Menonton drama korea telah menjadi aktivitas pengisi waktu luang yang digemari banyak orang. Salah satunya yang tengah populer saat ini adalah drama korea tentang hukum.
Drama korea yang berkaitan dengan hukum banyak dinanti karena ceritanya yang seru dan menegangkan. Drama genre ini juga populer karena plotnya yang tidak terduga dan kerap membuat penontonnya ikut berpikir.
Melalui drama-drama korea jenis ini, kita juga jadi bisa memperluas wawasan tentang sistem hukum yang ada di Korea.
Bagi Sobat Shopee yang sedang bingung mencari tontonan akhir pekan, boleh banget, cek rekomendasi drama korea terbaru dan terfavorit tentang hukum di bawah ini.
Baca Juga: 10 Drama Korea Romantis Terbaik Sepanjang Masa, Ada Favoritmu?
Daftar Drama Korea Tentang Hukum yang Seru untuk Diikuti
Drama korea atau yang biasa disebut drakor memang terkenal memiliki beragam genre dan jalan cerita yang kreatif, khususnya drakor tentang hukum yang dikenal penuh dengan plot twist. Penasaran judulnya ada apa saja? Yuk, cari tau sekarang juga!
1. Juvenile Justice
Dirilis pada awal tahun 2022, drama korea garapan Netflix ini memang sempat menyita perhatian banyak orang. Juvenile Justice bisa dikatakan sebagai salah satu drama korea terbaru yang tidak boleh dilewatkan karena ceritanya yang fresh, yakni membahas pelaku kriminal di bawah umur.
Serial Netflix ini mengisahkan Shim Eun Sook (Kim Hye-Soo), seorang hakim elit dengan perangai yang dingin dan tidak menyukai anak remaja, harus bertugas menjadi hakim di pengadilan remaja setempat.
Dalam 10 episode tersebut, Sobat Shopee bisa melihat bagaimana Shim Eun Sook menangani kasus penjahat remaja dengan caranya sendiri.
Tiap episode juga disuguhkan dengan kasus yang berbeda-beda, bahkan ada yang diangkat dari kisah nyata, lho!
Serial Korea ini diyakini memiliki banyak pesan positif oleh penontonnya, khususnya terkait cara mendidik anak dengan baik dan benar.
2. Law School
Law School merupakan sebuah drama yang menceritakan perjuangan, Han Joon Hwi (Kim Bum), dan Kang Sol A (Ryu Hye Young) memecahkan misteri pembunuhan salah satu profesor di universitasnya.
Pada setiap episodenya akan dijelaskan hubungan masing-masing karakter dengan sang profesor sebelum meninggal. Kamu juga bisa mengikuti perjuangan Han Joon Hwi dan Kang Sol A bersama mahasiswa lainnya mencari bukti untuk membebaskan salah satu profesor yang dituduh sebagai pelaku utama pembunuhan.
Kira-kira siapa, ya, tersangka sebenarnya dibalik peristiwa pembunuhan tersebut?
3. Vincenzo
Jika kamu penggemar berat Song Joong Ki, kamu wajib banget nih nonton drama korea tentang hukum dan mafia bergenre dark comedy .
Dirilis tahun 2021, drama Vincenzo memang sempat trending di Netflix Indonesia dan meraih rating yang cukup tinggi di korea.
Drama ini mengisahkan Vincenzo Cassano (Song Joong Ki), seorang pengacara sekaligus penasihat mafia dari Italia yang kembali ke Korea Selatan untuk menghindari perang antar organisasi mafia di Milan.
Setibanya di Korea, Vincenzo langsung disibukkan dengan berbagai permasalahan yang dimiliki penghuni apartemen tempat tinggalnya, Geumga Plaza.
Kamu bisa menyaksikan aksi seru dan lucu Vincenzo dan warga Geumga Plaza di Netflix kapan saja, lho!
4. The Devil Judge
Mengangkat tema distopia, The Devil Judge merupakan drama dengan latar Korea Selatan sebagai negara yang dipenuhi dengan konflik dan perseteruan.
Hilangnya kepercayaan antara rakyat dengan pemimpinnya membuat munculnya kebijakan baru yang mengharuskan pengadilan menayangkan semua sidang di stasiun televisi, layaknya sebuah reality show.
Melalui drama korea ini, kamu bisa menyaksikan cara Kang Yo Han yang dijuluki sebagai “hakim iblis” beserta bawahannya menghukum para koruptor dan pelaku kejahatan besar.
5. Hyena
Hyena adalah drama tentang hukum populer yang dibintangi oleh aktor ternama, seperti Kim Hye Soo sebagai Jang Geum Ja, dan Ju Ji-Hoon yang memerankan karakter Yoon Hee Jae.
Jang Geum Ja dan Yoon Hee Jae merupakan dua pengacara yang berasal dari firm sama, yang bertugas untuk menangani kasus hukum untuk para menengah kelas atas. Dengan sifat keduanya yang bertolak belakang, Jang Geum Ja dan Yoon Hee Jae harus bersaing untuk menyelesaikan kasus masing-masing.
6. Diary of a Persecutor
Sesuai dengan judulnya, drama Korea ini menceritakan kehidupan sehari-hari yang dijalani para jaksa di Korea Selatan. Menariknya lagi, Diary of a Prosecutor ini diangkat dari esai karya Kim Woong yang berjudul sama.
Diary of a Persecutor menggambarkan kisah Lee Sun Woong (Lee Sun Kyun), seorang jaksa dari distrik Jinyoung yang dikenal memiliki sifat yang santai dan tidak peduli dengan keberhasilan maupun kenaikan pangkat.
Akan tetapi , hari-harinya harus berubah setelah Cha Myung Joo (Jung Ryeo Won), seorang pengacara dari Seoul dipindahkan tugas ke lokasi yang sama dengannya.
Lantas, akankah keduanya bisa bekerjasama dengan baik? Kamu bisa cari tau kelanjutannya di Viu sekarang juga!
Baca Juga: 12 Drama Korea Komedi Romantis Terbaik yang Akan Membuat Baper!
7. Lawless lawyer
Sesuai dengan judulnya, Lawless Lawyer adalah sebuah drama tentang hukum yang menceritakan kisah pengacara yang tidak takut menggunakan segala cara untuk mencari keadilan.
Drama Lawless Lawyer berpusat pada dua karakter utama, yakni Bong Sang-Pil (Lee Joon-Gi), seorang pengacara terkenal dengan kenangan masa kecil yang tragis dan Ha Jae-Yi (Seo Yea-Ji), pengacara profesional yang dipecat karena memukul hakim.
Keduanya, kemudian bekerjasama membangun sebuah firma hukum untuk menjatuhkan para pejabat yang korupsi dan menyalahgunakan kekuasaan.
8. Suits
Suits adalah drama korea bertema hukum yang merupakan hasil remake dari serial TV Amerika populer dengan judul yang sama. Hampir mirip dengan serial aslinya, drama ini menceritakan karakter utama pria tanpa gelar yang tidak sengaja dikira sebagai pengacara dan diterima bekerja di sebuah firma hukum.
Perbedaanya, versi drama koreanya dibuat lebih seru dengan membuat sang karakter utama Go Yeon-Woo (Park Hyung-Sik) memiliki kemampuan ingatan kuat yang membantunya dalam menangani berbagai kasus hukum.
9. Innocent Defendant
Drama bertema hukum berikut ini juga sayang untuk dilewatkan. Innocent Defendant memiliki kisah unik menceritakan seorang jaksa bernama Park Jung-Woo (Ji Sung). Ia bekerja sebagai kepala divisi kejahatan kekerasan di Kantor Kejaksaan Distrik Pusat Seoul.
Park Jung Woo yang tidak pernah kalah dalam menangani kasus harus menemukan dirinya di dalam penjara sebagai terpidana mati dalam keadaan amnesia.
Dirinya yang tidak mampu mengingat kejadian sebelumnya, harus berusaha sekuat tenaga untuk membersihkan namanya dan mengungkapkan kebenaran.
10. Signal
Juga diperankan oleh aktris kawakan Kim Hye Soo, Signal merupakan serial bertema hukum yang pernah dinobatkan sebagai drama Korea terbaik pada tahun 2016 lalu.
Signal mengisahkan tentang perjuangan detektif dari masa kini, yakni Hae-Young (Lee Je-hoon) dan Soo-Hyun (Kim Hye-Soo) yang bekerja sama dengan Lee Jae Ha (Cho Jin Woong), seorang detektif dari masa lalu yang memecahkan kasus pemerkosaan dan pembunuhan.
Para detektif yang berasal dari zaman berbeda itu diceritakan bisa berhubungan satu sama lain dan melakukan penyelidikan lintas waktu karena menggunakan walkie-talkie khusus yang tidak sengaja ditemukan oleh Hae-Young.
Kasus yang diangkat di drama Korea ini juga merupakan kisah nyata dari berbagai insiden yang pernah terjadi Korea Selatan, lho!
Baca Juga: Bertabur Bintang, Ini Dia 7 Fakta Unik dan Biodata Para Pemain Drama Korea Our Blues
Langganan Streaming Drama Korea Hukum di Shopee
Itu dia 10 rekomendasi drama korea tentang hukum dengan alur cerita yang seru, menarik, dan pastinya susah ditebak. Dari list di atas, drama korea apa nih, yang akan kamu tonton terlebih dahulu?
Semua drama tersebut bisa kamu tonton dengan mudah menggunakan layanan streaming online resmi, seperti Netflix, Viu, Video, dan masih banyak lagi. Nah, kamu juga bisa beli e-voucher berlangganan layanan-layanan streaming tersebut di Shopee, lho!
Caranya pun mudah, Sobat Shopee cukup mengikuti langkah-langkah di bawah ini, ya.
- Buka aplikasi Shopee
- Pada halaman utama, pilih Pulsa, Tagihan & Hiburan
- Kemudian, pada bagian Hiburan, pilih E-Voucher > Film & Streaming
- Pilih layanan streaming online yang kamu inginkan dan pilih paket terbaiknya
- Klik Beli Sekarang
- Masukkan alamat email dan nomor telepon, klik Checkout
- Pilih Metode Pembayaran dan klik Bayar Sekarang
Tunggu apa, lagi? Yuk, beli voucher langganan streaming di Shopee sekarang!