Gigitan nyamuk bisa mengganggu aktivitas si kecil di taman maupun di rumah. Salah satu cara terbaik untuk menghindarinya adalah dengan menggunakan lotion anti nyamuk. Namun, seringkali muncul kekhawatiran mengenai seberapa aman lotion ini untuk kulit si kecil. Bagaimana jika si kecil tak sengaja menjilat tangannya sehingga lotion tersebut otomatis tertelan olehnya? Nah, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pemakaian lotion anti nyamuk pada si kecil, Bunda bisa simak ulasannya berikut ini:
Kulit si kecil yang masih sensitif tentunya sangat berbeda dengan kulit orang dewasa. Maka dari itu jangan memberikan lotion anti nyamuk yang biasa Bunda pakai. Sebaiknya pilihlah lotion anti nyamuk yang memang dikhususkan untuk bayi dan anak.
Pada umumnya lotion anti nyamuk mengandung DEET dan picaridin. Dua komposisi ini aman digunakan si kecil yang telah berusia 2 bulan ke atas. Meski begitu, banyak Bunda yang lebih memilih menggunakan lotion anti nyamuk dari minyak esensial alami seperti peppermint dan serai karena disebut lebih aman.
Sedangkan untuk lotion anti nyamuk yang mengandung eucalyptus dapat digunakan untuk si kecil yang berusia 3 tahun ke atas.
Lotion yang mengandung DEET maupun minyak esensial alami sebenarnya aman bagi si kecil apabila Bunda mengikuti petunjuk pemakaian yang ada di setiap kemasan dengan benar. Nah, berikut ini pemakaian lotion anti nyamuk pada anak yang benar:
– Aplikasikan tipis-tipis pada kulit si kecil yang terpapar udara luar
– Jangan pernah mengaplikasikannya pada kulit yang terluka dan iritasi
– Hindari pemakaian di area telapak tangan, mata, dan mulut
– Bilas bagian kulit yang diolesi lotion anti nyamuk sebelum makan atau ketika tidak diperlukan
– Hindari pemakaian lotion anti nyamuk dan tabir surya secara bersamaan, lebih baik aplikasikan tabir surya terlebih dahulu sebelum lotion anti nyamuk
– Segera hentikan pemakaian jika muncul ruam atau tanda iritasi lainnya pada kulit si kecil
Image: New Born Baby Zone, Vita Cost, Intelligent Mother
AM
Parenting Tips