Tak bisa sembarangan, membeli produk elektronik sebagai pelengkap hunian bukanlah hanya sekedar murah saja, terutama untuk kamu yang mengusung rumah berkonsep minimais. Sudah bukan rahasia lagi, desain rumah minimalis membutuhkan perlakuan khusus untuk menjaga ruangan agar tetap berkesan luas dan lapang, serta jauh dari kata ‘padat’.
Tidak hanya harus tepat nilai gunanya, produk elektronik yang hendak diboyong pulang ke rumah pun harus match dengan beragam aspek yang diusung oleh konsep minimalis dari suatu rumah. Agar tak salah pilih produk untuk rumah minimalismu, berikut ini Shopee punya sedikit tips cerdas memilih produk elektronik yang bisa digunakan.
Perhatikan ukuran perangkat
Sesuai namanya, rumah minimalis memiliki luas atau besar yang minimal atau terbatas. Dengan keterbatasan ini, otomatis kamu tak bisa sembarangan memilih perangkat karena dapat berpengaruh terhadap perabot lain ataupun aktivitas di dalam ruangan tersebut. Agar hunian minimalismu tersebut tetap nyaman, mulailah menyesuaikan ukuran dan penempatan barang dalam ruangan di rumahmu.
Sebagai contoh, kamu bisa memulai dengan cermat meletakkan televisi. Sekedar informasi, jarak pandang sehat ketika menonton televisi adalah lima kali ukuran layar. Agar tak memakan banyak tempat, pilihlah televisi dengan ukuran yang tak terlalu besar dan tempelkanlah di tembok untuk menghemat ruang.
Cek daya listrik
Tak hanya ruangnya saja, biasanya rumah minimalis memiliki daya listrik yang minimalis pula. Namun keterbatasan ini bukan berarti terbatas pula produk elektronik yang bisa digunakan. Kamu bisa mengakalinya dengan menggunakan produk elektronik yang hemat listrik.
Sebagai alternatif jitu, kamu bisa mengganti AC dengan kipas angin, atau jika tak bisa tanpa AC, carilah AC dengan daya minimal. Kamu juga bisa memilih kulkas satu pintu yang hanya mengkonsumsi setengah daya listrik dari kulkas dua pintu.
Tak lupa pula, selalu optimalkan penggunaan produk elektronik di rumah dengan fitur timer yang kini sudah disisipkan hampir di semua produk elektronik di rumah, sehingga kamu tak perlu lagi khawatir akan penggunaan produk elektronik yang terlalu berlebihan.
Nilai Praktis
Kelebihan hunian yang minimalis terletak pada kesederhanaannya. Terlalu banyaknya kehadiran produk elektronik dapat berisiko listrik yang naik-turun dan tagihan yang membengkak di akhir bulan. Selain itu, kesan rumah minimalis pun akan tercoreng dengan kepadatan yang ada.
Biasakanlah untuk selalu membeli produk elektronik berdasarkan kebutuhan dan kegunaannya saja. Jangan segan pula untuk menghibahkan barang yang tidak lagi terpakai ke tetangga ataupun saudara dan kerabat terdekatmu.