Spotify merupakan salah satu layanan streaming musik yang banyak digunakan orang di dunia. Semalam, Spotify menjadi trending usai ratusan lagu K-pop hilang dari platform tersebut. Hal ini menimbulkan protes dari para penggemar karena mereka tidak dapat mendengarkan lagu dari penyanyi favorit mereka di Spotify.
Ternyata, berbagai lagu K-Pop yang didistribusikan oleh Kakao M, salah satu co-publisher terbesar di Korea Selatan, tidak lagi dapat didengarkan di Spotify sejak 1 Maret 2021. Lantas, apa alasan sebenarnya lagu-lagu yang didistribusikan Kakao M menghilang dari Spotify? Simak selengkapnya di sini
Melansir berbagai sumber, diketahui hilangnya ratusan lagi K-Pop tersebut karena habisnya masa lisensi distribusi antara Spotify dengan Kakao M. Diketahui Spotify telah bekerja sama dengan Kakao M sekitar satu setengah tahun, sehingga lagu-lagu yang didistribusikan oleh Kakao M dapat didengarkan pengguna Spotify di seluruh dunia.
“Katalog Kakao M tidak akan lagi tersedia untuk pengguna di seluruh dunia mulai 1 Maret 2021 karena berakhirnya lisensi kami. Kami telah bekerja sama dengan Kakao M selama satu setengah tahun terakhir untuk memperbarui perjanjian lisensi global,” ungkap pihak Spotify kepada NME, media asal Inggris.
Di sisi lain, akhirnya Spotify berhasil merilis platform streaming resmi mereka di Korea Selatan sejak Februari 2021. Hadirnya Spotify di Korea Selatan menjadi pesaing layanan streaming musik lokal seperti Genie dan Melon yang selama ini telah lama mendominasi.
Spotify pun berusaha untuk menjalin kerja sama dengan Kakao M kembali agar penghapusan lagu-lagu tersebut bersifat sementara. Sehingga, penggemar K-Pop di seluruh dunia yang menggunakan Spotify dapat mendengarkan lagu-lagu Korea yang didistribusikan oleh Kakao M.
Namun, Kakao M pun juga memberikan klarifikasi bahwa Spotify yang memilih tidak memperbarui perjanjian mereka, bahkan setelah ada permintaan dari Kakao M. Meskipun demikian, Kakao M pun menyatakan bahwa mereka dalam tahap diskusi.
Epik High menjadi salah satu grup yang beberapa lagunya hilang dari Spotify, yakni album terbarunya yang bertajuk Epik High Is Here. Tablo, salah satu anggota Epik High mengutarakan kekecewaannya melalui akun Twitter pribadinya @blobyblo.
“Rupanya ketidaksepakatan antara distributor kami Kakao M & Spotify telah membuat album baru kami bertajuk Epik High Is Here tidak tersedia secara global bertentangan dengan keinginan kami. Terlepas dari siapa yang salah, mengapa selalu seniman dan penggemarnya yang menderita ketika bisnis lebih mengutamakan keserakahan daripada seni?” tulisnya.
Selain Epik High, berbagai musisi yang lagunya hilang dari Spotify di antaranya IU, SEVENTEEN, NU’EST, MAMAMOO, Epik High, CL, GFRIEND, MONSTA X, Apink, THE BOYZ, Sunmi, (G)I-DLE, LOONA, SF9, HyunA, 4Minute, VIXX, INFINITE, Dreamcatcher, MOMOLAND, ASTRO, Zico, Block B, BEAST, Jessi, WJSN, AOA, BTOB, Golden Child, VICTON, Lovelyz, PENTAGON, ONEUS, Hyolyn, KARD, Brave Girls, CNBLUE, DIA, Younha, SECHSKIES, dan lainnya.
Para penggemar pun beralih ke beberapa platform streaming musik lainnya untuk mendengarkan lagu-lagu K-Pop yang hilang, seperti Apple Music dan YouTube Music.
Bicara soal K-Pop, kira-kira siapa yang akan muncul di Shopee selanjutnya, ya? Kalian bisa tebak tidak, Sobat Shopee? Jangan sampai ketinggalan, siapa tahu idol favorit kamu yang selanjutnya muncul di Shopee. Selalu cek Shopee agar tidak ketinggalan informasi, ya!
Featured