X

Diecast, Mainan Si Jagoan yang Sering Diburu

Mainan yang menjadi idaman semua jagoan

Bagi para jagoan Shopeeholics yang ingin menambah koleksi mainannya, Diecast bisa dijadikan sebagai pilihan. Di sini Shopee akan mengenalkan lebih lanjut tentang apa itu diecast dan tips-tips memilih Diecast yang tepat untuk dijadikan koleksi.

 

Apa itu Diecast?

Diecast adalah mainan yang cara produksinya menggunakan metode die casting, sebuah metode dimana logam dilelehkan kemudian dituang untuk kemudian dicetak sesuai dengan bentuk yang diinginkan. Diecast hadir dalam banyak jenis dan bentuk sehingga memudahkan kita untuk memilih diecast apa yang ingin dibeli.

Memilih Diecast yang Tepat

Ada beberapa tips bagi para Shopeeholics untuk memilih diecast yang tepat untuk dikoleksi, seperti beberapa tips di bawah ini:

Skala

Hal terpenting dalam menentukan mana diecast yang tepat untuk dikoleksi adalah skalanya. Untuk diecast sendiri, skala dimulai dari 1:12 hingga ke 1:155. Sedangkan untuk diecast skala 1:12 sampai dengan 1:18 dapat dikatakan merupakan rajanya diecast. Biasanya pada skala ini, tingkatannya detailnya pada finishingnya sangat bagus.

Harga

Harga menjadi perhatian kedua setelah skala apabila ingin menjadikan diecast sebagai koleksi. Diecast sendiri memiliki beragam variasi harga, ada yang dari harga puluhan ribu, puluhan juta bahkan hingga milyaran rupiah. Biasanya diecast model mobil menjadi juara untuk harga diecast termahal yang ada di pasaran.

Tempat membeli

Tempat hunting diecast menjadi salah satu tantangan tersendiri bagi para pengoleksi diecast. Karena meskipun di Indonesia sudah banyak tempat yang menjual diecast dengan berbagai harga, belum mereka memiliki koleksi yang lengkap. Tapi inilah yang menjadi keseruan tersendiri bagi para pemburu diecast.

So, tertarik untuk berburu diecast? Shopee punya beberapa rekomendasi diecast bagi para Shopeeholics!

 

Images: Pixabay, Unsplash

FM

Hobbies & Sports