Mendekati Tahun Baru, Mustika Ratu menggandeng beauty influencer cantik, Claudia Setyohadi, untuk menciptakan makeup palette multifungsi. Dilengkapi dengan 8 warna eye shadow dan 2 warna lip cream, makeup palette ‘New Year Special Edition’ ini disebut juga Beauty Queen X Claudia Setyohadi.
Dibuat untuk dapat menciptakan riasan siang hingga malam hari, makeup palette yang satu ini memang cocok banget buat kamu yang penuh aktifitas dan mendambakan segala hal yang praktis. Oleh karena itu, Shopee akan mengajarimu bagaimana menghasilkan riasan untuk daytime dan nighttime dengan 5 langkah di bawah ini. Yuk, cek!
Langkah 1: Agar riasan tahan lama, pulaskan eye primer atau concealer pada kelopak mata.
Langkah 2: Pilih eye shadow warna nude atau beige sebagai dasar warna selanjutnya.
Langkah 3: Pada ujung bagian luar mata, baurkan eye shadow warna cokelat kemerahan. Gunakan kuas berjenis tapered agar riasan mata berbaur dengan sempurna.
Langkah 4: Ciptakan tampilan alis yang lebih tebal dengan menggunakan eye shadow berwarna cokelat tua pada ujung bagian dalam alis dan eye shadow warna cokelat muda pada ujung bagian luar alis. Dengan teknik ini, alis terlihat lebih penuh walau tetap natural.
Langkah 5: Terakhir, tambahkan maskara berwarna hitam, agar matamu terlihat lebih besar dan terbuka. Riasan mata untuk siang hari pun sudah jadi! Siap tampil menawan?
Langkah 1: Samarkan tampilan mata yang letih setelah seharian bekerja dengan menggunakan concealer pada bagian bawah mata.
Langkah 2: Kali ini, pilih eye shadow warna pink sebagai warna dasar.
Langkah 3: Agar mata terlihat lebih besar, pulaskan eye shadow berawarna cokelat tua pada bagian crease atau lipatan matamu.
Langkah 4: Lanjutkan dengan mewarnai bagian bawah mata dengan warna terracotta. Terus baurkan hingga eye shadow merupakan semburat warna, bukannya garis tajam.
Langkah 5: Akhiri riasan mata dengan penggunaan eyeliner dan maskara berwarna hitam. Dijamin, nighttime look ini bikin teman-temanmu terpesona!
Health & Beauty