Apakah ini?
Siapa yang belum tahu bedak yang satu ini? Banyak dijual di pasaran, Innisfree No Sebum Mineral Powder bukan sesuatu yang asing di mata. Konon katanya, bedak ini mampu menyerap minyak dan keringat dari pori-pori kulit. Kamu bisa menggunakan langsung setelah rutinitas skincare kamu, sebagai bedak setelah riasan, sebagai pengganti kertas minyak, hingga sebagai eye primer. Penasaran bagaimana pengalaman aku menggunakannya?
Bagaimana teksturnya?
Bedak berwarna putih ini memiliki partikel yang cukup halus dengan formula matte. Tak disertai dengan paraben, talc, pewarna, pengharum, hingga mineral oil, bedak ini dilengkapi dengan kebaikan dari jeju mineral dan mint alami.
Bagaimana ketahanannya?
Setelah dipakai sebagai bedak setelah riasan, aku menyadari bedak ini bertahan cukup lama. Wajah yang biasanya sudah berminyak setelah 3-5 jam pun tetap bebas kilap selama di luar rumah. Namun, yang mengesankan dari bedak ini adalah kemampuannya sebagai eye primer, karena kebetulan kelopak mataku sangat berminyak. Walau tidak membuat warna eyeshadow lebih ‘pop’, bedak ini bisa membuat eyeshadow jauh lebih tahan lama dari seharusnya.
Bagaimana hasil akhirnya?
Kalau kulitmu sangat berminyak dan kamu pun mendambakan tampilan yang matte, maka bedak ini cocok untuk kamu! Namun, kalau kamu masih menginginkan tampilan kulit yang dewy atau satiny, maka bedak ini bukanlah bedak yang tepat. Namun, aku bisa bilang kalau bedak ini sesuai dengan klaim yang dibuat, yaitu menahan minyak serta membuat kulit terlihat segar selama pemakaian.
Berapa harganya?
Harganya berkisar antara Rp60.000 – Rp80.000. Yuk, mulai cari seller yang terpercaya!
Sobat Shopee sudah pernah coba produk ini? Bagaimana pendapat Sobat Shopee?