X

6 Gejala Penyakit Cacar Monyet, Kenali dan Waspadai!

Penyakit cacar monyet yang harus diwaspadai!

Setelah pandemi Covid-19 yang menyerang hampir seluruh dunia, kini ada penyakit cacar monyet yang berkembang di berbagai negara. Kasus penyakit cacar monyet ini pertama kali ditemukan di Britania Raya, pada 6 Mei 2022. Melansir dari berbagai sumber, diketahui bahwa penduduk Inggris tersebut baru saja kembali dari Nigeria, Afrika Barat. Para pemantau di Inggris menyatakan adanya penularan terjadi pada pertengahan bulan Mei.

Di sisi lain, di Indonesia juga sudah ditemukan kasus penyakit cacar monyet pertama di Jakarta, 1 Agustus 2022.  Jadi, Sobat Shopee harus lebih waspada terhadap penyebaran penyakit cacar monyet. 

Ketahui gejala penyakit cacar monyet dan ciri-ciri cacar monyet guna penanganan lebih awal. Untuk itu, yuk simak rangkuman informasi terkait penyakit pacar monyet di bawah ini! 

Baca Juga: 15 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Hitam di Pipi, Aman dan Mudah!

Gejala Penyakit Cacar Monyet

1. Badan Lemas

Melansir dari berbagai sumber, diketahui salah satu gejala penyakit cacar monyet adalah badan lemas. Meskipun ada banyak faktor yang membuat badan lemas, seperti kurang tidur, darah rendah, dan sebagainya, kamu tetap perlu waspada, loh, Sobat Shopee! 

Apabila badan lemas terlalu lama dan istirahat tidak membuat badan membaik, segera periksa ke dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

2. Kelelahan

Selain badan lemas, gejala cacar monyet lainnya adalah kamu juga merasakan kelelahan yang berlarut-larut. Jadi, ada baiknya kamu memperhatikan kondisi kesehatan kamu jika sedang kelelahan. 

Mungkin saja kelelahan tersebut hanyalah sesaat, atau sebuah gejala dari penyakit cacar monyet yang sedang berlangsung.

3. Demam dan Nyeri Otot

Ternyata, demam juga menjadi salah satu ciri-ciri cacar monyet, Sobat Shopee. Demam ini juga berlangsung dengan badan lemas dan kelelahan. Selain itu, kamu juga akan merasakan nyeri otot.

Jika kamu sudah merasakan nyeri-nyeri otot di seluruh tubuh, pastikan kamu istirahat dan isolasi mandiri dirumah agar tidak menular kemana-mana ya! Kesehatan orang-orang disekitar kamu juga harus dijaga.

4. Ruam

Ciri-ciri cacar monyet yang satu ini mungkin menjadi gejala yang sering dilihat atau diberitakan. Bagaimana tidak? Ruam-ruam yang mungkin akan muncul di seluruh tubuh akibat terkena cacar monyet membuat banyak orang menjadi waspada akan hal ini. 

Ruam-ruam ini sendiri dapat berlangsung selama tiga minggu lamanya. Hal ini dinyatakan oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC). 

Saat awal, akan muncul bercak-bercak atau bintik kemerahan yang muncul dalam kurun waktu satu hari. Setelah itu, bintik-bintik akan menjadi ruam hingga mengering dan menjadi keropeng dalam waktu satu sampai dengan dua minggu lamanya.

Letak ruam ini sendiri biasanya muncul di area tubuh seperti alat kelamin, tangan, dada, kaki, mata, mulut, dan wajah. 

5. Gangguan Pernapasan

Sama halnya dengan virus Covid-19, penyakit cacar monyet juga memiliki gejala yang hampir sama, yaitu gangguan pernapasan. Walaupun tidak terjadi di semua kasus, sobat Shopee harus tetap waspada jika ada gejala ini ya! 

Gangguan pernapasan ini juga disertai batuk-batuk, sakit tenggorokan, dan lainnya. 

6. Kelenjar Getah Bening Bengkak

Pada umumnya, pembengkakan kelenjar getah bening terjadi karena infeksi, kanker, sistem daya tahan tubuh yang melemah, dan juga efek samping obat. 

Terdapat gejala lain yang mungkin akan dirasakan oleh seseorang jika memiliki pembengkakan getah beningnya. Beberapanya adalah batuk-batuk, kelelahan, pilek, panas dingin, dan demam. 

Walaupun gejala ini tidak umum dalam kasus-kasus cacar monyet, kita harus tetap waspada. Biasanya, kelenjar getah bening yang bengkak pada seseorang yang memiliki penyakit cacar monyet akan muncul di area tubuh seperti ketiak, selangkangan, atau leher. 

Memiliki Ciri-ciri Cacar Monyet Di Atas? Ini Hal-Hal Yang Harus Dilakukan!

1. Konsultasi Dokter

Hal pertama yang harus dilakukan ketika memiliki gejala di atas adalah konsultasi ke dokter umum maupun spesialis. Dengan demikian, kamu bisa mendapatkan diagnosa dan penanganan yang tepat. 

2. Memantau Kondisi Kesehatan

Selama gejala berlangsung, kamu harus selalu memantau kondisi kesehatan. Jangan sampai gejala ini berlarut-larut tanpa adanya penanganan dari dokter.

Kamu juga harus membatasi kontak erat dengan teman, kerabat, dan keluarga terdekat. Hal ini wajib dilakukan agar tidak terjadinya penularan ke individu lainnya.

3. Melakukan Pemeriksaan Lebih Lanjut

Jika kamu merasa melakukan konsultasi dan isolasi mandiri belum bisa menanganinya, ada baiknya kamu harus melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui penyakit apa yang sedang kamu alami. 

Baca Juga: 5 Manfaat Lidah Buaya Untuk Rambut, Bisa Kurangi Rambut Rontok!

Dapatkan Keperluan Untuk Mencegah Penyakit Cacar Monyet di Shopee!

Sobat Shopee sekarang sudah tahu apa saja gejala dan ciri-ciri penyakit cacar monyet yang sedang berlangsung di berbagai negara. Jadi, selalu jaga kebersihan dan kesehatan kamu ya! Agar kamu bebas dari virus dan penyakit apapun. 

Selain itu, kamu juga bisa mencegah dan mengatasi lho dengan membeli produk-produk dan obat atau vitamin yang dapat membantu kamu dalam menjaga kesehatan dan kekebalan tubuh dari penyakit! 

Bingung belinya dimana? Tidak usah khawatir deh! Karena kamu bisa beli semua kebutuhan-kebutuhan kamu mulai dari masker, hand-sanitizer, vitamin, dan juga obat-obat lainnya di Shopee Mall dengan produk-produk dari brand yang sudah terpercaya. 

Biar makin hemat dan untung, jangan lupa juga untuk menggunakan promo-promo yang dimiliki Shopee ya! Promo seperti gratis ongkir dan voucher cashback untuk setiap transaksi pembelian. Tunggu apalagi? Yuk belanja semua kebutuhanmu di Shopee!

Health & Beauty
Tags: cacar monyetgejala cacar monyetpenyakit cacar monyet