Sobat Shopee, waktunya berbahagia karena musim liburan sudah dekat! Apakah kamu sudah memiliki rencana liburan? Kira-kira, akan keluar kota atau staycation bareng keluarga? Apapun itu, sebelum liburan, biasanya kita mencari inspirasi pakaian liburan. Tentunya kita nggak ingin terlihat membosankan ketika sedang berlibur. Nah, simak artikel ini untuk mendapatkan inspirasi pakaian liburan muslimah yang kece dan fashionable, ya!
1. Kombinasi blazer dan jeans untuk gaya smart-casual
Kalau kamu mencari casual style untuk inspirasi pakaian liburan yang kece, paduan blazer dan jeans bisa kamu coba! Padukan keduanya dengan hijab dan sneakers, maka kamu akan mendapatkan inspirasi liburan muslimah bergaya smart-casual yang kece! Nah, kamu bisa coba Hijab Wanita Plain Scarf Voal Misty Rose dari Diario. Dengan bahan dari voal, hijab ini akan nyaman kamu kenakan kemanapun tanpa khawatir kepanasan!
2. Gunakan outerwear
Pergi liburan ke tempat yang dingin punya nilai tambahnya sendiri. Kamu jadi bisa pakai outerwear hangat yang lucu! Nah, agar terlihat feminin dan manis, kamu bisa memilih pakaian berwarna soft dan kenakan outerwear seperti cardigan rajut ataupun coat, lalu padukan dengan hijab berbahan pasmina. Sebagai rekomendasi, kamu bisa coba Loose Sweater Cardigan Premium dari Oriid. Potongannya yang loose akan membuat style kamu terliha sangat modis dan kece!
3. Padukan sweater dan jeans
Kombinasi sweater dan jeans juga bisa terlihat stylish jika kamu tahu cara yang tepat untuk memadukannya. Pilihlah sweater model oversized dengan desain yang unik atau berwarna cerah. Setelah itu, padukan dengan jeans model high-waist. Agar tidak membentuk tubuh, kamu bisa pilih jeans berpotongan wide-leg ataupun straight. Setelah itu, tinggal padukan dengan hijab berwarna senada dan chunky sneakers!
4. Coba maxi dress
Ingin inspirasi pakaian liburan Muslimah yang elegan dan manis? Gunakan maxi dress. Kamu bisa pilih maxi dress polos, atau yang bermotif dengan detail ruffles untuk menghidupkan penampilanmu. Setelah itu, padukan dengan hijab bahan satin dan tas favoritmu. Kamu akan terlihat sangat manis!
5. Kenakan atasan model bell-sleeve
Terkadang, paduan atasan dan celana untuk baju liburan terkesan membosankan. Untuk itu, kamu bisa memilih atasan dengan model yang unik. Blus dengan model tangan bell-sleeve dapat membuatmu terlihat lebih chic dan elegan. Kombinasikan dengan skinny jeans dan sepasang flat-shoes, lalu kenakan tas favoritmu. Untuk hjiab, kamu bisa juga coba hijab model scarf seperti Hijab Wanita Medina Scarf Voal dari Diario. Motif bunga pada hijab ini tentunya akan membuat kamu terlihat girly dan manis.
Nah, Sobat Shopee, itu dia beberapa inspirasi pakaian liburan Muslimah yang bisa kamu coba. Yang terpenting adalah tetap percaya diri dengan apapun yang kamu kenakan. Jangan lupa juga untuk mengunjungi halaman Shopee Barokah di aplikasi Shopee dan follow @shopeefashion_id di Instagram untuk mengetahui info-info terkini soal produk kecantikan halal dan fashion Muslim, ya! Selamat berlibur!
Featured