X

10 Game Masak-Masakan Terbaik untuk PC dan Mobile

Rasakan sensasi memasak secara virtual!

Aktivitas memasak seperti memotong dan mengiris bahan-bahan bisa memberikan perasaan rileks dan memuaskan. Itulah sebabnya game masak-masakan menjadi salah satu genre game yang populer.

Karena genre ini memiliki banyak judul yang tersedia, artikel ini akan memandu kamu untuk memilih game masak-masakan yang layak kamu mainkan.

Jadi, apakah kamu punya hobi memasak? Pasti menyenangkan bisa melakukan aktivitas favorit kamu secara virtual, bukan? Tanpa basa-basi lagi, berikut adalah game masak masakan terbaik yang bisa kamu coba sekarang.

 

Game Masak Masakan Terbaik PC dan Konsol

 

1. Overcooked 2

Sumber: Wallpapercave.com

Dalam Overcooked 2, kamu bermain sebagai koki dengan tujuan untuk memenuhi pesanan pelanggan. Kamu harus mengikuti resep menggunakan berbagai bahan, peralatan, dan gadget di sekitar dapur. 

Memang terdengar sederhana, tetapi tingkat kesulitan dalam game ini akan semakin bertambah di setiap level baru. Overcooked 2 juga mengharuskan kamu untuk mengandalkan kerja sama tim dan komunikasi untuk menyelesaikan level

 

2. Cooking Simulator

Sumber: Wallpapercave.com

Cooking Simulator adalah game FPS masak-masakan yang memungkinkan kamu untuk menyiapkan, mengiris, dan memotong bahan makanan di dapur. Ada mode karir yang memungkinkan kamu untuk mengembangkan reputasi dan keterampilan kuliner, serta membuka berbagai macam bahan makanan dan resep baru selama permainan. 

 

3. Battle Chef Brigade

Sumber: Alphacoders.com

Jika kamu pecinta game RPG dan memasak, Battle Chef Brigade harus kamu coba. Dalam game ini, kamu harus mencari bahan-bahan makanan sebelum memasaknya di dapur. Semakin baik peralatan masak yang dapat dijarah, semakin lezat hidangan yang akan kamu buat.

Game masak-masakan yang menarik ini menggabungkan elemen 2D brawler combat melawan monster di lokasi yang berbeda dan teka-teki yang terinspirasi dari game match 3 puzzle seperti Candy Crush.

 

4. Cooking Dash

Sumber: Credits.com

Cooking Dash adalah game masak-masakan dengan unsur time management yang populer. Game ini memiliki story campaign yang disajikan dalam bentuk komik. Cooking Dash menggunakan gaya animasi jadul dan desain level yang membuat kamu ketagihan. 

 

5. Bakery Simulator

Sumber: Happygamer.com

Game memanggang roti yang realistis. Bakery Simulator mengharuskan kamu untuk menguasai semua keterampilan yang diperlukan untuk menjadi master pembuat roti virtual. Kamu akan ditugaskan untuk mengukur bahan, mengoperasikan peralatan dapur, dan lain-lain.

Bakery Simulator akan menugaskan kamu untuk mencari bahan dan mempelajari cara membuat bermacam-macam roti. Jika ingin mencoba, kamu dapat memainkan demon-nya terlebih dahulu melalui halaman Steam Simulator Bakery.

 

Game Masak-Masakan Android dan iOS

 

6. Good Pizza, Great Pizza

Sumber: APKdone.com

Good Pizza, Great Pizza adalah game masak-masakan yang berfokus pada memasak pizza. Game ini memiliki sesi waktu di mana kamu dapat membuat pizza selama jam “buka” di hari kerja restoran. Kamu kemudian dapat menggunakan hasil pendapatanmu untuk meningkatkan restoran, membeli topping baru untuk pizza, atau perlengkapan dapur.

 

7.  Diner DASH Adventures

Sumber: Dinerdashwiki.com

Diner DASH Adventures merupakan salah satu game yang memiliki rating tertinggi di Play Store dan App Store. Kamu akan memperbaiki restoran yang terlantar dan mengubahnya menjadi bisnis yang berkembang pesat.

Diner DASH berfokus pada quest berbasis waktu dan mempelajari cara mengelola keuangan dengan benar sehingga kamu dapat meningkatkan reputasi restoran.

 

8.  Perfect Slices

Sumber: Edamamereviews.com

Perfect Slices adalah game sederhana yang mengharuskan kamu untuk memotong sayuran secepat mungkin. Kamu juga perlu menghindari benda lain yang dapat mematahkan pisau. Di akhir setiap level, kamu dapat membeli item baru untuk meningkatkan pisau atau membeli sayuran baru dengan koin yang diperoleh. 

 

9. Restaurant Story

Sumber: Androidout.com

Restaurant Story memungkinkan kamu untuk mendesain segala sesuatu di restoran dari bawah ke atas, mulai dari ubin lantai, oven, hingga resep makanan yang kompleks. Game masak-masakan ini sangat bagus untuk orang-orang yang suka mengontrol setiap aspek selama permainan. Game ini mirip The Sims, tetapi lebih berfokus pada makanan. 

 

10. Sandwich!

Sumber: BlueStacks.com

Game masak-masakan yang terakhir adalah Sandwich! Game ini sangat simpel tetapi sangat menyenangkan. Tujuan dari game ini adalah untuk membuat sandwich dan memakannya untuk mendapatkan poin. Game ini sangat mudah dimainkan dan cocok bagi kamu yang hanya ingin santai.

 

Top Up Game Masak-Masakan di Shopee!

Game masak-masakan terbaik di atas bisa membuat ketagihan untuk dimainkan. Kamu mungkin akan lupa waktu dan ada keinginan untuk mencicipi makanan yang kamu masak saat bermain. 

Nah, agar progress permainan kamu lebih cepat dari pemain lainnya, kamu bisa top up voucher game terlebih dahulu. Tujuannya yaitu agar kamu bisa membeli item-item menarik yang akan membuat permainan kamu semakin seru!

Supaya lebih mudah, kamu bisa top up voucher game masak masakan melalui aplikasi Shopee, lho! Ikuti langkah-langkahnya berikut ini, ya.

  1. Buka aplikasi Shopee.
  2. Pada halaman utama, pilih menu Pulsa, Tagihan & Hiburan lalu pilih Voucher Game.
  3. Pilih jenis voucher game yang ingin kamu top up.
  4. Pilih nominal yang kamu inginkan, klik Lanjut.
  5. Tentukan metode pembayaran yang diinginkan.
  6. Pastikan detail pembelian sudah benar, lalu pilih Bayar Sekarang.

Selain top up daftar game di atas, kamu juga bisa membeli voucher game yang lain, seperti game Steam, game petualangan Android, dan berbagai game online terbaik lainnya.

Cara top up voucher game di Shopee mudah sekali, ya, Sobat Shopee. Jadi, tak perlu ragu. Pastikan kamu sudah top up game secara resmi melalui Shopee, ya!

Featured
Tags: FeaturedgameGame androidgame masak masakanGame PCgamesindex