For Shopee-Men: Pakaian Wajib Biar Camer Terkesima Saat Pertama Kali Ketemu

Salah satu hal yang mungkin cukup bikin deg-degan dalam suatu hubungan adalah tradisi berkenalan dengan sang calon mertua untuk pertama kalinya. Rasa takut akan menciptakan kesan buruk dalam pertemuan pertama tersebut pun kerap jadi beban tersendiri, dan tak jarang membuat tidur jadi tak lelap. Meski bikin gugup, sebenarnya berkenalan dengan orang tua sang kekasih tak semenyeramkan yang dibayangkan kok. Kamu hanya perlu menjaga etika, menguasai ilmu komunikasi, dan nggak boleh ketinggalan, berpakaian yang rapi.

Apabila saat pertama kali ngedate bersama si dia saja kamu harus berpikir memutar otak untuk memilih padanan yang tepat, apalagi saat akan bertemu dengan sang mertua untuk pertama kalinya, dong? Ingat, kesan pertama dapat menjadi kunci kelanjutan hubunganmu dan si dia lho. Menjawab dilema pemilihan pakaian yang kerap bikin rungsing tersebut, Shopee ada sedikit tips yang nggak boleh kamu lewatkan nih. Perhatikan ya!

Jika bertemu di kafe

Jika pertemuan pertama dengan sang calon mertua mengambil lokasi di sebuah kafe, kamu bisa mengandalkan pakaian kasualmu saja kok. Namun agar gayamu tetap terlihat propper, hindarilah memakai celana jeans dengan aksen ripped atau robek-robek ataupun atasan dengan graphic prints. Jika kamu memilih kaos sebagai atasanmu, sisipkanlah luar agar postur ‘santai’-mu tertutupi. Untuk menciptakan penampilan yang terlihat clean, sebaiknya memilih padanan gaya berwarna netral saja.

Jika bertemu di restoran

Apabila restoran yang dipilih menjadi titik temu dengan sang calon mertua, saatnya menanggalkan padanan kasualmu sementara dan beralih ke padanan yang lebih sesuai. Nggak perlu memakai setelan jas ataupun dasi, cukup cermati  pemilihan pakaianmu saja kok.

Untuk penampilan yang lebih simpel, kamu bisa jadikan kemeja lengan panjang sebagai senjata andalan. Namun jika kamu merupakan T-shirt person, kamu hanya perlu lapisi padananmu dengan blazer saja kok. Dalam urusan celana, kenakanlah celana chino dengan warna gelap seperti navy atau abu-abu. Tak perlu takut gayamu terlihat kaku, siluet celana chino yang dinamis memberikan penampilanmu sentuhan kasual juga kok!

Jika bertemu di rumah

Diundang ke rumah oleh sang calon mertua? Tak usah panik, jika kamu salah pilih baju, ditakutkan malah over-dressed. Untuk meredam rasa awkward yang pastinya akan muncul di tengah-tengah momen pertemuanmu nanti, kenakanlah pakaian yang dirasa memberikan kenyamanan pada tubuhmu. Hindari memakai pakaian yang terlalu tebal, saat grogi tubuh cenderung memproduksi keringat berlebih, dan pakaian yang berlapis-lapis ataupun terlalu tebal hanya akan memperparah keadaanmu. Supaya penampilan lebih terlihat lively, cobalah padukan kaus berwarna putih dengan celana chino berwarna khaki. Celana pendek atau panjang, keduanya oke saja kok!

REKOMENDASI OUTFIT YANG LAIN DARI SHOPEE!

Image: Pexels

WN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *