X

Eratkan Tali Silaturahmi dengan Kerabat dan Keluarga di Ramadhan Nanti Bersama XL

Karena menjaga hubungan dengan kerabat tak kalah penting dari menjaga hubungan dengan pacar

Dalam hitungan hari, bulan suci Ramadhan akan kembali menyapa para umat Islam di seluruh belahan dunia. Tak hanya beribadah secara vertikal dengan berpuasa selama satu bulan penuh, ibadah secara horizontal berupa menjaga silaturahmi dengan sesama pun harus juga dilakukan.

Dalam menjaga hubungan antar sesama tak harus selalu dijalin dengan bertemu dan bertatap muka lho. Kerap kali jarak yang ada antar seseorang dengan yang lainnya jadi penghalang komunikasi dan pada akhirnya berakhir seperti tak pernah mengenal satu sama lain sebelumnya. Agar hal tersebut tak terjadi, di era modern ini ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan nih untuk tetap up-to-date dengan para kerabat walaupun terpisahkan samudra sekalipun.

Tak ada salahnya menghubungi duluan

Ternyata rasa gengsi untuk menghubungi seseorang terlebih dahulu tak hanya teraplikasikan dalam sebuah hubungan asmara, tapi persahabatan juga. Tunjukan perhatianmu sebagai sahabat dengan rutin menghubungi para kerabat. Nggak perlu selalu harus punya masalah tertentu untuk didiskusikan, bercengkrama dengan ngobrol ngalor-ngidul juga seru kok dilakukan via sms ataupun chat.

 

Telepon nggak harus selalu membicarakan hal penting kok

Banyak diantara kita semua yang berpikir bahwa telepon haruslah selalu membicarakan sesuatu yang penting saja. Tanpa disadari, bercengkrama melalui telpon ternyata tak hanya mempererat hubunganmu dan para kerabat saja, tapi dapat jadi salah satu cara untuk mengeluarkan penat dan juga untuk memenuhi kebutuhan berinteraksimu sebagai makhluk sosial.

 

Video Call Bikin yang Jauh jadi Terasa Dekat

Terkadang sekedar ngobrol via sms atau chat dan telepon dirasa tak cukup. Untuk mengobati rasa rindu akan kerabat, teknologi masa kini menawarkan cara lain berupa video call yang kini makin mudah dilakukan, tak hanya dengan laptop tapi juga bisa dengan ponsel. Dengan video call, kamu tak hanya mendengarkan suara dari sang kerabat, tapi juga memungkinkan kamu melihat apa yang sedang kerabatmu tersebut lakukan. Momen bonding kemabali bersama kerabatmu tersebut pun makin terasa hangat dan seru,

 

Terhubung satu sama lain di sosial media

Terkadang ada momen dimana waktumu dan sang kerabat nggak jodoh, sehingga komunikasi antar personal pun jadi terhalang. Namun jangan sedih dulu, kamu bisa tetap up-to-date dengan kabar masing-masing jika saling terhubung di sosial media, Instagram misalnya.

Kamu bisa selalu memantau kabar sang kerabat yang jauh disana melalui postingannya di Instagram atau bahkan di fitur stories yang kini disediakan oleh Instagram.

Dengan berbagai cara tersebut, kini tak ada lagi alasan untuk tidak menjaga hubungan antar satu sama lain. Jika biaya sms, telpon, atau internet dirasa jadi masalah utama dalam menjaga silaturahmimu tersebut, kini kamu tak lagi harus khawatir dengan hal tersebut.

 

Image: Instagram (@myxl)

WN   

Gadget & Electronics