X

Bersepeda ke Kantor di Era New Normal, Ini Dia Rekomendasi Sepeda Lipat Terbaik

Pilihan terbaik agar kamu nyaman bersepeda ke tempat kerja

Sobat Shopee, memasuki masa transisi ke Era New Normal, PSBB di berbagai daerah mulai dilonggarkan. Kantor pun sudah kembali dibuka. Namun, tidak sedikit masyarakat yang khawatir kendati harus menggunakan transportasi umum ke tempat kerja. Hal ini karena kemungkinan untuk bertemu banyak orang menjadi lebih besar. Apalagi, penumpang yang ada datang dari latar belakang yang berbeda. Sehingga beberapa orang memilih sepeda sebagai alternatif moda transportasi yang dinilai lebih aman dari resiko penularan Virus Corona. Jika kamu memiliki rencana untuk bersepeda ke kantor, berikut rekomendasi sepeda lipat terbaik yang bisa kamu gunakan.

United Quest C1.02

Sumber: Shopee.co.id

United menjadi merek sepeda Tanah Air yang tidak perlu diragukan lagi kualitas dan mutunya. Salah satu produk sepeda lipatnya adalah United Quest C1 02. Sepeda ini dilengkapi dengan komponen suspensi yang membuatnya tetap nyaman dan stabil saat melewati jalan yang kurang rata. Selain itu, rem pada sepeda lipat ini dirancang dengan sangat baik, menggunakan Alloy V-brake, sehingga keselamatan dan keamanan kamu tetap terjaga.

Polygon Urbano 3

Sumber: Shopee.co.id

Polygon sudah memiliki pengalaman panjang dalam menciptakan produk sepeda dengan kualitas tinggi, Polygon Urbano 3 salah satunya. Sepeda lipat ini memiliki kerangka yang ringan dan anti karat. Dibekali dengan 7 pilihan kecepatan, kamu bisa mengaturnya dengan hanya mengoper gigi. Tidak hanya itu, seri Urbano 3 juga memiliki bagasi di bagian belakang untuk memudahkan kamu membawa minuman serta barang lainnya. Pas banget untuk jadi pilihan bike to work kamu!

Element Ecosmo 9

Sumber: Shopee.co.id

Cari sepeda yang cocok untuk digunakan pada kondisi jalan yang beragam? Element Ecosmo 9 bisa menjadi opsi yang tepat, Sobat Shopee. Sepeda lipat edisi Bike To Work atau B2W dari Element ini difasilitasi 9 pilihan kecepatan yang dapat menyesuaikan dengan berbagai kondisi jalan. Desain pegangan sepedanya pun terbilang ergonomis, sehingga kamu tetap nyaman saat berkendara lama. Selain itu, sepeda ini memiliki front block yang dapat digunakan sebagai bracket tas, lho.

United Trifold 3

Sumber: Shopee.co.id

Selain seri Quest C1.02, rupanya United masih memiliki produk sepeda lipat unggulan lainnya, lho, yaitu United Trifold 3. Nggak hanya menarik, desain dari sepeda ini terbilang ringkas dan sangat kompak. Jadi, kamu nggak perlu bingung karena sepeda ini mudah disimpan dan tidak memakan banyak tempat. United Trifold 3 juga memiliki roda kecil pada bagian fender belakang. Roda ini berfungsi untuk memudahkan kamu sebagai pengguna untuk membawanya dalam kondisi setengah terlipat, cukup didorong dan tidak perlu diangkat.

Police Texas

Sumber: Shopee.co.id

Kalau kamu sedang mencari sepeda lipat ekonomis, kamu bisa memilih Police Texas. Sepeda lipat keluaran dari Element ini sudah dilengkapi dengan keranjang depan dan belakang. Jadi, kamu nggak kebingungan saat harus menaruh tas. Meski harganya terjangkau, desain sporty-nya terlihat elegan dan nggak murahan, kok. Pas banget untuk kamu yang ingin terlihat trendy saat ke kantor.

Nah, kamu bisa menemukan ragam sepeda lipat terbaik di Shopee, ya. Cari yang sesuai dan cocok untuk kamu memulai bike to work. Agar bersepeda ke kantor aman dan nyaman, jangan lupa ikuti protokol kesehatan! Gunakan face shield atau masker dan tetap menjaga jarak aman.

Featured
Tags: Bike to worknew normalSepeda lipat