Siapa yang tidak kenal dengan buah alpukat? Buah satu ini merupakan buah yang memiliki kandungan lemak tinggi dan memiliki banyak manfaat. Sobat Shopee, tahukah kamu apa saja manfaat buah alpukat?
Salah satu manfaat buah alpukat yaitu mampu menjaga kesehatan jantung dan menurunkan berat badan. Namun, tak hanya itu, masih banyak manfaat alpukat lainnya yang perlu kamu ketahui. Simak artikel ini sampai habis, yuk!
Manfaat Buah Alpukat
1. Menurunkan berat badan
Manfaat buah alpukat yang pertama yaitu mampu menurunkan berat badan. Sebab, alpukat merupakan salah satu buah yang kaya akan serat. Serat inilah yang membantu kamu merasa kenyang lebih lama sehingga tidak makan berlebihan.
Selain itu, buah alpukat juga mengandung lemak baik yang dapat membantu menurunkan berat badan kamu.
2. Menjaga kesehatan jantung
Berbicara mengenai jantung, salah satu khasiat buah alpukat yaitu mampu menjaga kesehatan jantung. Menurut penelitian, alpukat mampu menurunkan kolesterol jahat, trigliserida, dan tekanan darah.
3. Mengontrol gula darah
Buah alpukat merupakan buah yang baik dikonsumsi oleh penderita diabetes. Buah ini diketahui rendah gula dan karbohidrat serta tinggi lemak dan kaya akan serat. Selain itu, mengonsumsi alpukat dapat menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2.
4. Membuat kulit sehat
Mengonsumsi buah alpukat sangat bagus untuk kesehatan kulit wajah. Sebab, buah ini mengandung vitamin C yang tinggi.
Vitamin C diketahui dapat membantu kulit kamu menjadi lebih halus dan terlihat awet muda. Tak hanya itu, vitamin ini juga mampu melindungi kulit wajah dari kerusakan sinar UV.
5. Menjaga kesehatan mata
Tak disangka-sangka, salah satu manfaat buah alpukat yaitu dapat menjaga kesehatan mata. Kandungan lutein dan zeaxanthin berfungsi sebagai antioksidan sehingga mampu menyerap gelombang cahaya yang dapat merusak mata.
Selain itu, mengonsumsi alpukat diketahui mampu mengurangi risiko penyebab utama kebutaan.
6. Mencegah osteoporosis
Salah satu manfaat buah alpukat lainnya yaitu mampu mencegah osteoporosis. Sebab, alpukat mengandung vitamin K yang mampu meningkatkan kepadatan tulang dan mencegah patah tulang.
Selain itu, penelitian menunjukan bahwa mengonsumsi alpukat dapat mencukupi 15% kebutuhan vitamin K harian kamu.
Dapatkan Alpukat Terbaik Hanya di Shopee Segar
Sobat Shopee, itu dia berbagai manfaat buah alpukat. Jika ingin memiliki tubuh yang sehat dan wajah yang halus, kamu bisa mulai mengonsumsi buah alpukat secara rutin. Nah, jika sedang mencari buah alpukat yang berkualitas, kamu bisa temukan di Shopee Segar, ya!
Kini, tak perlu repot ke luar rumah, karena kamu bisa temukan kemudahan berbelanja dari rumah lewat Shopee Segar, loh!
Shopee Segar menyediakan berbagai kebutuhan dapur kamu, mulai dari buah hingga sayuran segar. Dapatkan juga berbagai promo menarik, diskon, cashback sebesar 80%, hingga gratis ongkir sepuasnya!