X

7 Tips Dekorasi Kamar Minimalis dan Nyaman ala Drama Korea

Ikuti Tips Ini Agar Kamarmu Jadi Lebih Homey!

Semua hal tentang drama Korea memang selalu menarik perhatian banyak orang. Tak hanya menampilkan jalan cerita yang bagus, banyak inspirasi yang bisa kamu ambil dari drama Korea. Salah satu inspirasi yang bisa kamu contoh adalah desain kamarnya yang minimalis dan cozy.

Buat kamu pecinta drama Korea pasti familiar dengan desain kamar yang minimalis, warm dan cozy. Walaupun kecil dan sempit, kamar ala Korea tetap terlihat nyaman dan aesthetic.

Nah, kalau kamu tertarik ingin mendekorasi kamar menjadi minimalis dan nyaman seperti drama Korea. Shopee akan bagikan beberapa tips simple dekorasi kamar minimalis yang bisa kamu terapkan untuk sendiri. Yuk, simak tipsnya di bawah ini! 

Tips Dekorasi Kamar Minimalis dan Nyaman ala Drama Korea

1. Gunakan Wallpaper Dinding dengan Warna Pastel atau Krem

sumber : archify.com

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan untuk mendekorasi kamarmu menjadi seperti di drama korea, adalah memilih wallpaper atau warna dinding dengan warna-warna yang bernuansa hangat dan netral. Kamu bisa menggunakan warna-warna pastel, beige, krem atau warna putih.

Sebab warna-warna dengan nuansa netral ini akan membuat kamarmu jadi lebih hangat dan terlihat rapi seperti di drama-drama Korea. Menariknya, warna-warna pastel juga akan memberikan efek yang tampak lebih luas untuk ruangan.

2. Tambahkan Furniture yang Simple

sumber : pinterest.com

Poin penting yang harus kamu lakukan untuk mendekorasi kamar seperti drama korea adalah dengan menerapkan prinsip minimalis dan simplicity. Artinya, jangan meletakan terlalu banyak furniture berukuran besar di kamar. Sebab, furniture dengan ukuran besar dan berwarna akan membuat kamar terlihat penuh dan sempit. 

Tambahkan juga furniture yang simple dan gunakan barang-barang yang kamu butuhkan saja. Jika barang yang kamu punya terlalu banyak, maka kamu bisa menyiasatinya dengan simpan di dalam kotak dan sembunyikan di bawah kasur.

Tips yang satu ini akan membuat kamarmu jadi lebih minimalis, terlihat luas dan nyaman.

3. Tambahkan Cermin Aesthetic Berukuran Besar

sumber : pinterest.com

Salah satu ciri khas kamar ala drama Korea adalah cermin aesthetic yang berukuran besar. Sobat Shopee bisa berkreasi dengan berbagai aksesoris yang unik seperti cermin aesthetic. Cermin ini bisa kamu sandarkan di dinding agar lebih mudah dipindahkan kapan pun jika Sobat Shopee ingin mendekor ulang kamar.

Tips yang satu ini akan membuat kamarmu jadi lebih aesthetic, sehingga kamu bisa berfoto OOTD di depan cermin. 

4. Gunakan Hiasan Lampu

sumber : pinterest.com

Jika kamu perhatikan lebih jauh, biasanya kamar ala drama Korea terkesan dengan nuansa yang hangat dan cantik. Untuk mendapatkannya, kamu bisa menambahkan unsur natural lighting dengan menggunakan berbagai bentuk lampu hias. Jangan lupa, gunakan lampu hias dengan pencahayaan yang warm. 

Agar terlihat lebih cantik lagi, kamu bisa menggunakan tirai gorden yang berwarna lebih soft sesuai dengan selera. Opsi lainnya, letakan lampu tidur hias di pojok kamar sebagai sumber cahaya. Jangan gunakan lampu dengan cahaya yang terlalu terang.

5. Pilih Item Bermotif

sumber : pinterest.com

Dekorasi kamar minimalis yang harus kamu perhatikan selanjutnya adalah dengan menggunakan item bermotif seperti, sprei dan selimut. Namun, tetap hindari pemilihan item untuk kamar dengan motif yang terlalu mencolok, ya.

Pilihlah item yang memiliki motif natural dan motif berbunga untuk sprei dan kasur. Oh iya, kamu juga bisa membuat kamar lebih nyaman lagi dengan menambahkan karpet berbulu ala Korea.

6. Menata Ruang Kamar Secara Teratur

sumber : pinterest.com

Selain memilih item yang bermotif untuk kamarmu, Sobat Shopee juga harus bisa menata ruang kamar secara teratur dan letakkan barang sesuai tempatnya. Buatlah beberapa spot untuk barang-barang yang kamu punya. Lalu pisahkan letak barang seperti, buku, pakaian, tas dan barang lainnya secara teratur dan rapi.

Apabila ingin kamarmu terlihat benar-benar seperti di drama Korea, kamu bisa meletakan benda-benda tersebut dengan posisi yang lebih rendah atau dekat lantai kamar tidur.

7. Gunakan Unsur Kayu sebagai Dekorasi

sumber : pinterest.com

Daripada menambahkan dekorasi atau aksesoris dengan ukuran yang besar, ada baiknya kamu tambahkan aksesoris kecil dengan model simple. Kamu bisa membeli furniture yang terbuat dari kayu seperti, rak penyimpanan, meja, kursi, hiasan dinding atau dekorasi kamar lainnya. Dijamin kamar kesayanganmu akan tampak lebih cozy, warm dan aesthetic, Sobat Shopee! 

Itu dia tujuh tips dekorasi kamar minimalis dan nyaman ala drama Korea yang bisa kamu terapkan sendiri di rumah. Time to makeover your bedroom, ya! 

FYI, buat Sobat Shopee yang ingin mendekor ulang kamarnya agar terlihat minimalis, kamu bisa kok membeli alat dan perlengkapannya di Shopee. Yuk, lihat aplikasi Shopee kamu sekarang! 

Featured
Tags: fun readHome and Livingkamar ala koreaKamar Minimalistips dekorasi