X

PSBB Kota Bekasi Diperpanjang Hingga 2 September

PSBB di Kota Bekasi diperpanjang dari 3 Agustus hingga 2 September 2020

Masa penerapan adaptasi tatanan hidup baru atau Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Bekasi diperpanjang dari hari Senin 3 Agustus hingga 2 September 2020. Sebelumnya Kota Bekasi memberlakukan PSBB pada 3 Juli hingga 2 Agustus 2020.

Walikota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan bahwa perpanjangan tersebut dilakukan berdasarkan pertimbangan agar sektor ekonomi dapat berjalan di tengah pandemi virus corona.

Ia menambahkan bahwa jika masih ditemukan kasus baru hingga tanggal 2 September, baik di tingkat kecamatan hingga kelurahan, pihaknya akan menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM).

Dengan demikian, masa PSBB Kota Bekasi berbeda dengan PSBB Proporsional yang diberlakukan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk wilayah Kota Depok, Bogor, Bekasi, Kabupaten Bogor dan Kabupaten Bekasi hingga 16 Agustus.

Meski aktivitas sehari-hari, seperti bekerja di kantor dan berolahraga bisa kembali dilakukan, kita harus selalu menghindari resiko penularan virus corona dengan disiplin menjalankan protokol kesehatan. Contohnya menjaga kesehatan tubuh dengan mengonsumsi makanan sehat, rajin cuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer, serta memakai alat pelindung seperti masker hingga face shield. Ayo, siapkan kebutuhan adaptasi kebiasaan baru di sini!

News & Lifestyle
Tags: adaptasi kebiasaan barunew normalPSBBvirus corona