Pada zaman yang serba canggih ini, keberadaan laptop sangat penting dalam kehidupan kita sehari-hari. Ya, laptop dapat menunjang produktivitas dengan berbagai program canggih di dalamnya. Untuk memaksimalkan kegiatan yang membutuhkan gadget satu ini, aneka aksesori laptop pun dirancang, baik yang memiliki nilai fungsional maupun yang sifatnya sebagai pemanis.
Nah, kalau Sobat Shopee sedang mencari aksesori untuk laptop kesayangan, sebaiknya kamu mengetahui aksesori apa saja yang wajib dipertimbangkan untuk dibeli. Check it out!
Bagi sebagian besar orang, mengerjakan suatu pekerjaan memang lebih asik jika ditemani dengan lagu-lagu favorit. Kalau kamu adalah tipe orang yang susah lepas dari musik, maka headphone atau earphone adalah aksesori yang wajib kamu miliki! Selain itu, bagi kamu yang bekerja dalam bidang video editing dan sejenisnya, penggunaan aksesori ini tentu akan membuatmu bisa berkonsentrasi penuh tanpa gangguan suara dari sekitar. Nah, kalau kamu suka bermain game dan menonton film menggunakan laptop, aksesori ini bisa memperjelas audio yang dihasilkan sehingga aktivitasmu lebih menyenangkan.
Apakah kamu termasuk orang yang tidak terbiasa menggunakan trackpad? Jika iya, maka wireless mouse adalah aksesori yang wajib kamu pilih. Penggunaannya sangat praktis dengan teknologi bluetooth yang dimilikinya, sehingga tidak ada kabel yang mengganggu. Pekerjaan pun menjadi lebih mudah dan cepat diselesaikan.
Menyimpan data dalam jumlah yang besar bisa membuat ruang penyimpanan di laptop cepat penuh. Hal ini tentu akan memengaruhi performa laptop, di mana gadget tersebut akan lambat dalam mengoperasikan sesuatu. Untuk menghindari hal tersebut, Sobat Shopee membutuhkan hard disk eksternal agar dapat menyimpan segala dokumen dan data penting lainnya. Selain itu, hard disk eksternal juga bisa menjadi tempat backup data yang tepat. Dengan demikian, kamu tidak perlu ribet menyalin data ketika laptop sedang bermasalah.
Laptop stand merupakan aksesori yang kamu butuhkan untuk mendukung kenyamanan dalam menggunakan laptop. Kamu bisa menggunakan laptop dengan posisi lebih baik (biasanya agak miring atau condong). Alat ini juga cocok dimiliki oleh kamu yang sering menggunakan laptop pada permukaan yang tidak rata seperti kasur sehingga lebih nyaman, laptop pun menjadi tidak cepat panas.
Aksesori ini mungkin sering diabaikan oleh sebagian orang, padahal perannya sangat penting untuk melindungi laptopmu. Dengan menggunakan tas laptop, gadget kesayanganmu akan aman dari gesekan benda lain. Selain itu, kamu juga bisa menyimpan aksesori laptop lainnya seperti mouse dan charger di dalamnya.
Sobat Shopee, itu dia lima aksesori laptop yang nggak boleh kamu lupakan. Jangan lupa untuk memastikan bahwa aneka aksesori tersebut sesuai dengan tipe laptopmu, ya!
GF
Gadget & Electronics