Di bulan Ramadhan, makeup menjadi kunci yang sangat penting agar wajah tetap terlihat segar dan berseri. Kulit wajah pun juga dapat terhindar dari dehidrasi berlebihan akibat kurangnya cairan karena berpuasa seharian.
Tren no-makeup makeup look ini juga ternyata sangat cocok diaplikasikan saat Ramadhan loh. Selain karena tidak berlebihan, ibadah juga akan terasa lebih tenang karena kamu tidak perlu ribet dan berlama-lama mempercantik diri dengan makeup yang tebal dan terkesan berat. Lalu alat makeup apa saja yang kamu butuhkan untuk menghasilkan no-makeup makeup look? Berikut list yang wajib kamu kenakan:
- Pelembab dan Sunscreen
Biasanya kulitmu akan mengalami dehidrasi karena kurangnya asupan cairan akibat berpuasa seharian. Namun,agar kulit selalu terjaga kelembabannya, jangan lupa untuk mengenakan pelembab yang disesuaikan jenis kulitmu dan tambahkan penggunaan sunscreen untuk melindungi kulit dari paparan sinar UVA/UVB.
- Foundation Matte
Saat Ramadhan, kamu tidak perlu sering-sering menggunakan foundation yang berat apalagi waterproof. Kamu dapat memilih menggunakan foundation matte, karena selain bersifat tahan lama dan dapat terjaga setelah kamu berwudhu, saat membersihkannya juga jauh lebih mudah
- Eyeshadow
Jika tidak terbiasa kenakan eyeshadow, sekali-sekali kamu dapat mengaplikasikannya dengan warna cerah seperti pink atau oranye. Kamu bisa pilih eyeshadow matte agar lebih awet dan agar tampilan wajah tetap terlihat segar seharian.
- Eyeliner
Gunakan eyeliner pensil atau gel berwarna hitam ataupun coklat untuk mempertegas bentuk mata agar terlihat dinamis saat berpuasa. Hati-hati saat mengaplikasikan garisnya, jangan sampai terlalu tebal dan berlebihan.
- Blush On
Agar pipi tampil lebih merona, gunakan blush on dengan warna-warna cerah seperti pink atau oranye, dan sesuaikan dengan warna kulitmu. Untuk kulit yang berjerawat, kamu bisa menggunakan blush on powder yang lebih ringan. Sedangkan untuk jenis kulit yang kering, bisa menggunakan atau blush on cream yang lebih padat .
- Lipbalm / Lipstik
Supaya bibir tidak kering, aplikasikan lipbalm sesering mungkin saat beraktivitas. Jika ingin bibirmu cerah berwarna, kamu dapat mengaplikasikan lipstik yang sudah mengandung pelembab dengan warna yang lebih cerah dari warna bibirmu.
Arkina Melantri