilah dari Bahasa Minang yaitu berbahayo. Arti babayo dalam Bahasa Indonesia yakni berbahaya.

30. Spill The Tea

Nah istilah Spill The Tea, jika diterjemahkan ke bahasa Indonesia artinya ‘tumpahkan tehnya’. Ini adalah istilah yang digunakan untuk mengungkap atau membongkar suatu informasi yang belum diketahui orang.

31. BU

BU memiliki arti ‘butuh uang’. Biasanya orang menggunakan kata ini di jagat maya, jika membutuhkan atau mengalami kesulitan keuangan. Biar kamu kekinian wajib tahu istilah ini ya, tak cuma arti NT dalam bahasa gaul saja.

32. BM

Mirip seperti BU, istilah BM merupakan singkatan dari ‘banyak mau’. Dalam bahasa gaul, kata ini digunakan untuk menggambarkan orang yang pumya sangat banyak keinginan.

33. BF

BF alias Boy Friend adalah panggilan untuk pacar dalam bahasa gaul. 

34. Komuk

Selain arti NT, istilah komuk juga paling dicari. Istilah adalah singkatan dari kondisi muka. Komuk biasanya merujuk untuk ekspresi wajah seseorang.

35. LBH

LBH merupakan singkatan dari ‘Love Banget Loch’. Istilah ini merupakan bentuk ekspresi terhadap perasaan kagum dan suka terhadap sebuah hal.

36. Halu

Istilah Halu mengacu untuk kata halusinasi. Kata ini biasanya merujuk ke seseorang yang tidak realistis dan sering berfantasi.

37. Pargoy

Tak cuma arti NT dalam bahasa gaul yang wajib diketahui. Pargoy merupakan singkatan dari ‘party goyang’. Ini merupakan istilah yang sangat populer di kalangan pengguna TikTok. Biasanya pargoy dipakai dalam konten berjoget. Kata ini sangat populer di kalangan anak muda Sumatera Barat.

38. Hyung

‘Hyung’ adalah panggilan untuk kakak laki-laki dalam bahasa Korea.

39. Gemoy

Kata gemoy merupakan bahasa gaul dari kata gemas. Istilah ini digunakan sebagai bentuk ekspresi ketika melihat hal yang lucu dan menggemaskan.

40. PAP

‘PAP’ adalah singkatan dari ‘post a picture,’ sering digunakan saat meminta seseorang untuk membagikan foto.

41. Sambat

Selain arti NT dalam bahasa gaul, kamu juga wajib tahu arti sambat. Kata ini diambil dari bahasa Jawa yang berarti mengeluh atau merujuk.

42. Ngokey

Ngokey merupakan plesetan dari kata oke atau okay. 

43. Jamet

Tak hanya arti NT, arti Jamet alias jajal metal juga paling dicari, istilah ini merupakan gambaran dari orang yang memiliki penampilan layaknya anggota band metal. Istilah ini merujuk untuk orang yang memiliki penampilan dinilai norak.

44. Pick Me Girl

Belakangan ini, istilah pick me girl menjadi sangat populer di TikTok. Biasanya kata ini ditunjukkan untuk orang yang senang menarik perhatian.

freepik.com/@marymarkevich

45. Arti NT dalam bahasa gaul

Apa arti NT dalam bahasa gaul? NT alias singkatan dari Nice Try memiliki arti apresiasi terhadap percobaan yang bagus akan sesuatu hal. Hal ini biasanya diucapkan sebagai bentuk dukungan atas usaha yang dilakukan seseorang.

46. Sefruit

Sefruit merupakan istilah dalam bahasa gaul yang merupakan gabungan kata dari bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Diketahui, fruit berarti buah. Sedangkan, “se” merupakan kata imbuhan dari bahasa Indonesia. Sefruit berarti sebuah.

47. Sabi

Sabi adalah plesetan dari kata bisa ketika menyetujui sesuatu. Istilah ini sangat tak asing di jagat maya, terutama ketika seseorang diminta melakukan tantangan atau permintaan. 

48. Flexing

Flexing merupakan kata slang yang berarti pamer. Kata ini ditujukan untuk memamerkan sesuatu kepada publik.

49. Chuaks atau Chuakz

Istilah ini digunakan sebagai bentuk ekspresi tertawa ketika disuguhkan candaan atau lelucon. Istilah ini kerap dicari, selain arti NT dalam bahasa gaul.

50. Glow Up

Nah, Sobat Shopee pasti tak asing dengan istilah yang satu ini. Glow up artinya perubahan penampilan seseorang yang semakin menawan dibandingkan sebelumnya. 

51. Kiyowo

Istilah kiyowo diambil dari Bahasa Korea yang artinya lucu, menarik, atau menggemaskan. Arti NT dan Kiyowo memang paling sering dicari.

52. YTTA

YTTA alias ‘Yang Tau Tau Aja’ merujuk ke sebuah topik yang eksklusif dan tidak semua orang mengetahuinya.

53. YNTKTS

Sedangkan, YNTKTS alias “Ya Ndak Tau Kok Tanya Saya”, merujuk e ucapan yang pernah dilontarkan oleh Presiden RI Jokowi saat sedang diwawancara wartawan.

54. Sus

Selain arti NT dalam bahasa gaul, istilah “Sus” berasal dari bahasa Inggris suspicious, yang artinya mencurigakan, juga sangat sering dipakai di TikTok.

55. RP

Nah kalau istilah RP merupakan singkatan dari “Role Player” yang artinya permainan peran.

56. Nolep

Istilah ‘Nolep’ adalah plesetan dari kata ‘No Life’, yang artinya seseorang tidak memiliki kehidupan atau merasa kehidupannya hampa dan kosong. Wajib tahu nih, selain arti NT!

57. VT

“VT” adalah singkatan dari “Video TikTok” yang digunakan untuk merujuk kepada konten video yang diunggah.

58. Lit

sumber: rawpixel.com

Lit adalah istilah yang merujuk untuk sesuatu yang luar biasa. Ekspresi ini ditujukan untuk sesuatu yang disukai, misalnya: “Konser Coldplay semalam lit banget!”.

59. DC

Sobat Shopee sudah tahu kan apa arti NT dalam bahasa gaul, nah istilah DC memiliki arti yang berbeda lagi nih. DC adalah singkatan dari dance cover, dance compilation, atau dance challenge. 

60. XYZBCA

Tagar yang satu ini sangat populer di TikTok, orang akan menggunakan tagar ini untuk bisa masuk ke halaman utama sehingga bisa meraih lebih banyak penonton.

61. LoL

Nah kalau yang ini Sobat Shopee pasti sudah tidak asing kan? LoL merupakan singkatan dari ‘Laughing Out Loud’ yang artinya tertawa terbahak-bahak.

62. SMH

Tak hanya arti arti NT dalam bahasa gaul, SMH merupakan singkatan dari ‘Shaking My Head’ alias menggelengkan kepala. Ekspresi ini biasanya diungkapkan ketika ada konten terkait perilaku tidak baik yang viral di TikTok. 

63. Stitch Video

Orang biasanya menggunakan istilah ini ketika menggabungkan video dari kreator lain dengan video buatan sendiri. Umumnya konten yang distich berupa komentar terhadap suatu kejadian.

64. CEO

Jika istilah CEO (Chief Executive Officer) cenderung digunakan di dunia pekerjaan dan profesional. Di TikTok, CEO memiliki arti yang berbeda yaitu orang yang mahir dalam suatu topik atau skill tertentu.

65. S3

S3 juga biasanya digunakan dalam dunia pendidikan. Nah, kalau arti S3 di TikTok beda lagi nih! S3 di jagat maya artinya seseorang yang sangat cerdas dan pandai dalam sesuatu hal. Biasanya istilah ini disebutkan untuk campaign marketing yang unik dan tak terduga, misal: “Masa sih? ini pasti S3 Marketing nih.”

Nah, sekarang Sobat Shopee sudah tahu kan arti NT dalam bahasa gaul dan 64 istilah TikTok lainnya. Sekarang kamu bisa bermain media sosial tanpa bingung lagi mengartikan setiap singkatan atau istilah unik di jagat maya. 

Biar kamu semakin kekinian, tak hanya tahu arti NT, Sobat Shopee bisa juga mengikuti tren fashion yang lagi viral di TikTok. Kamu bisa belanja berbagai aksesoris dan pakaian hits di Shopee. Menariknya, kamu juga bisa menikmati berbagai promo menarik seperti live shopping hingga bebas ongkir. Jadi, kamu bisa belanja barang tanpa merogoh kocek dalam. Wow!

Fun Read
Tags: apa arti nt dalam bahasa gaularti ntarti nt dalam bahasa gaul