Sunscreen menjadi skincare yang wajib dipakai sebelum beraktivitas. Ada banyak pilihan sunscreen yang tersedia dan sunscreen SPF 50 menjadi salah satu yang banyak dipilih untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Di sisi lain, tidak hanya di luar ruangan, kamu pun harus memakai sunscreen saat beraktivitas di dalam ruangan, Sobat Shopee. Pasalnya, sinar matahari masih dapat menembus melalui jendela dan berefek pada kulit.
Untuk perlindungan maksimal, jangan lupa untuk aplikasikan ulang sunscreen setiap 2 jam sekali. Nah, Shopee sudah merangkum 10 pilihan sunscreen SPF 50 terbaik untuk kamu. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!
Baca Juga: 10 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak, Wajah Sehat & Bebas Kilap!
Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Terbaik
1. Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence
Sunscreen SPF 50 yang pertama datang dari Wardah, yaitu Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence SPF 50 PA++++. Produk ini dijual dalam kemasan 30 ml.
Produk Wardah ini memiliki tekstur cair yang menghidrasi kulit. Perbedaan sunscreen wardah SPF 30 dan 50 ada di perlindungannya yang lebih ekstra. Tenang, sunscreen Wardah bebas alkohol dan non comedogenic!
Harga Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence: Rp56.000 (30 ml)
2. Wardah UV Shield Light Matte Sun Stick
Ada lagi sunscreen SPF 50 dari Wardah, kali ini dikemas dalam bentuk stick dengan konsep on the go. Produk ini bernama Wardah UV Shield Light Matte Sun Stick SPF 50 PA++++.
Perbedaan sunscreen Wardah SPF 30 dan 50 ini adalah adanya formula broad spectrum protection, bekerja 50 kali lebih optimal untuk melindungi kulit dari sinar UV. Tak hanya itu, kulit akan terlihat matte dan halus ketika kamu menggunakan tabir surya ini.
Harga Wardah UV Shield Light Matte Sun Stick: Rp98.000 (22 g)
3. Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+ PA++++
Dibuat di Jepang, Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+ PA++++ mengandung Hyalorunic Acid yang dapat memberikan kelembaban maksimal pada kulit. Produk ini cocok digunakan sebelum memakai make up.
Sunscreen dari Biore ini tahan air, lho, Sobat Shopee. Meskipun waterproof, jangan lupa untuk tetap melakukan reapply setiap dua jam sekali, ya.
Harga Biore UV Aqua Rich Watery Essence: Rp121.600 (50 g)
4. La Roche Posay Anthelios Mist Spray
Ingin sunscreen dengan proteksi tinggi, tetapi tetap praktis? La Roche Posay Anthelios Mist Spray SPF 50+ PA++++ bisa jadi pilihan yang pas untuk Sobat Shopee.
Sunscreen ini dikemas dalam bentuk spray sehingga praktis untuk digunakan dan diaplikasikan ulang. Mengandung Mexoryl XL yaitu filter UV, kulit akan terasa tidak lengket dan tidak berminyak saat kamu memakai tabir surya ini.
Harga La Roche Posay Anthelios Mist Spray: Rp270.000 (75 ml)
5. Nivea Sun Face Protection Serum Oil Control
Siapa bilang sunscreen berkualitas harus mahal, Sobat Shopee? Kamu bisa coba NIVEA Sun Face Protection Serum SPF 50+ PA+++ sebagai alternatif sunscreen dengan harga yang terjangkau.
Memiliki tekstur gel yang ringan, sunscreen ini cocok digunakan untuk kulit berminyak. Tak usah khawatir, produk ini bersifat non comedogenic dan tidak menyumbat pori-pori.
Harga NIVEA Sun Face Protection Serum Oil Control: Rp60.600 (30 ml)
6. LANEIGE Watery Sun Cream
Para penggemar Korean skincare pasti sudah familiar dengan merek yang satu ini. Ya, Laneige juga memiliki produk sunscreen yaitu LANEIGE Watery Sun Cream.
Tabir surya dari Korea Selatan ini memiliki tekstur lightweight sehingga tidak terasa berat ketika dipakai. Selain itu, produk ini cocok bagi kamu yang memiliki kulit kering karena dapat menghidrasi dan melindungi kulit dengan maksimal.
Harga LANEIGE Watery Sun Cream: Rp360.000 (50 ml)
7. Skin Aqua UV Moisture Milk
Satu lagi produk tabir surya dengan harga terjangkau untuk kamu. Dijual dengan harga Rp58.000, Skin Aqua UV Moisture Milk dapat digunakan di bagian wajah dan badan dengan tekstur yang tidak lengket.
Selain SPF 50+, Skin Aqua UV Moisture Milk mengandung Improved Hyalorunic Acid (AcHA) yang mampu melembutkan kulit. Tak usah takut kulit terasa berat saat memakai sunscreen SPF 50!
Harga Skin Aqua UV Moisture Milk: Rp58.000 (40 g)
8. L’Oreal Paris UV Defender Serum Protector Sunscreen
L’Oreal Paris UV Defender Serum Protector Sunscreen merupakan seri tabir surya keluaran L’Oreal Paris. Beberapa varian yang tersedia antara lain Matte & Fresh, Moist & Fresh, Bright & Clear, dan Correct & Protect.
Sesuai namanya, masing-masing produk memiliki fungsinya masing-masing. Kamu tinggal memilih produk mana yang sesuai dengan jenis kulitmu.
Harga L’Oreal Paris UV Defender Serum Protector Sunscreen: Rp161.500 (50 ml)
9. Azarine Hydramax-C Sunscreen Serum
Mengandung vitamin C, Azarine Hydramax-C Sunscreen Serum merupakan chemical sunscreen yang aman dan cocok untuk kulit normal, kering, sensitif, serta kombinasi.
Produk ini mengandung 11 ukuran Hyalorunic Acid, Vitamin C & E yang baik untuk kulit. Ada juga Anti Blue Light & Anti Pollution Protection sebagai proteksi kulit yang maksimal. Lengkap!
Harga Azarine Hydramax-C Sunscreen Serum: Rp65.000 (40 ml)
10. SOMETHINC Glowing Up Sunscreen Stick
Merek lokal SOMETHINC tak mau kalah dengan merek luar negeri, Sobat Shopee. SOMETHINC mengeluarkan Glowing Up Sunscreen Stick SPF 50++ PA++++ yang dikemas dalam bentuk stick.
Produk ini merupakan chemical sunscreen dengan kandungan Rice Bran Oil yang mampu menenangkan dan menutrisi kulit. Finishing produk yang healthy glow tidak membuat wajah kamu terlihat abu-abu!
Harga SOMETHINC Glowing Up Sunscreen Stick: Rp125.000 (15 g)
Baca Juga: Urutan Skincare Pagi yang Tepat untuk Pemula dan Rekomendasi Produknya
Dapatkan Sunscreen SPF 50 untuk Semua Jenis Kulit di Shopee
Itu dia deretan sunscreen SPF 50 yang bisa Sobat Shopee pilih. Pastikan untuk memakai sunscreen setelah rangkaian skincare pagi, ya. Jangan lupa juga untuk mengaplikasikan ulang setelah 2 jam sekali atau setelah beraktivitas di luar ruangan.
Bagi kamu yang ingin membeli produk di atas, kamu bisa akses Shopee Beauty untuk menemukan berbagai produk skincare terbaik dari merek-merek ternama. Tak usah khawatir, semua produk yang ada di Shopee Beauty dijamin asli!
Dapatkan beragam skincare dan makeup dengan promo gratis ongkir, cashback, dan diskon hanya di Shopee Beauty. Yuk, cek Shopee sekarang dan temukan produk impianmu!