12 Rekomendasi Film Kemerdekaan Indonesia, Tontonan Seru saat 17 Agustus

film kemerdekaan Indonesia

Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-77 sebentar lagi akan datang. Biasanya berbagai acara akan dilakukan dalam rangka untuk memeriahkannya, salah satunya dengan menonton film kemerdekaan Indonesia.

Mengingat kasus positif Covid-19 yang kembali naik, penting bagi kamu untuk menghindari kerumunan. Oleh karena itu, merayakan suasana kemerdekaan dengan menonton film bisa menjadi alternatif.

Film tentang kemerdekaan Indonesia ini secara tidak langsung dapat membangkitkan rasa nasionalisme dan cinta tanah air juga, loh. Selain itu, kamu juga bisa belajar sejarah melalui film-film tentang kemerdekaan ini.

Nah, tanpa berlama-lama lagi, berikut adalah beberapa rekomendasi film bertema kemerdekaan Indonesia yang bisa kamu tonton. Yuk, baca sampai habis!

Rekomendasi Film Kemerdekaan Indonesia

Tanpa berlama-lama, berikut ini rekomendasi film kemerdekaan Indonesia yang wajib kamu tonton untuk menyambut 17 Agustus. Simak terus daftarnya, ya! 

1. Soekarno: Indonesia Merdeka 

Film kemerdekaan Indonesia terbaik yang pertama berjudul Soekarno: Indonesia Merdeka. Film ini telah tayang tahun 2013 lalu dan dibintangi oleh Ario Bayu sebagai Soekarno, Lukman Sardi sebagai Mohammad Hatta, dan Tanta Ginting sebagai Sutan Sjahrir.

Soekarno: Indonesia Merdeka disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Film ini bercerita tentang perjuangan Soekarno beserta rekan-rekannya untuk meraih kemerdekaan Indonesia.

Tak hanya itu, film ini juga mengisahkan tentang perjalanan hidup Bung Karno, mulai dari awal kelahirannya, cerita masa remaja, kisah cintanya, hingga menjadi seorang tokoh yang memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Tak ketinggalan, film ini menampilkan sosok Soekarno yang begitu berwibawa saat menyampaikan kemerdekaan Indonesia, sehingga mampu membangkitkan jiwa nasionalisme untuk penonton.

2. Guru Bangsa: Tjokroaminoto

Tak kalah seru dari film di atas, Guru Bangsa: Tjokroaminoto juga menjadi film kemerdekaan yang wajib kamu tonton. Film ini menceritakan tentang sosok pahlawan Tjokroaminoto saat memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.  

Film garapan sutradara kawakan Garin Nugroho ini memiliki alur cerita yang sangat bagus dengan sinematik kuat. Terlebih lagi, sosok pahlawan Tjokroaminoto diperankan oleh aktor terbaik Reza Rahadian dengan sangat apik.

Jadi, tak heran kalau film tentang kemerdekaan ini mendapat banyak penghargaan di Festival Film Indonesia tahun 2015.

3. Nyai Ahmad Dahlan

Nyai Ahmad Dahlan menjadi salah satu rekomendasi film tentang kemerdekaan yang wajib ditonton saat 17 Agustus. Film ini bercerita tentang perjuangan seorang wanita bernama Siti Walidah atau lebih dikenal dengan Nyai Ahmad Dahlan. 

Film ini diperankan oleh Tika Bravani sebagai Nyai Ahmad Dahlan. Dalam film ini, diceritakan bahwa Siti Walidah ikut memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dan mendirikan Muhammadiyah bersama Ahmad Dahlan.

Sejak kecil, Siti Walidah memang sangat peduli tentang pendidikan sehingga ia bertekad berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. Siti Walidah mendapatkan gelar sebagai pahlawan nasional Indonesia. 

4. Merah Putih

Film bertajuk Merah Putih juga masuk dalam deretan film kemerdekaan Indonesia yang wajib ditonton untuk menyambut 17 Agustus. 

Merah Putih didapuk menjadi film terbaik kemerdekaan Indonesia yang mengisahkan tentang para pejuang Indonesia melawan kolonial Belanda tahun 1947 saat Agresi Militer Belanda I.

Sederet nama aktor kondang juga turut meramaikan film Merah Putih ini. Mulai dari Lukman Sardi, Darius Sinathrya, Donny Alamsyah, Teuku Rifnu Wikana, dan Zumi Zola.

Film ini bercerita tentang para pejuang yang tiba-tiba diserang oleh tentara Belanda. Ketika banyak pejuang yang terbunuh oleh Belanda, ada empat pejuang yang berhasil melarikan diri. Akhirnya, keempat pejuang ini menyusun strategi untuk mengalahkan Belanda.

5. Darah Garuda

Melanjutkan cerita dari film pertama Merah Putih, Darah Garuda menjadi film kedua yang sukses meraih banyak penonton dalam Trilogi Merdeka. Film yang tayang tahun 2010 silam ini masih menceritakan tentang perjuangan para pahlawan Indonesia melawan Belanda.

Para pemeran utamanya pun sama dengan film Merah Putih, yaitu Lukman Sardi, Darius Sinathrya, Donny Alamsyah, Teuku Rifnu Wikana, dan Zumi Zola. Meski memiliki latar sejarah yang sama, ada beberapa cerita tambahan yang membuat film ini makin layak ditonton. 

Cerita film ini berawal dari saat keempat pejuang berhasil meloloskan diri dari Belanda, mereka bertemu dengan kelompok Gerilyawan yang selalu menimbulkan konflik.

Sampai akhirnya terjadi pengkhianatan hingga pertempuran antar dua kelompok ini. Dengan menonton film Darah Garuda, kamu akan mempelajari betapa pentingnya sebuah rasa saling percaya dan bersatu demi kemerdekaan.

6. Hati Merdeka

Film kemerdekaan Indonesia yang satu ini menjadi akhir dari perjalanan film Trilogi Merdeka. Bahkan, film yang dirilis tahun 2011 ini masih dimainkan oleh keempat aktor yang sama.

Hati Merdeka mengambil alur cerita berdasarkan masa revolusi Indonesia yang terjadi di tahun 1948. Setelah kehilangan salah satu anggotanya karena pertempuran dengan Gerilya, ketiga pejuang ini harus menghadapi berbagai rintangan tanpa henti.

Salah satu ujian terberat mereka adalah hengkangnya pemimpin kelompok ini sehingga para pejuang tersebut dirundung kesedihan. Kemudian, sisa anggota dari kelompok ini berniat untuk balas dendam terhadap kolonial Belanda.

Namun, ketika ingin melakukan pembalasan dendam, ternyata mereka harus berhadapan dengan sosok yang tak terduga. Kira-kira, siapa sosok tak terduga tersebut? Jika penasaran, langsung saja tonton filmnya, ya, Sobat Shopee.

7. Sang Kiai

Sang Kiai adalah film tentang kemerdekaan yang diambil dari kisah hidup KH Hasyim Asy’ari, seorang ulama sekaligus pahlawan yang berjuang untuk Indonesia merdeka. Film ini diproduksi oleh Rapi Film yang dirilis tahun 2013 lalu.

Film yang dibintangi oleh aktor Ikranagara ini bercerita tentang KH Hasyim Asyari yang melakukan penolakan Seikerei (menghormati matahari) di masa penjajahan Jepang. Ia menolak gerakan ini karena menganggap Sekerei sangat menyimpang dari ajaran Islam.

Hingga akhirnya, ia ditangkap dan KH Wahid Hasyim (Agus Kuncoro) berusaha mencari jalan diplomatik untuk membebaskan ayahnya. Lalu, bagaimana kisah selanjutnya?

8. Wage 

Film Wage diproduksi tahun 2017 yang mengisahkan kehidupan tokoh pahlawan bernama Wage Rudolf Soepratman. Ia adalah tokoh yang menciptakan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Di film ini, Wage Rudolf diceritakan mempunyai sisi kehidupan lain yang tidak diketahui banyak orang. Bagi kamu yang ingin menonton film ini, kamu akan hanyut dengan jalan ceritanya yang bagus dan tak terduga. 

9. Soegija

Mungkin Soegija menjadi film kemerdekaan Indonesia yang jarang diketahui banyak orang. Namun, film yang di sutradarai oleh Garin Nugroho ini dikemas dengan alur yang begitu rapi dan sinematik terbaik.

Soegija merupakan film yang berlatar belakang perang kemerdekaan Indonesia dan berdirinya Republik Indonesia Serikat tahun 1940 sampai 1949. Film ini menceritakan tentang catatan harian seorang tokoh pahlawan nasional bernama Albertus Soegijapranata.

10. Battle of Surabaya

Film berjudul Battle of Surabaya menjadi film animasi terbaik karya anak bangsa yang mengambil latar belakang peristiwa 10 November 1945 di Kota Surabaya.

Battle of Surabaya bercerita tentang seorang remaja bernama Musa. Ia menyamar menjadi tukang semir sepatu karena ia membawa misi untuk para tentara Indonesia.

Film kemerdekaan Indonesia ini sangat bagus ditonton untuk anak-anak agar mereka belajar tentang sejarah kemerdekaan Indonesia. Penasaran dengan kisahnya, Sobat Shopee?

11. Jenderal Soedirman

Seperti judulnya, film Jenderal Soedirman bercerita tentang bagaimana Sang Jenderal berjuang untuk kemerdekaan Indonesia dalam perang gerilya. Film ini dibintangi oleh Adipati Dolken, Ibnu Jamil, dan Mathias Muchus.

Meskipun telah menyatakan kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945, nyatanya perjuangan bangsa Indonesia belum usai. Belanda secara sepihak menyatakan sudah tidak terikat Perjanjian Renville dan melakukan agresi militer pada tahun 1948.

Tak hanya itu, Belanda juga menangkap Soekarno-Hatta dan mengasingkannya ke Pulau Bangka. Melihat keadaan ini, meskipun sedang sakit keras, Jenderal Soedirman kembali turun dan memimpin perang gerilya.

Dari dalam hutan dan secara sembunyi-sembuyi, Jenderal Soedirman kokoh berjuang bersama masyarakat untuk melawan Agresi Militer Belanda.

Melalui taktik perang gerilya, Jenderal Soedirman berhasil membuat Belanda kewalahan dan kehabisan logistik serta waktu untuk berperang. Hingga akhirnya Indonesia berhasil menang.

Melalui Perjanjian Roem-Royen, akhirnya Kerajaan Belanda mengakui kedaulatan Republik Indonesia seutuhnya.

12. Kartini

Rekomendasi film kemerdekaan Indonesia yang terakhir adalah Kartini. Film yang dibintangi oleh Dian Sastrowardoyo ini mengisahkan tentang biografi R. A. Kartini sebagai tokoh emansipasi wanita pada masa penjajahan.

Perjuangan Kartini (diperankan Dian Sastrowardoyo) berawal ketika ia melihat ibunya yang bernama Ngasirah (diperankan Christine Hakim) yang menjadi orang terbuang di rumahnya sendiri.

Hal ini karena Ngasirah tidak memiliki darah ningrat dan dianggap tidak setara. Sementara sang ayah, Raden Sosroningrat (diperankan Deddy Sutomo) tidak berdaya melawan tradisi tersebut.

Sepanjang hidupnya, Kartini terus berjuang untuk kesetaraan hak bagi semua orang. Terutama hak pendidikan dan pekerjaan. Ia tak ingin hal yang menimpa ibunya terjadi terus menerus.

Langganan Streaming Film Kemerdekaan Indonesia Hanya di Shopee!

Jadi, itu dia 12 film tentang kemerdekaan Indonesia yang wajib kamu tonton untuk menyambut 17 Agustus nanti. Kamu bisa menontonnya di beberapa layanan streaming terbaik, seperti Viu, Vidio, Vision+, dan CATCHPLAY+!

Tak hanya film kemerdekaan Indonesia, kamu juga bisa menonton film horor, fantasi, romantis, anime action, dan masih banyak lagi. 

Agar pembayarannya lebih mudah, kamu bisa berlangganan streaming online di Shopee!  Sobat Shopee, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini, ya.

  1. Buka aplikasi Shopee
  2. Pada halaman utama, pilih Pulsa, Tagihan & Hiburan
  3. Kemudian, pada bagian Hiburan, pilih E-Voucher > Film & Streaming
  4. Pilih layanan streaming online yang kamu inginkan dan pilih paket terbaiknya
  5. Klik Beli Sekarang
  6. Masukkan alamat email dan nomor telepon, klik Checkout
  7. Pilih Metode Pembayaran dan klik Bayar Sekarang

Bagaimana, langganan streaming film di Shopee mudah dan praktis, bukan? Selamat menonton dan happy weekend, Sobat Shopee! 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *