X

5 Merk Skincare Korea Terbaik, Wajah Sehat & Glowing!

Berbahan Alami dan Aman!

Produk Korean skincare brands semakin banyak digandrungi oleh para skincare enthusiast berkat kemampuannya yang dapat merawat kulit agar lebih sehat dan bebas jerawat. 

Kelebihan yang dimiliki dari brand skincare asal Negri Gingseng ini adalah formula lembut yang digunakan, serta menghindari kandungan yang keras. Tak salah jika bahan yang digunakan banyak berasal dari ekstrak buah, tumbuhan, dan bahan alami lainnya. 

Untuk itu,  kami sudah menyiapkan beberapa rekomendasi merk skincare Korea terbaik yang memiliki berbagai pilihan produk unggulan yang bisa membantu merawat kulit kamu hingga lapisan terdalam.

Merk Skincare Korea Terbaik

Beberapa merk skincare Korea memang menawarkan produk yang diformulasikan khusus untuk menutrisi kulit dari lapisan terdalam. Dengan begitu kulit tetap terlindungi dan tetap sehat dari waktu ke waktu. Ini dia daftar selengkapnya:

1. COSRX

Sumber Gambar: Shopee.co.id

 

Salah satu merk skincare Korea terbaik yang sudah banyak dikenal adalah COSRX, memiliki berbagai kandungan yang ramah di kulit dan mampu meminimalisir timbulnya iritasi pada kulit. 

Sebagian besar skincare merk satu ini juga cruelty-free dan cocok untuk vegan. Ada berbagai produk yang bisa kamu pilih sesuai dengan berbagai masalah kulit yang sedang dialami, mulai dari kulit dehidrasi, kusam, berjerawat, hingga kulit sensitif. 

Kisaran Harga COSRX: Rp 55.000 – Rp 305.000 

2. Innisfree

Sumber Gambar: Shopee.co.id

Korean skincare brands Innisfree juga memiliki produk-produk terbaik berbahan alami yang juga mempersembahkan energi alam yang bersih dan murni untuk mewujudkan kulit yang sehat. 

Perpaduan bahan-bahan yang digunakan pada setiap produknya diambil langsung dari Pulau Jeju, tempat seluruh kebaikan dari hutan, tanah, dan lautan tersimpan. Maka, merk satu ini patut kamu coba dan pertimbangkan.

Merk satu ini juga menyediakan berbagai rangkaian produk perawatan kulit yang memang dikhususkan untuk masalah kulit tertentu, salah satunya adalah rangkaian Jeju Cherry Blossom

Kisaran Harga Innisfree: Rp 100.000 – Rp 270.500

3. Laneige

Sumber Gambar: Shopee.co.id

Jika kamu sedang mencari merk skincare Korea yang berfokus pada menjaga kelembaban kulit, Laneige patut kamu pertimbangkan. Pasalnya, merk ini telah mempelajari Natural Moisturizing Factors (NMF) di dalam kulit selama kurang lebih 25 tahun. 

Keunggulan yang dimiliki, yaitu mampu mengisi dan mengunci kelembaban kulit berkat Water Zipper Technology untuk mendapatkan kulit yang sehat dan lembab setiap hari. Salah satu produk yang mampu memberikan nutrisi mendalam adalah Laneige Sleeping Mask

Kisaran Harga Laneige: Rp 360.000 – Rp 2.129.000

4. Some By Mi

Sumber Gambar: Shopee.co.id

Something dan By a Miracle atau yang biasa dikenal dengan Some By Mi diproduksi dengan bahan-bahan alami yang berkualitas tinggi guna memberikan keajaiban perubahan kulit, serta mendukung kesehatan kulit.

Brand satu ini mengklaim bahwa produknya cocok untuk semua jenis kulit, termasuk menenangkan kulit yang sensitif sekali pun. Sebab, seluruh produk Some By Mi telah melalui Skin Irritation Test, sehingga aman untuk digunakan. 

Salah satu rekomendasi rangkaian produk yang bisa digunakan untuk mendapatkan wajah yang lebih cerah bercahaya adalah Some By Mi Yuja Niacin Brightening Starter Kit

Kisaran Harga Some By Mi: Rp 300.000 – Rp 494.643

5. AXIS-Y

Sumber Gambar: Shopee.co.id

Siapa yang tidak tahu dengan merk skincare Korea yang satu ini? Belakangan ini AXIS-Y memang cukup ramai diperbincangkan di berbagai media sosial berkat kemampuannya dalam mengatasi masalah kulit. 

Brand ini memiliki produk vegan, cruelty free, dan juga ramah lingkungan. Tak perlu khawatir, produk yang dimiliki pun tidak mengandung komposisi paraben, tidak mengandung pewarna atau parfum, sehingga lebih aman untuk digunakan. 

Kisaran Harga AXIS-Y: Rp 249.000 – Rp 300.000

Beli Merk Skincare Korea Terbaik di Shopee Beauty

Nah, itu dia Sobat Shopee beberapa rekomendasi merk skincare Korea terbaik yang memiliki produk berkualitas untuk menjaga kesehatan kulit kamu. Selain brand, pastikan kamu memilih produk yang memang sesuai dengan kondisi kulit kamu, ya!

Produk-produk terbaik merk di atas bisa kamu beli secara mudah dengan penawaran menarik di Shopee Beauty, mulai dari hydrating toner, serum, exfoliating toner, dan masih banyak lagi. 

Yuk, wujudkan kulit bersih, sehat, dan bercahaya dengan produk skincare Korea terbaik bersama Shopee!

Featured
Tags: brand skincare korea terbaikmerk skincare korea terbaik