X

Padanan Kasual Ini Bikin Gayamu Makin Muda dan Fresh di Bulan Ramadan

Yuk cari tahu rahasianya disini!

Bulan Ramadan memang dikenal dengan bulan yang kaya akan segudang agenda. Mulai dari untuk beribadah, silaturahmi, hingga pekerjaan. Di bulan yang suci ini biasanya tanpa disadari pekerjaan akan menumpuk, mengingat banyak sekali orang yang mengejar untuk mengambil libur berhari-hari di hari lebaran, sehingga ajakan meeting pun jadi hal yang terelakkan. Tak hanya meeting pekerjaan saja, meeting kasual berupa ajakan berbuka puasa bersama juga pastinya ada di agenda banyak orang di kala Ramadan.

Dari seabrek kegiatan tersebut, pastinya kamu kerap kali terjebak dalam dilema memilih baju. Tampil baru dan fresh serta nggak gitu-gitu mulu memang sudah menjadi keharusan, tak hanya untuk wanita, tapi juga pria. Untuk itu, berikut ini ada secercah inspirasi yang bisa kamu jadikan referensi dalam bergaya untuk tampilan yang selalu baru, segar, dan juga muda. Shopee berikan sedikit bocoran nih, kuncinya adalah sendal saja lho.

Santai bercelana pendek

Memakai celana pendek untuk sekedar meeting kasual, why not?  Kamu bisa padankan dengan atasan lengan panjang bersiluet polos untuk memberikan kesan sophisticated. Menyisipkan aksesori di antara sandal talimu dengan kaos kaki bermotif atau sekedar bertekstur saja bisa mengelevasi gayamu untuk terlihat makin neat dan quirky lho.

Berikan sentuhan etnik

Kata siapa jika berkemeja etnik, padananmu harus all out dan wajib banget pakai sepatu? Kamu bisa juga lho ciptakan gaya yang santai dengan kemeja etnik dengan menyelipkan kesan kasual lewat sendal bertali. Kamu bisa pilih sandal dengan sol tipis untuk gaya yang lebih relaxed meski berkemeja.

Loose it up

Nggak selamanya tampilan gaya haruslah body-fitted. Untuk akhir pekan yang santai, kamu bisa gunakan padanan kaos dan celana gombrong (atau bahkan celana tidurmu) untuk gaya yang anti mainstream. Sandal jepit dengan tali asimetris dapat diandalkan untuk melengkapi gaya namun tetap dengan sentuhan stylish.

Anti over-dressed


Nggak selamanya memakai suit harus memakai pantofel. Dengan sandal berpalet senada dan bertekstur kulit, tampilan berjas ria pun tetap terlihat on point kok! Untuk kamu yang menyukai tampilan sophisticated, gaya ini dapat kamu aplikasikan untuk meeting nanti. Jangan lupa untuk berfoto dan mengunggah gayamu ini ke akun media sosialmu ya!

WN

Image: Pinterest, Unsplash

Shopee Mall