X

Sampai Umur Berapa Si Kecil Harus Memakai Bedongan ya?

Benarkah Bedongan itu Tidak Terlalu Memberikan Manfaat?

Membedong si kecil yang baru lahir adalah salah satu dari banyak cara yang bisa kita lakukan ketika membuatnya nyaman atau lebih cepat tertidur. Namun seiring dengan si kecil yang mulai bertambah besar dan aktif, Mom akan kebingungan kira-kira sampai kapan sebaiknya si kecil harus dibedong?

Jangan khawatir dan bingung, Mom. Membedong itu memberikan banyak manfaat selain untuk memberikan kehangatan dan rasa nyaman pada si kecil, juga dapat membantu mengurangi refleks moro (refleks kejut akibat suara) dan biasanya si kecil masih belum dapat mengatasinya hingga berusia 4 bulan. Ada tips singkat untuk melihat bahwa si kecil sudah siap untuk berhenti menggunakan bedong.

1. Biasanya usia rata-rata si kecil berhenti menggunakan bedong adalah saat berusia sekitar 3 atau 4 bulan.

2. Perhatikan apakah si kecil sudah mampu membuat bedongannya terlepas atau longgar dari tubuhnya. Meskipun ini bukan tanda mutlak si kecil harus berhenti dibedong, tapi ini adalah salah satu tanda kalau si kecil sudah mulai tidak nyaman dengan bedongannya.

Meskipun begitu, sampai waktunya si kecil berhenti untuk menggunakan bedong jangan lupa untuk melengkapi koleksi bedongannya dengan deretan produk di bawah ini!


 3. Si kecil yang dibedong harusnya tidur dalam posisi telentang tapi apabila Mom dapatkan ia sudah dapat berguling atau bahkan berbaring tengkurap saat ia tidur, ini juga bisa menjadi tanda bahwa ia sudah tidak perlu dibedong lagi.

4. Pastikan Mom tidak membedong si kecil sepanjang hari, meskipun bedongan dapat memberikan kehangatan namun ia juga perlu bergerak bebas ketika tidur karena dengan seperti itu si kecil dapat tumbuh lebih kuat dan mengembangkan keterampilan motorik kasarnya.

Bagaimana? Sudah tidak bingung lagi kan kapan waktu yang tepat untuk menghebtikan penggunaan bedong bagi si kecil?

FM

Parenting Tips