Plafon gypsum minimalis dalam rumah memiliki peranan penting. Sebab, gypsum merupakan salah satu material yang bisa mempercantik hunian. Selain untuk estetika ruangan, plafon gypsum sejatinya berguna sebagai pembatas tinggi ruangan dan menutupi elemen listrik rumah.
Sebenarnya, ada banyak jenis plafon di pasaran yang bisa kamu pilih. Dari segi bahannya, plafon sendiri terdiri dari asbes, kalsiboard, PVC, dan gypsum.
Dari banyaknya jenis bahan plafon tersebut, plafon gypsum menjadi yang paling populer dan bisa membuat langit-langit rumah menjadi indah.
Nah, berbicara tentang plafon gypsum, Shopee sudah menyiapkan daftar plafon gypsum minimalis yang bagus untuk hunian. Yuk, simak daftarnya!
Daftar Model Plafon Gypsum Minimalis
Penggunaan plafon gypsum patut kamu pertimbangkan. Pasalnya, plafon jenis ini tak hanya indah, tetapi juga tahan akan jamur dan kebocoran. Terlebih, harganya yang terjangkau membuat material ini menjadi primadona.
Agar Sobat Shopee memiliki bayangan seperti apa bentuk plafon gypsum minimalis yang bagus, berikut inspirasi modelnya.
1. Plafon Gypsum Minimalis Bentuk Melingkar
Model plafon gypsum minimalis yang pertama adalah bentuk melingkar. Model ini sangat cocok bagi kamu yang ingin desain plafon gypsum terlihat menonjol.
Bentuknya yang melingkar pada dua sisi langit-langit ruangan membuat rumah terkesan dinamis. Terlebih, kamu bisa menambahkan lampu di tengah lingkaran tersebut dengan warna putih atau putih keemasan.
Alhasil, hunian kamu akan menjadi lebih nyaman dan mewah.
2. Plafon Gypsum Minimalis Bentuk Persegi
Model plafon gypsum satu ini adalah yang paling umum. Pembuatannya yang cukup mudah tapi menghasilkan kesan yang elegan menjadi keuntungan dari model ini.
Model gypsum minimalis ini juga tidak memerlukan desain yang repot. Bentuknya yang persegi ini bisa kamu kombinasikan dengan pencahayaan di setiap sisi plafon.
Tentu saja, pencahayaan pada tiap sisi plafon akan membuat rumah Sobat Shopee semakin cantik. Apalagi, jika kamu menambahkan lampu gantung di tengahnya.
3. Plafon Gypsum Minimalis Model Banyak Kotak
Perpaduan antarkotak pada model gypsum membuat langit-langit rumah tampak unik. Jika Sobat Shopee ingin mengaplikasikan model ini, kamu bisa coba memasangnya di rumah keluarga atau kamar anak.
Dengan menerapkan model ini, dijamin hunian kamu akan tampak kekinian, deh!
4. Plafon Gypsum Model Artistik
Sobat Shopee suka mendesain atau melukis? Jika iya, kamu patut memberi nuansa baru pada plafon gypsum rumahmu.
Sebenarnya, model plafon ini bisa berbentuk apa saja, baik melingkar atau persegi. Perbedaannya hanya terdapat pada gambar atau lukisan di tengahnya.
Tak hanya itu, kamu juga bisa menambahkan pencahayaan berwarna putih dan dekorasi interior lainnya seperti chandelier, lho.
5. Plafon Gypsum Motif Bunga
Rumah kamu akan terlihat mewah dan megah bak di istana dengan model plafon gypsum motif bunga. Sebab, ukiran bunga di setiap sudut plafon bisa menyempurnakan tampilan langit-langit.
Kamu juga bisa menambahkan lampu gantung di tengah plafon gypsum minimalis ini. Tentu penghuni rumah akan sangat betah untuk berada lama-lama di dalam ruangan.
Lampu gantung yang dipasang di tengah ruangan juga semakin memikat perhatian siapa pun yang melihatnya.
6. Plafon Gypsum Minimalis Pola Lingkaran
Selain dua sisi, kamu juga bisa memilih plafon pola lingkaran dengan model bertingkat. Siapa pun yang melihat model plafon ini tentu akan terkesima. Sebab, tampilannya yang futuristis sangat menyita perhatian.
Pasang lampu di setiap sisi pola lingkaran model bertingkat dan chandelier di tengah agar semakin cantik. Sobat Shopee bisa mengaplikasikan model ini pada ruang keluarga.
7. Plafon Gypsum Minimalis Warna-warni
Bagi Sobat Shopee yang senang dengan gaya unik dan nyentrik, kamu bisa mencoba model plafon satu ini. Sebab, kombinasi warna pada plafon gypsum ini akan membuat suasana rumah kamu menjadi lebih hidup.
Bahkan, agar suasana lebih hidup, kamu bisa membuat desain interior langit-langit dengan bentuk berkelok-kelok. Dengan begitu, kamu tidak bakal cepat merasa bosan ketika berdiam di rumah.
Beli Plafon Gypsum Minimalis Terbaik di Shopee
Nah, itu dia Sobat Shopee, tujuh model plafon gypsum minimalis yang bisa kamu pilih dan pertimbangkan untuk mempercantik langit-langit hunian kamu.
Plafon sendiri memiliki banyak jenis jika dilihat dari bahannya. Namun, plafon gypsum-lah yang paling umum dan diminati banyak orang. Jadi, model plafon gypsum apa yang akan kamu pilih, Sobat Shopee?
Selain plafon gypsum, kamu juga bisa mendesain rumah dengan beragam model keramik dinding kamar mandi, dapur, hingga teras rumah, lho!
Semua material yang kamu butuhkan untuk keperluan desain interior rumah sudah tersedia secara lengkap di Shopee Mall.
Bahkan, segala kebutuhan dekorasi kamar, seperti vas bunga, standing mirror, atau karpet bulu dengan kualitas terbaik bisa kamu temukan di Shopee Mall dengan harga terjangkau!
Shopee Mall juga menawarkan garansi 7 hari pengembalian jika produk yang kamu beli rusak atau cacat. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan banyak promo menarik, seperti extra gratis ongkir, diskon, hingga cashback!
Yuk, langsung cek produk yang kamu inginkan dan jangan sampai ketinggalan promonya!