Menu Tepat Sahur dan Berbuka Untuk Menurunkan Kolesterol

Kebiasaan makan makanan yang berlemak tinggi akan membuat kadar kolesterol kamu meningkat. Karena itu para penderita kolesterol akan merasakan keluhan seperti kencang otot terutama di area leher dan pundak. Dengan menu sahur dan berbuka yang tepat dan sehat, 30 hari selama berpuasa kamu bisa menurunkan kolesterolmu dengan 5 macam sayur berikut.

  1. Kubis

Image result for kubis

Dengan kandungan aktif seperti sulforafan, iberin, histidine dan Cyano Hydroxy Buteni (CBN), Kubis ampuh untuk menghancurkan kolesterol jahat dalam tubuh. Kubis juga sangat mudah untuk disiapkan, baik sebagai lalapan, sayur sop, hingga karedok.

  1. Seledri

Related image

Dengan kandungan alami anti-kolesterol yang terkandung dalam seledri seperti minyak atsiri, senyawa flavonoid, allicin, dan aliin, seledri yang harum ampuh untuk menurunkan kolesterol dan menghancurkan lemak jahat dalam tubuh.

  1. Daun Salam

Image result for daun salam

Daun salam memiliki banyak khasiat baik dalam tubuh, salah satunya yaitu menurunkan kadar kolesterol yang tinggi karena memiliki kandungan tanin, flavonoida, dan minyak atsiri. Tak heran daun salam banyak digunakan bahkan sebagai bahan penyedap masakan.

 

  1. Wortel

Image result for wortel

Bukan cuma untuk kesehatan mata, wortel juga bersifat anti-kolesterol. Kandungan betakaroten dan seratnya yang tinggi, dapat mengurangi penyerapan lemak dalam tubuh, sehingga kolesterol dalam tubuh bisa menyusut.

  1. Jagung

Kekayaan fosfor, thiamine, dan kalium dalam jagung bersifat diuretik sehingga akan memperlancar buang air kecil. Rebus jagung menggunakan air, dan manfaatkan air rebusan tersebut sebagai resep anti-kolesterol yang sehat untuk kamu minum.

Yuk siapkan lima macam sayuran diatas untuk menu sahur dan berbukamu sekarang.

yosie nathania

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *