Punya anggota-anggota yang multitalenta, kerap merilis lagu-lagu yang memuncaki tangga lagu Korea Selatan dan internasional, serta telah memenangkan berbagai penghargaan, rasanya tidak salah menggolongkan GFriend sebagai salah satu girl group top di Korea Selatan saat ini. Namun, tahukah Sobat Shopee bahwa perjalanan karier GFriend tidak sepenuhnya mulus dan bebas rintangan? Berikut adalah fakta-fakta karier GFriend yang perlu Sobat Shopee dan Buddies ketahui.
Setiap idol dari Korea Selatan umumnya berasal dari perusahan hiburan. Pada umumnya, idol yang berasal dari perusahaan ternama punya kesempatan lebih besar untuk sukses di industri hiburan Korea Selatan. Namun, GFriend berasal dari perusahaan hiburan yang pada waktu itu masih tergolong kecil, yaitu Source Music Entertainment.
Pada awal perjalanan karier mereka, Source Music Entertainment tidak memiliki dana yang cukup untuk menggunakan pakaian dari desainer ternama untuk kostum panggung GFriend. Produksi untuk video klip juga dilakukan dengan dana yang terbatas. Bahkan, shooting untuk video klip lagu legendaris GFriend, ‘Me Gustas Tu‘, sebagian besar dilakukan di rumah nenek Umji, maknae GFriend.
Para anggota GFriend sempat menerima banyak komentar jahat di awal karier mereka. Hal ini karena mereka sering dibanding-bandingkan dengan SNSD, girl group papan atas Korea Selatan karena dituding memiliki konsep yang mirip. Namun, personel SNSD sendiri, yaitu Sunny, mengungkapkan bahwa ia menyukai GFriend. Tidak hanya itu, Taeyeon juga diketahui pernah menasihati Yuju untuk lebih menjaga kesehatannya.
Meski menghadapi banyak rintangan di awal debut mereka, GFriend kini telah memiliki banyak penggemar setia di berbagai belahan dunia. Penggemar mereka disebut ‘Buddy’. GFriend juga telah memenangkan banyak penghargaan di Asia dan termasuk sebagai girl group yang paling sukses di Korea Selatan saat ini. Mereka juga kerap menuai pujian karena memiliki sinkronisasi yang sangat rapi ketika menari dan tetap dapat menyanyi dengan stabil walau sedang menarikan koreografi yang rumit.
‘Digital monster’ merupakan sebutan bagi musisi-musisi Korea Selatan yang lagu-lagunya senantiasa memuncaki tangga lagu untuk waktu yang lama. GFriend juga turut mendapat julukan karena lagu-lagu mereka sering menduduki peringkat pertama. Misalnya, lagu ‘Rough’ dan ‘Me Gustas Tu’ yang masing-masing diputar selama 100 juta kali.
Sobat Shopee, perjuangan dan usaha para anggota GFriend tentunya patut diapresiasi, bukan? Nah, untuk kamu para pecinta Kpop, siap-siap karena Shopee ada kejutan spesial untuk kamu. Kira-kira apa? Tunggu kabar selanjutnya dari Shopee, ya!
Featured