X

Referensi Gaya Kasual untuk Ngedate di Akhir Pekan

Buat si dia tak bisa berpaling dengan padanan cantik menyihir mata

Ada janji nge-date dengan sang kekasih di akhir pekan tapi belum ketemu ide padu padan yang pas? Nggak perlu khawatir, Shopee punya beberapa ide padu padan yang dapat dijadikan inspirasi dan referensi dalam bergaya dalam menghabiskan momen bersama si dia.

Bermain dengan aksen ruffle

Tanggalkan atasan polosmu sejenak untuk penampilan yang lebih fresh dan nggak monoton. Percantik pakaianmu dengan aksen ruffles untuk penampilan yang manis dan flirty. Tanpa memasang aksesoris apapun, detail ruffles dapat mengisi kekosongan pada atasan sehingga kamu nggak perlu insecure penampilanmu terlihat membosankan.

Playful dengan overall

Tak ada salahnya menunjukan sisi childish sekali-kali di depan si dia. Nggak harus selalu lewat kelakuanmu, kamu juga bisa menyalurkan sisi childish lewat gayamu. Dalam hal ini, kamu bisa andalkan overall atau yang biasa disebut baju kodok sebagai pilihan utamamu. Tak lagi hanya tersedia dengan model denim, kini overall dapat dijumpai dalam berbagai siluet dan bahan. Overall juga buat penampilanmu makin cute dan playfullho!

Feminin dan dewasa dengan cardigan

Saat cuaca berangin ataupun hujan, pastikan kamu memilih outfit yang nggak hanya stylish, tapi juga dapat melindungi tubuh dari dingin yang melanda. Untuk saat-saat seperti ini, kamu bisa pilih kardigan yang tak hanya mempercantik penampilan tapi juga menghangatkan.

Santai dengan rok ataupun kulot berpotongan midi

Jika kamu hanya ingin menghabiskan waktu bersamanya dengan pergi ke bioskop atau sekedar jalan-jalan santai saja, perhatikanlah pemilihan baju, jangan sampai overdressed, ya! Kamu bisa andalkan rok midi dengan potongan A-line ataupun kulot sebagai pilihan utama. Padankan dengan atasan blus ataupun kaos dan flats untuk tetap tampil cantik walau dalam busana kasual.

Flirty dengan detail cutout

Tak ada salahnya tampil sedikit menggoda di hadapan sang kekasih. Nggak harus selalu pake rok mini ataupun hot pants, kamu bisa bermain dengan aksen cutout dengan detail terbuka di bagian bahu. Atasan satu ini cocok untuk kamu yang ingin menyamarkan lengan yang besar ataupun bahu lebarmu.

Bawahan berpotongan lurus untuk acara formal

Si dia ngajak ke acara dengan nuansa formal? Nggak perlu bingung! Dress is boring, kamu bisa lebih mengeskplorasi gaya dengan padanan berbawahan panjang. Tak hany membuat ilusi ramping, bawahan dengan potongan panjang juga buat kaki terlihat lebih jenjang. Psst, jangan lupa untuk memaksimalkannya dengan heels juga ya!

Photo: Pinterest

Wildhan Novian

 

Categories: FashionShopee Mall