X

Cara Aman Menghadapi Suhu Dingin Yang Sedang Melanda

Simak lima langkah yang sebaiknya kamu lakukan agar tidak kedinginan saat cuaca mulai dingin.

Dinginnya suhu baru-baru ini pasti membuat badan kamu merasa kedinginan. Ini sangat mengganggu bagi orang yang menderita alergi dingin. Seringkali badan mereka terasa sakit atau bahkan gatal-gatal jika merasakan kedinginan. Mungkin untuk orang yang tinggal di daerah pegunungan merasakan suhu yang dingin sudah biasa, namun untuk orang yang tinggal di dataran rendah yang biasanya memiliki suhu yang tidak terlalu dingin pasti akan merasa terganggu.

Biasanya suhu dingin terjadi saat dini hari sampai pagi hari. Ini membuat kita biasanya memakai baju tebal dan selimut tebal. Bahkan setelah bangun tidur, kita merasa enggan untuk beranjak dari kasur untuk mandi. Tapi jangan sampai ya Sobat Shopee, kamu bisa melakukan hal ini agar kamu tidak kedinginan nih.

 

1 . Makan yang banyak

Untuk mempertahankan kehangatan tubuh kamu sebaiknya kamu makan makanan yang banyak. Ini penting untuk menjaga gula darah sehingga tubuh dapat memberikan energi yang kamu butuhkan untuk tetap hangat. Cobalah memakan makanan yang dicerna tubuh secara perlahan seperti makanan yang berlemak.saat tubuh mencerna makanan, tubuh akan membakar energy sehingga badan kamu akan terasa lebih hangat.

 

2 . Minum Air yang banyak

Air memang sangat penting pada kondisi suhu dingin, apalagi air panas yang dapat memberikan sensasi hangat pada tubuh. Cobalah untuk meminum minuman panas seperti the panas, kopi panas atau coklat panas pada saat kamu kedinginan. Selain terasa enak, meminum minuman ini akan membuat badan kamu terasa hangat dan tidak kedinginan lagi.

 

3 . Sesuaikan tubuh kamu dengan cuaca dingin

Tubuh kita mempunyai kemampuan lebih dari yang kita bayangin loh! Tau gak kalau tubuh kita mempunyai mekanisme khusus untuk menjaga dirinya agar tetap hangat. Seperti sistem adaptasi manusia menyesuaikan diri dengan lingkungannya. Lemak dalam tubuh kita yang disebut lemak coklat dapat lebih banyak membakar energy dan melepaskannya sebagai panas tubuh untuk memberi kehangatan pada tubuh kita.

 

4 . Jaga tubuhmu tetap kering

Ketika cuaca dingin melanda, usahakan badan kamu tetap kering. Terkadang jika kita berkeringat, baju kamu akan basah dan membuat kamu merasa lebih kedinginan. Maka, sebaiknya kamu menggunakan baju yang mudah menyerap keringat. Jika baju yang sedang kamu gunakan basah terkena keringat, maka gantilah baju agar tidak basah dan nyaman digunakan saat cuaca dingin.

 

5 . Gunakan pakaian tertutup

Untuk menjaga suhu badan agar tetap hangat, gunakanlah pakaian yang tertutup. Bisa jadi sweater atau jaket adalah pilihan yang pas saat cuaca sedang dingin. Kalau perlu kamu juga bisa menggunakan kaos kaki dan sarung tangan jika cuacanya benar-benar dingin. Dengan memakai pakaian yang tertutup, tubuh, kaki dan tangan kamu dapat terlindungi dari suhu yang dingin dan tubuhmu akan terasa lebih hangat.

 

Ayumasith – ayumasith

Fun Read
Tags: dinginfun factsfun readinspirasi shopeemanfaat air putihShopeesobat shopeesuhu dingintipsudara dingin