Zaman sekarang, sudah semakin banyak wadah bagi para pelaku bisnis untuk bisa berinteraksi langsung dengan para pembeli produk/jasa mereka. Salah satunya adalah live streaming, dimana seseorang bisa melakukan siaran langsung melalui aplikasi tertentu dan berinteraksi dengan penonton secara real-time.
Hal tersebut membuat Shopee meluncurkan Shopee LIVE sebagai salah satu media promosi di Shopee. Sesuai dengan namanya, Shopee LIVE menjadi cara baru bagi Penjual Shopee untuk berjualan sekaligus berinteraksi dengan Pembeli melalui live streaming di aplikasi Shopee.
Saat ini, Shopee LIVE menjadi salah satu cara promosi terbaik bagi penjual Shopee untuk menjual produk mereka. Berbagai keunggulan Shopee LIVE dirasakan oleh para penjual mengingat siaran langsung toko mereka bisa dikunjungi hingga ratusan ribu penonton setiap harinya. Penjualan pun meningkat hingga 3X lipat dan mendatangkan followers baru hingga 15% per live streaming!
Kalau kamu belum pernah menggunakan Shopee LIVE, sekarang saat yang tepat! Cara menggunakan Shopee LIVE cukup mudah, coba deh ikuti langkah-langkah berikut ini.
a. Pilih “Saya”.
b. Pilih “Live Streaming”.
c. Tambahkan Judul dan Deskripsi live streaming yang akan kamu tampilkan. Sertakan juga foto yang jelas sebagai cover live streaming kamu.
d. Tambahkan produk yang akan kamu bahas di live streaming.
e. Klik “Mulai Live Streaming” untuk memulai sesi live streaming tokomu.
f. Jika ingin mengakhiri live streaming, tekan tombol “X” di kanan atas.
Tunggu apalagi? Sudah saatnya kamu coba Shopee LIVE dan siap-siap penjualan meningkat tajam! Semoga sukses dan sampai bertemu di info Kampus Shopee selanjutnya, ya!
Featured
Kak kalo tiba" suara nda muncul pd saat live knapa ya
Terimakasih kak, sangat berguna sekali penjelasannya :)