10 Rekomendasi Hantaran dan Seserahan Pernikahan yang Penuh Makna

Hantaran dan Seserahan Pernikahan

Salah satu tradisi yang tak pernah hilang ketika menjelang pernikahan adalah membawa seserahan dan hantaran. Meski keduanya diberikan oleh calon mempelai laki-laki, hantaran pengantin dan seserahan pernikahan memiliki makna yang berbeda.

Seserahan pernikahan biasanya diibaratkan sebagai simbol kesanggupan laki-laki untuk mencukupi kehidupan perempuan yang akan dipinangnya. Sementara itu, hantaran pengantin biasanya berupa makan-makanan penuh makna untuk dinikmati seluruh keluarga.

Barang-barang yang dibawa memiliki makna dan doa untuk kesejahteraan kedua calon mempelai di masa depan. Di sisi lain, saat ini, pihak perempuan dapat meminta dan memilih langsung barang-barang yang ingin dibawa saat lamaran dan pernikahan.

Rekomendasi Seserahan Pernikahan dan Maknanya

Sebenarnya tidak ada ketentuan khusus tentang ragam isi hantaran dan seserahan pernikahan. Namun, ada beberapa isi seserahan yang sudah menjadi tradisi sehingga tampak seperti sebuah keharusan dalam memberikan seserahan tersebut.

Penasaran barang-barang apa saja yang biasanya dijadikan seserahan dan hantaran untuk mempelai perempuan? Yuk, temukan jawaban selengkapnya di bawah ini!

1. Perlengkapan Ibadah

 Perlengkapan Ibadah
Sumber: Instagram.com/@momen.seserahan

Barang seserahan pernikahan yang pertama tidak boleh kamu lupakan adalah seperangkat perlengkapan ibadah. Hal ini menjadi pengingat bahwa kedua mempelai perlu selalu menjalankan aturan ibadah dengan benar.

Isi perlengkapan bagi calon mempelai yang beragama muslim biasanya berupa mukenah, sajadah, tasbih, dan Al-Qur’an. Sementara itu, untuk pengantin yang beragama nasrani, seserahan biasanya berisi rosario, alkitab, dan patung Tuhan Yesus atau Bunda Maria.

2. Perhiasan

 Perhiasan
Sumber: bridestory.com

Perhiasan juga menjadi salah satu barang yang wajib ada pada seserahan pernikahan yang dihantarkan kepada pengantin perempuan. Seserahan ini diartikan bahwa mempelai perempuan akan tetap selalu bersinar dan bercahaya seperti perhiasan.

Isi dari seserahan ini biasanya berupa cincin, kalung, anting, gelang yang berat dan jenisnya sesuai dengan permintaan mempelai perempuan. Perhiasan diusahakan terbuat dari emas atau berlian agar makna yang dibawa ini bisa terkabulkan.

3. Setelan Pakaian

 Setelan Pakaian seserahan pernikahan
Sumber: thegorbalsla.com

Seserahan berikutnya yang wajib ada adalah setelan pakaian yang merupakan simbol dari harapan supaya kedua mempelai bisa menjaga rahasia dalam kehidupan rumah tangganya.

Setelan pakaian tersebut bisa berupaka pakaian kerja, pakaian tidur, hingga pakaian dalam yang dihias dan dipercantik dalam satu kotak. Jumlahnya sesuai selera dan tidak harus yang terlalu mahal.

4. Peralatan Mandi dan Perawatan Tubuh   

 Peralatan Mandi dan Perawatan Tubuh seserahan pernikahan
Sumber: bridestory.com

Paket seserahan berikutnya mungkin akan memerlukan biaya yang sedikit lebih mahal karena setiap barangnya memiliki harga yang bervariasi. Namun, bukan berarti semua harus disediakan. Pihak mempelai pria bisa mengisinya dengan beberapa item yang paling dibutuhkan.

Biasanya seserahan ini terdiri dari sabun mandi, shamposhower puff, produk perawatan tubuh dan rambut, wewangian, dan juga handuk.

Menariknya, kini sudah ada banyak brand produk kecantikan yang mempunyai paket untuk seseharan sehingga biaya yang perlu dikeluarkan pun lebih sedikit.

5. Skincare dan Makeup

Skincare dan Makeup seserahan pernikahan
Sumber: allure.com

Seserahan pernikahan yang satu ini pasti sangat disukai perempuan dan biasanya calon pengantin wanita telah memiliki produk favorit dari brand tertentu.

Oleh karena itu, sebaiknya para calon pengantin pria menyerahkan sepenuhnya pada pihak perempuan dalam memilihnya.

Di sisi lain, barang-barang ini juga menyimpan doa yang baik, lho. Skincare dan makeup diibaratkan agar perempuan dapat menjaga penampilan dan senantiasa tampil cantik di depan pasangannya.

6. Tas dan Sepatu

Tas dan Sepatu seserahan pernikahan
Sumber: pinterest.com/atehouse

Sepatu atau sandal merupakan barang yang harus ada dalam seserahan pernikahan serta memiliki makna tersendiri. Keduanya diartikan sebagai pasangan yang siap menapaki jalan kehidupan rumah tangga dan akan selalu berjalan bersama untuk saling melengkapi satu sama lain.

Tak hanya sepatu atau sandal, tas juga termasuk barang yang patut dibawa saat menghantarkan seserahan kepada mempelai perempuan. Benda ini merupakan simbol dari calon suami yang mampu menafkahi segala keperluan pasangannya.

Rekomendasi Hantaran Pernikahan 

1. Buah-buahan

Buah-buahan
Sumber: Freepik.com/topntp26

Hantaran pernikahan kurang lengkap tanpa berbagai macam jenis buah-buahan. Bahkan, ada beberapa daerah yang menganut tradisi membawa makanan tertentu untuk melamar calon mempelai wanita.

Hantaran buah biasanya diisi dengan jeruk, pisang, apel, anggur, dan kiwi. Makanan penuh gizi ini melambangkan harapan pada kedua mempelai yang akan menikah nantinya dapat menghasilkan buah berlimpah bagi orang-orang di sekitarnya.

2. Lemper

Lemper seserahan pernikahan
Sumber: sajiansedap.grid.id

Lemper menjadi salah satu makanan tradisional yang biasanya ada di dalam hantaran. Makanan dengan penampilan yang sederhana ini memiliki cita rasa gurih dengan isian berupa suiran daging ayam.

Di sisi lain, ternyata lemper juga memiliki makna mendalam hingga menjadikan kudapan tradisional ini kerap masuk dalam daftar wajib hantaran pengantin.

3. Kue Ku

 Kue Ku
Sumber: sajiansedap.grid.id

Kue hantaran pengantin yang berikutnya adalah Kue Ku yang menjadi simbol kebahagiaan, kemakmuran, dan keabadian di dalam rumah tangga.

Kue ini memiliki ciri khas warna merah menyala yang berisi dengan kacang hijau yang melimpah di dalamnya. Kudapan ini terbuat dari tepung ketan dengan cita rasa manis.

4. Nagasari

Nagasari seserahan pernikahan
Sumber: endeus.tv

Kue tradisional lain yang biasanya ada dalam hantaran adalah nagasari. Kue yang terbuat dari tepung berasa berisi potongan pisang ini kerap dikaitkan dengan simbol kebesaran, kemanisan, dan doa yang baik.

Hal itulah yang menjadi salah satu alasan mengapa nagasari kerap masuk dalam daftar hantaran pengantin. Kudapan ini biasanya dibungkus dengan daun pisang dengan cita rasa manis yang khas.

Beli Kebutuhan Seserahan dan Hantaran Pernikahan di Shopee

Itulah beberapa hantaran dan seserahan pengantin yang biasa diberikan kepada mempelai perempuan.

Ingat, seserahan maupun hantaran hanya sebuah tradisi yang biasanya melengkapi proses jalannya sebuah pernikahan. Sementara itu, mahar adalah hal yang paling wajib dalam pernikahan.

Oleh karena itu, pastikan kamu membawa seserahan yang sesuai dengan kemampuan dan budget di kantong. Jangan sampai jadikan hantaran maupun seserahan ini sebagai beban dalam pernikahan, ya, Sobat Shopee!

Semua barang untuk seserahan dan hantaran dapat kamu temukan dengan mudah hanya di Shopee Mall! Seluruh produk yang tersedia di Shopee Mall dijamin 100% Ori! Kamu juga akan mendapatkan garansi uang kembali jika ternyata produk yang kamu terima tidak orisinal.

Shopee Mall menawarkan garansi 7 hari pengembalian jika produk yang kamu beli rusak atau cacat. Selain itu, kamu pun akan mendapatkan banyak promo spesial, seperti gratis ongkir, diskon, hingga cashback!

Oleh karenanya, tak ada alasan untuk tidak belanja di Shopee. Belanja produk berkualitas, ya, tentu saja hanya di Shopee Mall!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *