Sayap-Sayap Patah adalah film Indonesia yang mulai tayang di bioskop pada 18 Agustus 2022. Film ini akan dibintangi oleh aktor dan aktris ternama, yaitu Nicholas Saputra dan Ariel Tatum.
Diadaptasi dari kisah nyata, film yang disutradarai Rudi Sudjarwo ini mengisahkan kembali kerusuhan yang terjadi di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, pada tahun 2018 yang lalu.
Selain aksi dalam kerusuhan yang mencekam, film ini akan menghadirkan kisah keluarga dan cinta dibalik kerusuhan. Melalui trailer-nya, Sayap-Sayap Patah menghadirkan cerita yang hangat, tetapi mendebarkan.
Bagimana, Sobat Shopee? Apa kamu penasaran dengan keseruan film ini? Sebelum menonton Sayap-Sayap Patah film, yuk, simak beberapa fakta yang harus kamu ketahui!
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Film Miracle In Cell No. 7 di Indonesia, Mulai dari Sinopsis Hingga Jadwal Tayang
Deretan Fakta Film Sayap-Sayap Patah, Lengkap dengan Sinopsisnya
1. Diangkat dari Kisah Nyata Kerusuhan Mako Brimob
Tahukah kamu bahwa film Sayap-Sayap Patah diadaptasi dari kisah nyata? Ya, cerita Satap-Sayap Patah diangkat dari kisah kerusuhan napi teroris di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, pada 2018 lalu.
Berawal dari cekcok, Mako Brimob diserbu tahanan teroris. Dalam peristiwa itu, terdapat lima anggota Densus 88 yang gugur.
Kerusuhan berdarah di Mako Brimob Kelapa 2 sempat ramai di media beberapa tahun yang lalu. Peristiwa itulah yang menjadi latar belakang film yang diproduksi oleh executive producer Denny Siregar ini.
2. Sinopsis Sayap-Sayap Patah
Sayap-Sayap Patah menceritakan hubungan suami istri yang harmonis, yaitu Adji (Nicholas Saputra) dan Nani (Ariel Tatum). Mereka sedang dilanda rasa bahagia karena kehamilan Nani yang semakin membesar.
Akibat tuntutan tugasnya, Adji tidak bisa selalu menemani Nani karena ia menjabat sebagai salah seorang anggota Densus 88 yang harus pergi bertugas setiap harinya.
Suatu hari, sebuah rumah tahanan dibobol dan memunculkan kerusuhan. Adji dan rekan-rekannya bertugas untuk meredakan kerusuhan yang semakin membesar.
Sebagai kewajibannya, Adji harus menghadapi situasi mencekam tersebut. Di lain sisi, ia juga harus memikirkan istrinya, Nani, yang akan melahirkan.
Lalu, bagaimana kelanjutan kisah Adji dan Nani? Jangan lupa saksikan film Sayap-Sayap Patah pada 18 Agustus 2022, ya!
3. Dibintangi Sederet Aktor Film Ternama Indonesia
Tidak hanya memiliki sinopsis yang menarik, Sayap-Sayap Patah juga akan dibintangi berbagai aktor profesional. Nicholas Saputra dipercaya sebagai pemeran utama, memerankan seorang anggota Densus 88 bernama Adji.
Sobat Shopee mungkin mengenal Nicholas Saputra dari peran-perannya film Ada Apa dengan Cinta, Aruna dan Lidahnya, Gie, dan lainnya. Bahkan, ia lekat dengan peran Rangga dari Ada Apa Dengan Cinta sampai saat ini.
Sementara itu, Ariel Tatum akan berperan sebagai istri Adji yang bernama Nani. Sebelumnya, Ariel Tatum pernah bermain di beberapa serial dan film, seperti Sepeda Presiden dan Selesai.
Selain Nicholas Saputra dan Ariel Tatum, film ini juga diramaikan oleh Iwa K, Poppy Sovia, Ariyo Wahab, Nugie, Edward Akbar, Khiva Iskak, dan aktor ternama lainnya.
4. Sayap-Sayap Patah Menceritakan Kisah Keluarga Densus 88
Meskipun terinspirasi dari kerusuhan di Mako Brimob, film ini akan lebih fokus pada kisah keluarga anggota Densus 88. Dilihat dari trailer film, Sayap-Sayap Patah menceritakan kisah sepasang suami istri yang harmonis, yaitu Adji dan Nani.
Flm ini diharapkan dapat mengingatkan publik pada peristiwa penting tersebut. Tidak hanya itu, menurut Monty Tiwa dalam wawancara media, Sayap-Sayap Patah mengandung pesan bahwa ancaman radikalisme tidak harus ditakuti sepenuhnya.
5. Jadwal Tayang Film Sayap-Sayap Patah
Dikutip dari akun Instagram @sayapsayappatahfilm, film ini akan tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 18 Agustus 2022 secara serentak. Kamu bisa ikuti akun Instagram tersebut untuk lihat info terbaru dan terlengkap dari film ini.
Dicatat, ya, Sobat Shopee! Film drama yang menegangkan ini tidak boleh kamu lewatkan. Jangan lupa ajak pasangan, keluarga, atau teman kamu untuk menonton film Sayap-Sayap Patah.
Baca Juga: 8 Film Barat Romantis Terbaru yang Bisa Kamu Tonton di 2022
Langganan Layanan Streaming Film via Shopee!
Nah, itu dia sinopsis dan fakta menarik lainnya tentang film Sayap-Sayap Patah. Bagaimana, kamu tertarik untuk menonton film ini?
Bagi kamu penggemar film, pastikan kamu sudah berlangganan platform streaming online seperti Netflix, Disney+, Vidio, atau Viu, ya. Berbagai film Indonesia, drama Korea, dan film Barat bisa kamu saksikan lewat layanan streaming online di atas!
Agar lebih mudah, kamu bisa berlangganan layanan streaming online via Shopee. Yuk, simak langkah-langkahnya berikut ini!
- Buka aplikasi Shopee
- Pada halaman utama, pilih Pulsa, Tagihan & Hiburan
- Kemudian, pada bagian Hiburan, pilih E-Voucher > Film & Streaming
- Pilih layanan streaming online yang kamu inginkan dan pilih paket terbaiknya
- Klik Beli Sekarang
- Masukkan alamat email dan nomor telepon, lalu klik Checkout
- Pilih Metode Pembayaran dan klik Bayar Sekarang
Mudah, bukan? Yuk, akses aplikasi Shopee dan langganan streaming film kesukaan kamu di Shopee sekarang!