X

Dalami Hobi dan Pertajam Ilmu Jadi 2 Kunci Orderan Kreasikayukuu Melesat

Dimulai dari mendalami hobi gambar dan desain, aktif upload hasilnya di media sosial, hingga tak berhenti belajar ilmu seputar bisnis telah dilakukan Fatta, pemilik toko Kreasikayukuu, yang saat ini jadi salah satu toko andalan di Shopee untuk produk dekorasi custom. Cek perjalanan bisnis dan strategi ampuhnya!

Menjadikan hobi sebagai ide bisnis sering dicoba oleh banyak orang, termasuk oleh Fatta Yasin Munajad, pemilik toko Kreasikayukuu, dimana ia menjual produk dekorasi custom yang didesain sendiri. Menyukai gambar dan desain, Fatta sering share hasil desainnya di media sosial. Mendapatkan respon yang baik, Fatta berpikir untuk memulai bisnis dengan mengikuti pelatihan UMKM bersama Shopee di tahun 2019.

Berbekal informasi yang didapatkan dari pelatihan, Fatta mulai upload beberapa produk dekorasi nama dengan bahan dasar kertas. Perlahan-lahan Fatta menemukan target pasarnya dan mulai memahami keinginan Pembeli, ia mulai launching produk dekorasi nama dengan menyediakan variasi bahan baru, yaitu bahan dasar kayu jati belanda dan kaligrafi.

Variasi produk best seller di toko Kreasikayukuu.

Selama menjual produk custom yang bisa digunakan sebagai dekorasi berbagai event, mulai dari acara pesta, pernikahan, hingga ulang tahun, Fatta sering memutar otak untuk menemukan desain yang unik dan sesuai tren di mata Pembeli. “Saya suka cari referensi desain, kemudian saya coba modifikasi sesuai ciri khas Kreasikayukuu. Kita maksimalkan juga di variasi produk dengan bahan kertas dan kayu sebagai pilihan.” jelasnya. Selain variasi produk, Fatta menekankan kualitas produk tidak boleh ketinggalan. Ia mengatakan bahwa bahan yang digunakan untuk produk Kreasikayukuu memiliki standar khusus untuk menjaga kualitas produk.

Sedangkan dari sisi strategi pemasaran, Fatta memaksimalkan seluruh lini promosi yang ada, mulai dari penggunaan fitur promosi di Shopee, media sosial, hingga evaluasi promosi dengan bantuan analisa data. Berbicara tentang optimalisasi fitur promosi di Shopee, 3 fitur berikut merupakan fitur promosi Shopee yang menurut Fatta ampuh meningkatkan eksposur dan total pesanan di Shopee:

Menurut Fatta, fitur ini merupakan strategi pertama yang ditujukan untuk menarik calon Pembeli baru. Proses aktivasi yang mudah dan membuahkan hasil yang bagus untuk toko Kreasikayukuu membuat fitur ini jadi strategi promosi andalan Fatta.

Menurut Fatta, fitur Promo Toko tak kalah menarik karena menampilkan harga diskon yang atraktif pada masing-masing produk. Harga coret yang tertera pada produk bisa memancing perhatian Pembeli untuk membuka produk dan toko lebih jauh lagi.

Fatta mulai serius menekuni fitur Iklan Shopee di 2021 dan masih rutin dilakukan hingga saat ini. Ia mengutarakan fitur ini berpengaruh untuk meningkatkan traffic produk dan toko.

Dibalik semua pengalaman dan perjalanan bisnis tersebut, Fatta mengatakan progres dalam menjalankan bisnis sangat penting. “Kita tidak bisa berharap sekali jualan langsung sukses, pasti ada prosesnya. Tapi, pasti bisa kalau kita terus belajar.”, semangatnya. Berikut ada 2 poin penting untuk Penjual Shopee lainnya yang ingin mendapatkan orderan pertama di Shopee sekaligus meningkatkan penjualan di Shopee:

Semua pembelajaran dan pengalaman yang didapatkan Fatta mengantarkan Kreasikayukuu ke titik kesuksesan. Tidak hanya dari segi penjualan yang semakin meningkat, namun juga semakin luasnya masyarakat yang mengetahui brand tersebut. Salah satunya, Kreasikayukuu terpilih menjadi salah satu tenant saat opening Solo Technopark bulan Desember 2021 lalu!

Shopee Sellers, yuk, bagikan cerita inspiratif kamu ke Kampus Shopee! Cerita sukses Penjual Shopee, informasi tentang fitur & program terbaru Shopee, serta berbagai tips tingkatkan penjualan bisa kamu dapatkan dengan follow Instagram Kampus Shopee, join ke Facebook Group Kampus Shopee, follow akun Kampus Shopee di Shopee Feed, dan subscribe YouTube Channel Kampus Shopee.

Featured
Tags: Cara Jualan di ShopeeIklan Shopeekampus shopeePromo TokoShopee SellerSuper Seller ShopeeVoucher Ikuti Toko