Tambah Gaul, Bikin Dapurmu Ala Dapur Yoo Seung Ho

Siapa yang tidak kenal dengan aktor tampan Yoo Seung Ho? Aktor yang berasal dari negeri ginseng Korea Selatan ini sukses memerankan Kim Min Gyu dalam drama ‘I’m not a Robot’ yang sukses membuat fans drama Korea tergila-gila. Dalam drama ini, Min Gyu digambarkan memiliki rumah dengan konsep mid-century yang terlihat sangat mewah. Terlebih sentuhan klasik di ruang Makan dan dapurnya yang sangat kental dengan konsep minimalis tropis.

Sobat Shopee tertarik memiliki dapur keren layaknya dapur Min Gyu? Simak 3 tips ini ya!

  1. PENATAAN BARANG ELEKTRONIK

Tatalah barang elektronik dan alat modern lainnya secara rapi. Buat dan atur sesederhana mungkin agar menciptakan kesan minimalis. Selain itu, pilihlah warna kulkas berwarna silver atau putih kemudian pilihlah skema warna dapur dengan warna putih. Warna putih selain terlihat bersih juga membuat kesan minimalis modern.

  1. PIRING HIAS

Piring hias dengan motif etnik pun dapat digunakan untuk mempercantik dinding dapur Sobat Shopee. Kitchen set yang senada dengan dinding menggunakan table top hitam serta backplash keramik mosaik. Bagian atas dinding pun kembali dihias menggunakan piring-piring bermotif etnik dengan warna yang senada satu sama lain

  1. LAMPU GANTUNG

Dapur minimalis tidak memerlukan banyak dekorasi tapi jangan lupa untuk membuatnya terlihat menarik. Lampu gantung salah satu solusinya. Pilih yang desainnya modern dengan tak terlalu banyak detail. Dapur pun tetap bernuansa minimalis tapi tampak modern dan hangat.

Bagaimana mudahkan? Selamat mencoba!

 


Anandaa Chanel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *