Sobat Shopee, tidak bisa kita pungkiri bahwa seiring perkembangan zaman tren kecantikan pun akan terus berubah. Setelah riasan yang serba bold, kini kaum wanita lebih menyukai riasan yang simpel dan terlihat alami. Selain cocok untuk dipakai sehari-hari, gaya makeup ini bikin kamu terlihat menawan tapi jauh dari kesan menor dan berlebihan. Walau sederhana, untuk mengaplikasikan makeup natural nggak bisa sembarangan karena ada teknik dan tahapan yang perlu kamu lakukan. Teruntuk kamu para pemula yang baru belajar makeup, ikuti tips mudahnya di bawah ini, ya!
Sebelum makeup, selalu bersihkan wajah
Membersihkan wajah adalah tahapan penting yang tidak boleh kamu lewatkan. Tujuannya agar kamu terhindar dari pori-pori tersumbat yang bisa menyebabkan timbulnya jerawat. Jadi, pastikan wajahmu dalam keadaan bersih terlebih dahulu ya, agar hasil makeup natural lebih maksimal. Kamu bisa gunakan facial wash yang sesuai dengan kondisi kulit. Atau jika tidak memungkinkan, penggunaan micellar water juga tidak masalah.
Jaga kelembapan dengan moisturizer
Setelah mencuci muka, langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah mengaplikasikan moisturizer. Produk pelembap ini akan membuat kulit wajahmu menjadi lebih siap serta menciptakan dasar yang tepat agar makeup natural-mu menempel dengan sempurna. Pengaplikasian pelembap tidak hanya wajib untuk pemilik kulit kering, ya, tapi juga kamu dengan kulit wajah yang berminyak. Namun, sebaiknya pilih moisturizer dengan bahan dasar air, Sobat Shopee.
Aplikasikan concealer
Ingin terlihat flawless tanpa noda hitam dan bekas jerawat? Tenang, kamu hanya perlu menggunakan concealer, Sobat Shopee. Produk makeup yang satu ini memang menjadi kunci utama untuk riasan wajah yang simpel dan sederhana. Aplikasikan concealer pada area yang ingin kamu tutupi, seperti area bawah mata dan sudut bibir. Agar hasilnya merata, aplikasikan concealer menggunakan brush, ya.
Base yang sesuai atau mendekati dengan warna kulit
Makeup natural yang terlihat alami bukan berarti kamu harus tampil bare face, Sobat Shopee. Kuncinya ada pada pemilihan base yang tepat. Gunakan foundation dengan warna yang pas agar hasil akhirnya nggak berlebihan. Sebisa mungkin pilih foundation yang memiliki warna serupa warna asli kulit dan tekstur yang ringan. Untuk pemula yang belum terbiasa menggunakan riasan, kamu bisa aplikasikan foundation menggunakan brush atau spons supaya coverage-nya lebih rata.
Makeup mata tipis-tipis
Dalam makeup natural, riasan mata tetap diperlukan. Pastinya agar tampilanmu terlihat lebih cerah dan segar. Namun, gunakan riasan mata secukupnya saja. Pakai warna nude yang natural untuk eyeshadow dan gunakan eyeliner setipis mungkin pada bagian atas garis mata. Jangan lupa jepit bulu matamu, lalu aplikasikan maskara agar bulu mata terlihat lentik dan cantik. Jika kamu ingin look yang lebih alami lagi, maskara bening bisa menjadi opsi yang pas.
Beri sentuhan rona cerah dengan blush
Untuk memberikan kesan cerah dan merona alami, blush menjadi riasan yang wajib hukumnya. Kamu bisa memilih produk blush dengan warna natural, seperti pink untuk kulit yang cenderung terang dan coral untuk kamu dengan kulit sawo matang. Sapukan secara perlahan, dari pipi ke arah garis rambut dekat telinga secara diagonal. Ingat, tipis-tipis saja, ya, lalu kamu bisa ratakan dengan brush.
Lipstik supaya bibir nggak pucat
Sudah dandan maksimal, tapi nggak percaya diri karena warna bibir yang pucat? Duhh, kamu pasti nggak mau, kan? Untuk itu, selalu aplikasikan lipstik, termasuk saat kamu ingin berdandan dengan makeup natural. Jika kamu ingin menonjolkan kesan riasan yang alami dan ringan, pilih lipstik dengan warna natural. Kamu juga bisa kok, menggunakan lip tint dengan teknik gradasi atau ombre lips ala idol dan artis Korea.
Semoga beauty tips tadi bermanfaat ya, khususnya untuk kamu yang baru belajar makeup. Jika ada beberapa alat makeup yang belum kamu punya, langsung saja kunjungi laman Shopee, ya! Semua yang kamu perlukan untuk look makeup natural tersedia di Shopee, makin hemat karena ada Weekend Beauty Deals!
Featured