Rambut yang tipis dan rentan rontok memang sangat meresahkan karena bisa mengganggu penampilan dan kepercayaan diri. Untuk mengatasinya, kamu wajib tahu rekomendasi shampo penumbuh rambut cepat yang ampuh.
Meskipun umumnya dialami oleh orang dewasa, anak-anak dan remaja juga dapat mengalaminya secara sementara. Untuk mengatasinya, kamu bisa memilih obat atau shampo penumbuh rambut yang tersedia di drugstore atau swalayan. Nah, ini dia rekomendasi shampo untuk penumbuh rambut lengkap dengan harganya. Simak artikelnya sampai habis ya!
Baca Juga: 15 Susu Penggemuk Badan Terbaik, Berat Badan Auto Naik!
Ada beragam jenis dan merek shampo penumbuh rambut cepat yang bisa kamu gunakan. Rekomendasi berikut bisa menjadi pertimbangan kamu sebelum membelinya, ya.
Sampo pertama yang direkomendasikan adalah Mane ‘n Tail Original Shampoo. Formulanya mengandung pelembab dan betaine yang bermanfaat untuk mempercepat pertumbuhan rambut, lebat lebat, dan menjaga kelembutan. Shampo ini bisa kamu beli sekitar Rp 130 ribu.
Metal Fortis Hair Living Shampoo, dikenal lama sebagai shampo penumbuh rambut. Shampo ini mengandung bahan alami dan sudah terdaftar BPOM. Produk ini diklaim bisa menjaga kelembutan dan kesehatan rambut. Tersedia dalam ukuran beragam dengan harga mulai dari Rp10.000 hingga Rp35.000.
Shampo ERHA mengandung ekstrak ginseng dan niacinamide untuk meningkatkan sirkulasi darah pada kulit kepala untuk mencegah kerontokan rambut dengan cara memperkuat akar rambut dan mempercepat regenerasi sel rambut. Ada juga kandungan ekstrak biji labu yang mampu menekan produksi hormon DHT penyebab kerontokan. Untuk hasil optimal, gunakan bersama HairGrow Serum dari ERHA. Untuk harga produk ini sekitar Rp. 87.000 rupiah.
Natur Aloe Vera Extract Shampoo adalah shampo penumbuh rambut cepat yang kaya akan bahan alami, terutama ekstrak lidah buaya. Kandungan ini bermanfaat untuk menumbuhkan dan memanjangkan rambut. Nah, kamu bisa membeli shampo Natur Aloe Vera Extract Shampoo dengan harga sekitar Rp 30 ribu.
Ds Laboratories REVITA High Performance Hair Stimulating Shampoo direkomendasikan untuk mengatasi kerontokan, menipisnya rambut, dan androgenic alopecia pada pria dan wanita. Formula sampo ini dirancang untuk memperbaiki kondisi kulit kepala dan membantu pertumbuhan rambut yang sehat. Produk telah teruji hypoallergenic, sehingga cocok untuk segala jenis rambut. Tersedia dengan harga Rp375.000 untuk ukuran 205 ml.
Kemiri, tanaman herbal tradisional, terkenal ampuh menumbuhkan rambut karena kandungan asam linoleat, protein, vitamin B1, E, dan mineralnya. Sampo Kelaya mengandung minyak kemiri untuk manfaat tersebut. Dilengkapi pelembab alami lidah buaya untuk kulit kepala yang segar. Pilihan alami untuk perawatan kulit kepala.
Rekomendasi shampo penumbuh rambut selanjutnya yaitu Neril Shampoo Anti-Loss Guard. Produk ini mengandung bahan alami seperti chamomile, nettle, dan horsetail. Bahan-bahan ini mampu mencegah kerontokan, mempercepat pertumbuhan, serta melindungi kulit kepala. Harga produknya sekitar Rp 80 ribu.
Dove Hair Growth Ritual Shampoo, shampo penumbuh rambut cepat yang mudah ditemukan di minimarket dan telah terdaftar BPOM. Terinspirasi dari perawatan rambut wanita Amerika Utara, produk ini mengandung cone flower, white tea, dan nutrisi terbaik dari Dove. Shampo ini mampu melindungi dan menutrisi rambut dari kerusakan, merangsang pertumbuhan rambut panjang dan sehat. Harganya berkisar Rp. 59.000.
Shampo Miranda sangat praktis untuk digunakan karena telah dilengkapi dengan kondisioner. Dengan harga Rp. 40.000 rupiah produk ini cocok untuk masuk daftar belanjamu. Shampo kaya akan bahan-bahan seperti minyak bunga matahari, minyak argan, dan minyak zaitun. Kandungan ini mampu memperbaiki rambut rusak, membuatnya lebih halus dan mudah diatur. Hemat waktu dalam perawatan rambut sehari-hari.
Metal Fortis Long Life® Shampoo Anti Ketombe adalah solusi tepat jika kamu memiliki rambut yang rapuh dan berketombe. Produk ini dapat memperkuat batang dan akar rambut, memberikan nutrisi penting untuk pertumbuhan rambut yang sehat, serta mencegah kulit kepala dari ketombe. Tak hanya itu, kandungan di dalamnya mampu membersihkan rambut dengan lembut. memperpanjang masa hidup rambut, mengatasi kerapuhan, dan meningkatkan kesehatan kulit kepala. Produk satu ini juga bisa menjaga kelembapan, membuat rambut mudah diatur, sehat, dan berkilau.
Green Angelica Hair Shampoo adalah shampo penumbuh rambut yang berbeda dengan shampo lainnya karena tanpa deterjen, Dibuat dengan bahan alami tanpa efek samping, Produk ini mengandung apple stem cell dari apel hijau Swiss, ashitaba keiskei, dan multivitamin. Shampoo bermanfaat untuk menghentikan kerontokan, memperbaiki sel kulit mati, dan merangsang pertumbuhan rambut. Produk juga sudah teregistrasi BPOM, sehingga aman digunakan. Harganya sekitar Rp. 145.000 rupiah.
Shampo bayam Mustika Ratu kaya akan ekstrak daun bayam yang bermanfaat untuk mengurangi kerontokan rambut karena pertambahan usia atau polusi. Diperkaya dengan trichogen liposomes untuk merangsang pertumbuhan dan memperkuat akar rambut. Aroma segar memberikan sensasi kesegaran dalam penggunaan. Harga produk sangat terjangkau yakni sekitar Rp. 20.800 rupiah.
Baca Juga: 11 Obat Pelurus Rambut yang Bagus dan Tidak Merusak Rambut
Demikian ulasan terkait rekomendasi shampo penumbuh rambut cepat. Semoga bisa membantu kamu untuk menumbuhkan rambut dengan mudah dalam waktu singkat. Nah, jika ingin membelinya kamu tak perlu bingung. Pasalnya, kamu bisa menemukan semua produk tersebut di Shopee. Selain itu, kamu juga bisa belanja hemat dengan memanfaatkan diskon live shopping Shopee Live dan Bebas Ongkir. Kamu juga bisa menggunakan berbagai metode pembayaran untuk memudahkan kamu dalam bertransaksi, mulai dari ShopeePay, pay later, COD Cek Dulu, pinjaman online, dan masih banyak lagi. Yuk, buruan borong produk dan manfaatkan semua promonya hanya di Shopee!
Health & Beauty