Facial wash untuk kulit kering merupakan facial wash yang wajib digunakan untuk Sobat Shopee yang memiliki jenis kulit kering. Tetapi, tahukah kamu apa itu jenis kulit kering?
Kulit kering merupakan kondisi dimana kulit wajah tidak mampu memproduksi sebum yang cukup untuk membuat kulit tetap lembab. Kondisi kekurangan sebum pada wajah ini lah yang harus diperhatikan.
Sebab, jika kamu salah memilih facial wash yang bukan diformulasikan untuk kulit kering, malah akan membuat kulit kamu semakin kering. Sehingga, akan menimbulkan efek pengelupasan kulit, kulit terasa tertarik, kulit bersisik dan lain-lain.
Facial Wash untuk Kulit Kering
1. Wardah Aloe Hydramid Facial Wash
Rekomendasi facial wash untuk kulit kering pertama yaitu Wardah Aloe Hydramid Facial Wash (tersedia di Wardah Official Shop). Sudah tidak diragukan lagi jika facial wash wardah menjadi salah satu rekomendasi facial wash yang bisa kamu gunakan.
Ekstrak aloe vera yang ada pada facial wash ini berfungsi untuk membuat kulit kamu menjadi lembut dan cerah. Sehingga, kulit terlihat segar!
Kisaran Harga: Rp 15.000
2. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Face Wash
Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing (tersedia di Rohto Official Store) merupakan salah satu facial wash yang populer di kalangan beauty vlogger dan selalu memiliki review yang baik.
Facial wash ini mampu membersihkan kotoran pada wajah tanpa membuat kulit kamu menjadi kering. Sehingga, kelembaban pada wajah Sobat Shopee pun tetap terjaga.
Kisaran Harga: Rp 34.000
3. Himalaya Moisturizing Aloe Vera Face Wash
Himalaya Moisturizing Aloe Vera Face Wash (tersedia di Shopee) merupakan facial wash yang diformulasikan untuk kulit normal cenderung kering.
Terbuat dari lidah buaya dan mentimun yang bermanfaat untuk melembabkan kulit sekaligus menutrisi kulit.
Kisaran Harga: Rp 20.000
4. Cosrx Low pH Good Morning Gel Cleanser
Cosrx Low pH Good Morning Gel Cleanser (tersedia di Cosrx Official Shop) mampu membersihkan kulit wajah sekaligus melembabkan kulit kamu. Sehingga, kulit pun tidak kering dan terasa seperti tertarik.
Selain itu, facial wash ini juga mampu mengangkat sel-sel kulit mati. Sehingga, kulit kamu menjadi lebih cerah dan tidak kusam.
Kisaran Harga: Rp 140.000
5. Cetaphil Gentle Skin Cleanser
Cetaphil Gentle Skin Cleanser (tersedia di Cetaphil Official Shop) merupakan facial wash yang bisa kamu gunakan dengan dan tanpa air.
Memiliki formula hypoallergenic yang mampu membersihkan kulit sekaligus melembabkan kulit wajah.
Kisaran Harga: Rp 70.000
6. Emina Dot Burst Face Wash
Kamu yang memiliki kulit kering bisa menggunakan Emina Dot Burst Face Wash (tersedia di Emina Official Shop).
Dengan formulasi surfaktan ringan dan butiran scrub halus, sangat cocok digunakan untuk kamu yang memiliki jenis kulit kering.
Kisaran Harga: Rp 15.000
7. Senka Perfect Whip
Senka Perfect Whip (tersedia di Senka Official Shop) merupakan facial wash yang bisa digunakan di semua jenis kulit, mulai dari normal, kombinasi, berminyak hingga sensitif.
Kandungan double hyaluronic acid dan white cocoon essence yang ada pada facial wash ini bermanfaat untuk melembabkan kulit sekaligus mencerahkan kulit kusam.
Kisaran Harga: Rp 32.000
8. Simple Moisturising Facial Wash
Sobat Shopee yang memiliki kulit kering atau sensitif bisa gunakan Simple Moisturising Facial Wash (tersedia di Shopee). Facial wash ini mampu membersihkan kotoran di wajah sekaligus minyak di wajah tanpa membuat kulit menjadi kering.
Diperkaya dengan pro-vitamin B5, vitamin E dan bisabolol yang membuat kulit wajah menjadi bersih dan segar.
Kisaran Harga: Rp 90.000
9. St Ives Hydrating Watermelon Facial Cleanser
St Ives Hydrating Watermelon Facial Cleanser (tersedia di Unilever Official Shop) merupakan facial wash yang cocok untuk kulit kering. Terbuat dari ekstrak semangka yang mampu menghilangkan kotoran dan minyak pada wajah.
Kisaran Harga: Rp 75.000
10. Safi Dermasafe Mild & Gentle Gel Cleanser
Safi Dermasafe Mild & Gentle Gel Cleanser (tersedia di Shopee) terbuat dari ekstrak licorice dan chamomile yang bermanfaat untuk melembabkan kulit dan membersihkan minyak di wajah sekaligus.
Kisaran Harga: Rp 94.000
11. Emina Bright Stuff Face Wash
Pembersih wajah yang direkomendasikan untuk kulit kering adalah Emina Bright Stuff Face Wash. Produk ini memiliki kandungan Niacinamide yang ampuh untuk mencerahkan kulit. Selain itu, facial wash ini mengandung Summer Plum Extract dengan antioksidan yang menjaga kelembaban dan kekenyalan kulit. Jangan lupa untuk menggunakan moisturizer emina untuk hasil yang maksimal.
Kisaran Harga: Rp 27.000
12. Sensatia Botanicals Unscented Soapless Facial Cleanser
Selain, pemilik kulit kering juga dianjurkan untuk memakai Sensatia Botanicals Unscented Soapless Facial Cleanser. Pembersih wajah ini diformulasikan untuk pemilik kulit sensitif dan tidak akan membuat kulit kering. Kandungan lidah buaya, ekstrak belimbing, bengkoang, dan pepaya ampuh untuk memberikan nutrisi kulitmu agar semakin glowing dan segar.
Kisaran Harga: Rp 110.000
13. SOMETHINC Low pH Gentle Jelly Cleanser
Facial wash untuk kulit kering terbaik lainnya adalah SOMETHINC Low pH Gentle Jelly Cleanser. Produk dari brand lokal ini diformulasikan dengan kandungan Japanase Mugwort dan Centella Asiatica yang mampu menjaga skin barrier dan mengatasi iritasi dan kemerahan pada kulit.
Tak hanya itu, kandungn Calendula Officinalis juga ampuh untuk melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari.
Kisaran Harga: Rp 99.000
14. Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser
Avoskin Natural Sublime Facial Cleanser juga disarankan untuk kulit kering dan sensitif. Produk ini memiliki kandungan Niacinamide, Pentavitin, Marula Oil, dan bahan aktif lainnya yang bisa membersihkan sekaligus melembabkan kulit. Tak hanya itu, produk ini turut membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit.
Kisaran Harga: Rp 82.000
15. Azarine C White Brightening Facial Cleanser
Facial wash yang satu ini dirancang dengan kandungan AHA dan BHA yang bisa mengeksfoliasi kulit secara lembut tanpa membuat kulit kering. Selain itu, ekstrak mulberry, lemon, bengkoang, pepaya, dan yogurt di dalamnya juga ampuh untuk mencerahkan sekaligus melembabkan kulit sepanjang hari.
Kisaran Harga: Rp 33.000
16. True to Skin Matcha Oat Gentle Cleanser
True to Skin Matcha Oat Gentle Cleanser memiliki kandungan oat extract yang menjaga kelembaban kulit kering. Selain itu, kandungan matcha dan collagen di produk ini juga membantu menenangkan kulit yang iritasi dan kemerahan, serta membuat kulit terasa lembut dan kenyal.
Kisaran Harga: Rp 55.900
17. Pigeon Facial Foam
Pigeon Facial Foam ini cocok untuk pemilik kulit sensitif dan kering. Selain itu, produk ini juga bisa digunakan oleh remaja hingga dewasa. Pembersih wajah ini mengandung ekstrak Jojoba dan chamomile yang ampuh melindungi kulit dari iritasi, serta melindungi skin barrier.
Kisaran Harga: Rp 11.000
Belanja Facial Wash untuk Kulit Kering Terbaik Hanya di Shopee
Itulah facial wash untuk kulit kering yang direkomendasikan untukmu. Jangan lupa untuk memanfaatkan berbagai promo menarik mulai dari Gratis Ongkir hingga beauty termurah agar kamu bisa lebih hemat. Yuk, segera belanja di Shopee dan jangan ketinggalan promonya!