Hewan peliharaan yang sehat pastinya menjadi dambaan bagi setiap pemilik hewan peliharaan. Sobat Shopee sudah pasti tidak ingin melihat peliharaannya lemas dan kurang sehat. Banyak faktor yang dapat menyebabkan si hewan peliharaan menjadi lemas dan tidak se-aktif biasanya. Makanan dapat menjadi salah satu faktornya. Karena itu, di bawah ini adalah deretan makanan hewan terpilih yang dijamin dapat membuat si peliharaan menjadi aktif kembali.
Kandungan Omega 3 di dalam minyak ikan dari dulu memang sudah banyak digunakan veterinarians (dokter hewan) di berbagai negara untuk mengobati alergi pada kulit hewan seperti kucing dan anjing. Jadi tidak heran ini menjadi pilihan pertama yang tidak boleh dilewatkan oleh Sobat Shopee.
Begitu banyak manfaat susu bagi tubuh manusia tidak terkecuali si peliharaan kesayangan. Susu terkenal memiliki banyak manfaat yang berguna untuk kesehatan dan nutrisi sehingga hewan peliharaan kesayangan kita terhindar dari penyakit dan memiliki bulu yang lebat dan pastinya sehat.
Makanan basah untuk si hewan peliharaan terkenal memiliki komposisi yang lebih sehat, karena makanan basah mempunyai banyak kandungan lemak, karbohidrat, dan protein ketimbang makanan kering. Makanan basah pada umumnya memiliki kadar air sebanyak 78%, ini akan cukup memenuhi kebutuhan air untuk hewan peliharaan seperti anjing dan kucing.
Meskipun makanan kering tidak memiliki kandungan air sebanyak makanan basah dan harganya cenderung lebih murah, bukan berarti ia tidak memiliki kelebihan. Kelebihan dari makanan ini cenderung mengandung kandungan karbohidrat dan protein yang cukup meskipun kadar air yang dimiliki makanan kering hanya sekitar 10% apabila dibandingkan dengan makanan basah.
Anandaa Chanel
Fun Read