Sumber: instagram.com/momoyo.benefit
Saat ini, ada banyak sekali kreasi menu es krim. Tidak seperti dulu, es krim sekarang memiliki varian yang lebih lezat dan nikmat, seperti es krim boba maupun oreo sandwich ice cream. Gerai-gerai es krim baru lun sudah banyak bermunculan.
Untuk kamu yang suka menjelajahi kuliner es krim, jangan lewatkan Momoyo. Momoyo adalah salah satu gerai es krim kekinian dengan banyak sekali rasa-rasa yang lezat dan menggoda. Sebelum membelinya, mengenali menu Momoyo lengkap adalah hal utama, yuk simak!
Momoyo adalah gerai es krim kekinian yang cocok untuk kamu yang ingin bersantai sambil menikmati banyak sekali varian sundae dan smoothies lezat. Berikut ini daftar menu Momoyo lengkap untuk referensi jajan kuliner kamu.
Salah satu menu Momoyo yang paling banyak dicari adalah menu Ice Cream. Es krim di Momoyo memiliki rasa manis yang lembut dengan banyak varian rasa. Kamu juga bisa merasakan perpaduan boba dan es krim yang manis dan menyegarkan.
Menu ShakeShake adalah varian menu baru di Momoyo. Menu ShakeShake adalah milkshake dengan rasa creamy yang khas. Minuman ini cocok bagi kamu yang suka minuman susu. Pilihan rasanya juga banyak, lho.
Untuk kamu yang suka milk tea, menu Momoyo yang satu ini harus kamu coba. Milk tea di Momoyo memiliki banyak topping yang bisa kamu pilih, seperti oreo, boba, maupun grass jelly. Momoyo juga menyediakan milk tea dengan beberapa ukuran gelas.
Menu Fresh Fruit Tea sangat cocok untuk kamu yang ingin menikmati minuman manis dengan kesegaran alami dari buah. Selain itu, kamu juga bisa memilih beberapa topping, seperti grass jelly atau sagu.
Momoyo juga menyediakan minuman berbasis kopi, lho. Menu Momoyo yang satu ini cocok untuk kamu yang suka dengan rasa kopi yang khas. Kamu bisa menikmati americano, mocha, atau cappuccino dengan lelehan es krim di atasnya.
Baca juga: Ide Resep Es Krim Rumahan yang Mudah dan Simple
Berikut adalah beberapa menu best seller di Momoyo yang paling banyak diminati. Menu-menu ini biasanya terdapat di menu bundling atau paket sehingga kamu bisa menyantapnya dengan banyak orang. Simak lebih lanjut!
Oreo Sundae adalah salah satu menu Momoyo best seller yang menghadirkan kombinasi es krim lembut dengan sentuhan biskuit oreo yang crunchy. Di harganya yang hanya Rp13 ribu, kamu sudah bisa menikmati es krim lezat ini.
Minuman ini menggabungkan kelembutan milk tea dengan rasa karamel khas dari brown sugar boba. Tekstur boba yang kenyal berpadu sempurna dengan teh susu yang creamy. Nikmati minuman ini di harga Rp20 ribu.
Menu Momoyo best seller selanjutnya adalah Milk Tea Boom. Minuman ini adalah sebuah milk tea dengan tambahan grass jelly. Kamu bisa meneguk milk tea yang dingin dan segar sembari mengunyah grass jelly yang lembut. Dapatkan Milk Tea Boom di harga Rp20 ribu.
Untuk kamu yang suka dengan rasa matcha, Matcha Fiesta Sundae adalah salah satu menu yang harus kamu coba. Rasa manis sedikit pahit dari es krim matcha yang lezat ini bisa kamu santap dengan santai. Dapatkan Matcha Fiesta Sundae di harga Rp17 ribu saja.
Menu Momoyo best seller yang terakhir adalah Strawberry Fuji Smoothies. Menu ini menghadirkan kombinasi smoothies buah stroberi yang creamy, manis, dan sedikit masam. Smoothie ini lengkap dengan topping es krim di atasnya. Dapatkan di harga Rp17 ribu saja.
Baca juga: 7 Cara Membuat Es Krim yang Enak, Mudah, dan Anti Gagal!
Nah, itulah tadi aneka menu Momoyo yang enak dan menyegarkan. Berbagai varian rasa es krim dan milk tea yang manis dan lezat bisa kamu nikmati sembari bersantai. Kamu juga bisa memesan segala hidangan nikmat dan lezat ini secara mudah saja melalui ShopeeFood, lho. Ada juga ratusan merchant terbaik yang bisa kamu pilih.
Berbelanja di Shopee juga sekarang semakin mudah dengan adanya berbagai promo diskon, potongan ongkir, atau voucher belanja yang siap untuk kamu pakai. Tunggu apa lagi. Ayo segera cicipi semua menu Momoyo di ShopeeFood. Jangan lupa untuk traktir juga teman-teman dan keluarga kamu!
Baca juga: 6 Kreasi Camilan dari Tepung Terigu, Enak, Praktis, dan Mudah Dibuat!
Food