6 Inspirasi Makeup Ala Korea dari Idol Kpop Wanita ini Wajib Kamu Coba!

Senantiasa tampil cantik dari ujung kepala sampai ujung kaki, gaya para idol KPop seringkali dijadikan inspirasi. Mulai dari gaya rambut, fashion, hingga makeup look, selalu ada yang bisa kita ‘contek’ untuk membuat diri terlihat lebih memesona. 

Kalau kamu penggemar Korea, tentu kamu sudah cukup familiar dengan riasan wajah unik yang biasa para idol kenakan di MV mereka. Nah, entah untuk sesi foto cantik di rumah, atau jadi look andalan baru saat kamu jalan-jalan, pasti ada saja riasan yang tampak menarik dan ingin kamu coba, bukan?

Nah, berikut ini ada beberapa inspirasi makeup unik dari para idol KPop yang beda dari biasanya dan bisa banget kamu tiru. Yuk, cek artikel ini sampai selesai!

 

6 Inspirasi Makeup Ala Korea dari Idol KPop Wanita yang Wajib Dicoba

 

1. Glitter Tear Makeup – Seulgi Red Velvet

Seulgi Red Velvet Makeup Ala Korea
Sumber: instagram.com/hi_sseulgi

Untuk kamu penggemar Red Velvet, pasti sudah tidak asing dengan look legendaris dari Seulgi ini, bukan? Riasan wajah ini adalah salah satu look yang ada dalam MV Psycho Red Velvet yang dirilis tahun 2019 lalu. Walau sudah 2 tahun berlalu, bisa dipastikan look ini masih bisa kamu coba sekarang!

Yang menjadi fokus dari look ini adalah riasan mata yang menggunakan glitter untuk membentuk siluet air mata. Untuk membuatnya sebetulnya tidak begitu sulit! Pertama, sapukan eyeshadow berwarna rose brown di area kelopak mata atas dan bawah. Lalu, tambahkan eyeliner cokelat di sepanjang lashline dan buat wing tipis.

Terakhir, gunakan face and body glitter untuk membuat siluet air mata. Supaya mudah diaplikasikan dan rapi, gunakan kuas yang sesuai, ya, Sobat Shopee! Sebelum menambahkan glitter, kamu bisa aplikasikan blush warna peach dan lipstick nude untuk melengkapi makeup ala Korea ini.

 

2. Peach Nude Makeup – Ryujin ITZY

Ryujin ITZY Makeup ala Korea
Sumber: instagram.com/itzy.all.in.us

Inspirasi makeup ala Korea selanjutnya datang dari rapper ITZY, Ryujin! Baru-baru ini, ITZY melangsungkan comeback dengan lagu ‘In The Morning’ dan Ryujin tampil memukau dengan nude makeup look. Tentunya, riasan ini akan cocok banget saat digunakan saat hang out dengan teman-teman!

Ingin mencoba remake riasan Ryujin? Pertama-tama, aplikasikan base makeup di area wajah. Kemudian, buatlah riasan smokey eyes dengan mengaplikasikan eyeshadow berwarna peach dan cokelat di area kelopak mata atas dan shimmery eyeshadow berwarna emas di kelopak mata bagian bawah. Supaya mata tampak semakin hidup, buat winged eyeliner dan pakai maskara, ya.

Jangan lupa juga pakai blush on di area pipi dan peach nude lipstick dengan hasil matte untuk melengkapi makeup ala Korea ini!

 

3. Smokey Eyes Look – Giselle aespa

Giselle aespa makeup ala korea
Sumber: instagram.com/aespa_official

Satu lagi riasan yang akan terlihat cantik untuk hangout bersama teman adalah look dari Giselle aespa dalam MV ‘Next Level’. Di sini, Giselle terlihat tidak mengenakan riasan yang terlalu rumit. Kamu bisa gunakan base makeup seperti primer, foundation, dan blush, sebelum mulai merias mata.

Pada bagian mata, Giselle menggunakan riasan smokey eyes yang cukup sederhana. Pilihlah eyeshadow berwarna cokelat dan pakai di area kelopak atas dan bawah mata. Setelahnya, aplikasikan eyeliner hitam di area lashline dan buat wing tipis. Kamu juga bisa memberi efek smudge dengan memperhalus outline eyeliner dengan brush.

Setelahnya, pakai blush di area pipi dan aplikasikan lipstick matte berwarna merah dengan tone cokelat di bibirmu. Makeup ala Korea dari Giselle aespa pun selesai!

 

4. Rosy Makeup – Momo TWICE

Momo TWICE Makeup Ala Korea
Sumber: instagram.com/twicetagram

Mencari makeup ala Korea yang lebih natural dan feminin? Yuk, coba rosy makeup look dari Momo TWICE! Riasan yang feminin dan fresh ini digunakan dalam MV TWICE yang terbaru, ‘Alcohol-Free’. Cocok banget untuk kencan bersama orang tersayang, bukan? 

Setelah menggunakan base makeup, gunakan rose brown eyeshadow di area kelopak mata atas, dan beri highlight di area kelopak mata bawah. Bentuklah winged eyeliner dan beri efek smudged dengan kuas. Aplikasikan juga blush berwarna rosy pink beserta highlighter di area tulang pipi.

Sebagai langkah akhir, aplikasikan lipstick berwarna pink di area bibir. Bila kamu mau, kamu juga bisa tambahkan lip gloss untuk membuat riasan terlihat semakin glossy.

5. Glittery Eyes – Yiren EVERGLOW

Yiren EVERGLOW
Sumber: pinimg.com

Ingin menambahkan sentuhan unik untuk riasan wajahmu? Makeup ala Korea dari Yiren EVERGLOW dalam MV ‘LA DI DA’ ini bisa dicoba! Dengan tambahan glitter di area mata, look ini bisa banget kamu coba untuk photoshoot cantik di rumah, atau bareng teman-teman.

Membuatnya juga cukup mudah. Kamu bisa aplikasikan eyeshadow warna coral di sepanjang kelopak mata atas, lalu pilih shade yang sedikit lebih gelap untuk kelopak mata bawah. Tambahkan juga eyeliner supaya mata terlihat lebih besar, ya. Lalu, susun face glitter di area kelopak mata bawah.

Jika sudah, tambahkan blush dan lipstick matte warna coral. Riasan wajah ini pun selesai!

6. Alluring Bold Makeup – Sunmi

Sunmi
Sumber: instagram.com/miyayeah

Biasa dikenal dengan tampilan yang natural, sebetulnya makeup ala Korea juga bisa terlihat bold, lho. Contohnya adalah riasan Sunmi dalam comeback terbarunya, ‘Tail’. Kalau kamu mencari riasan yang lebih bold dan dewasa, riasan Sunmi boleh banget dicoba.

Karena riasan ini lebih terlihat fierce, pastikan kamu menggambar alis yang lebih arched alih-alih lurus. Kemudian, untuk area mata, aplikasikan shimmery eyeshadow berwarna copper di kelopak mata atas dan bubuhkan highlight di kelopak mata bawah. Buat juga winged eyeliner yang panjang dan tajam, ya! Supaya lebih dramatis, kamu bisa gunakan bulu mata palsu.

Selanjutnya, kamu bisa gunakan lipstick berwarna merah. Nah, kalau kamu ingin betul-betul meniru look Sunmi ini, kamu juga bisa tambah dua bead di dua sisi mulut.

 

Nah, Sobat Shopee, dari 6 makeup ala Korea di atas, mana yang paling kamu suka? Pilihlah look yang paling cocok dengan jenis wajah, ya. Kamu juga bisa sesuaikan warna shade yang digunakan untuk menyesuaikan dengan warna kulitmu. Jangan lupa juga untuk merawat wajah dengan baik supaya makeup bisa menempel dengan sempurna, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *